Sejumlah Mantan Menteri Jokowi Dapat Jatah Bos BUMN, Faktor Kualitas Jadi Pertimbangan
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko (Twitter @GeneralMoeldoko)
MerahPutih.Com - Sejumlah mantan menteri Jokowi-JK kemungkinan besar akan dipakai kembali dengan memegang posisi penting di sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Pihak Istana Kepresidenan menyebut, menteri yang bakal merapat adalah Ignasius Jonan, Susi Pudjiastuti, dan Rudiantara.
Para mantan menteri tersebut akan menjadi petinggi di beberapa perusahaan skala besar.
Baca Juga:
Generasi Z Dukung Ahok Dapat Jabatan di Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf
"Ya saya pikir itu, itu juga menjadi pertimbangan karena pengalaman mengelola birokrasi itu sebagai capital (modal) untuk bekerja," kata Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko kepada wartawan di kantornya, Jakarta, Selasa (26/11).
Moeldoko menerangkan, keterlibatan para mantan menteri di BUMN juga merupakan kebijakan dari Menteri BUMN Erick Thohir yang diketahui Presiden Jokowi.
"Pertama dari sisi profesionalitas beliau sudah dikenali kinerjanya, saya tidak mau mengomentari lebih jauh, karena ini berkaitan kebijakan yang otoritasnya berada di Presiden atau berada di kementerian yang bersangkutan," kata dia.
Moeldoko mengaku belum mengetahui para mantan menteri periode pertama ini akan menjabat sebagai apa di BUMN.
"Jangan tanya ke saya, itu kebijakan dari Menteri BUMN (Erick Thohir)," ungkapnya.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung membenarkan bahwa mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara akan menjabat Dirut PT PLN.
Selain itu, muncul kabar mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti serta mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan juga akan menjabat bos BUMN.
Moeldoko tidak membenarkan dan juga tidak membantah kabar tersebut. Ia meminta wartawan memastikan langsung kepada Presiden Jokowi atau Menteri BUMN Erick Thohir.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga membenarkan bahwa akan ada sejumlah mantan menteri yang mengisi jabatan bos BUMN.
“Ada mantan menteri, wamen (yang akan mengisi jabatan di perusahaan BUMN). Pokoknya ada lagi (mantan menteri dan wamen) yang lain. Kita lagi cari-cari untuk melengkapi BUMN kita, tapi yang cocok ya,” ujar Arya.
Baca Juga:
Polisi Bangga Komjen Condro Kirono Diberi Tugas Jadi Komisaris Pertamina
Namun, Arya enggan mengungkapkan siapa mantan menteri dan wakil menteri yang dimaksud tersebut. Termasuk, di BUMN mana mereka akan ditempatkan.
"Pokoknya seluruh direksi dan komisaris di BUMN akan kita evaluasi,” pungkasnya.(Knu)
Baca Juga:
Gerindra: Pertamina Hanya Batu Loncatan Ahok untuk Jadi Menteri Jokowi
Bagikan
Berita Terkait
Nova Arianto Bakal Naik Kelas, Erick Thohir Tawarkan Promosi Pegang Timnas U20
PSSI Pastikan Jordi Cruyff dan Dirtek Tidak Ikut Rombongan Pelatih Belanda yang Cabut
PSSI tak Buru-buru Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia, Fokus Masuk 100 Besar Ranking FIFA
Minta Move On dari Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong, Erick Thohir Pastikan Rekrut Pelatih Baru untuk Timnas Indonesia
Lepas Kontingen Indonesia ke AYG dan ISG 2025, Erick Thohir: Pahlawan yang Kita Kirim untuk Berperang
Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 untuk Prabowo, Mahfud MD: Negara Akan Maju Jika Pemimpinnya Tambah Bugar
Pemerintah Tambah Pendanaan untuk Asian Youth Games 2025 dan Islamic Solidarity Games 2025
Calvin Verdonk Luangkan Waktu seperti Jay Idzes Tanggapi Komentar Negatif untuk Erick Thohir
Anggaran untuk Keikutsertaan Indonesia di SEA Games 2025 Jadi Rp 60 Miliar
Pecat Patrick Kluivert, Erick Thohir Langsung Pasang Target Timnas Masuk 100 Besar Rangking FIFA dan Lolos Piala Dunia 2030