Revitalisasi Pasar Ikan Balekambang, Pemkot Gelontorkan Rp 5 Miliar
Warga berbelanja ikan di Pasar Ikan Balekambang Solo. (Foto: Merahputih.com/Ismail)
MerahPutih.com - Pemkot Solo kembali melakukan program revitalisasi pasar tradisional. Kali ini revitalisasi pasar tradisional menyasar Pasar Ikan Balekambang Solo dengan menelan biaya Rp 5 miliar.
Pengelola Taman Balekambang, Liesmianingsih, mengatakan revitalisasi pasar akan dikemas dengan lebih modern dengan memadukan nuansa wisata edukasi dengan sensasi berbelanja ikan. Pasar Ikan Balekambang berdiri di atas tanah seluas 6.000 meter persegi.
Baca Juga:
“Kami akan melakukan sejumlah perubahan tata lokasi agar pasar ikan itu jadi lebih menarik untuk ke depannya,” ujar Liesmianingsih, Jumat (23/2) di Jawa Tengah.
“Area pasar yang saat ini ada di bagian depan akan ditarik mundur ke belakang. Sementara bagian depannya akan dimanfaatkan untuk berbagai hal lainnya,” kata dia.
Dia mengatakan revitalisasi pasar ikan pasarnya terdiri dua lantai. Bagian depan nanti ada bangunan bentuk kapal dan pusat oleh-oleh. Kemudian ada lokasi jual beli ikan.
Baca Juga:
Bantah Istana, NasDem Ungkap Jokowi yang Undang Surya Paloh Makan Malam
“Pasar Ikan Balekambang juga dilengkapi tempat rekreasi. Revitalisasi menelan dana Rp 5 miliar,” kata dia.
Ia mengatakan revitalisasi Pasar Ikan Balekambang dimulai setelah Lebaran. Sumber dana revitalisasi dari pihak pengelola.
“Ide peremajaan Pasar Ikan Balekambang tidak lain untuk menarik wisatawan. Dengan demikian potensi pasar ikan bisa makin optimal mengingat transaksi hariannya berkisar sekitar 20 ton/hari sampai saat ini,” pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Baca Juga:
27 Warung Makan Jualan Olahan Daging Anjing, Pemkot Solo Tidak Bisa Melarang
Bagikan
Berita Terkait
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Selama Libur Nataru, Bandara Adi Soemarmo Layani 60.782 Penumpang
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi, Tergugat tak Bisa Tunjukkan Ijazah karena Dibawa Polda Metro
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Pemkot Solo Hentikan Permanen Operasional BST Koridor 6, tak Dapat Anggaran Pusat
Kasus Kriminalitas di Surakarta Naik 20,94 Persen Sepanjang 2025
687.726 Kendaraan Lintasi Jalan Tol Solo-Ngawi di Libur Nataru, Bukti sebagai Infrastruktur Vital untuk Efisiensi
Ribuan Lilin Terangi Car Free Night Solo Sambut Tahun Baru 2026
Cuaca Buruk, Pendakian Gunung Merbabu Ditutup 2 Bulan
Nataru 2025, Stasiun Solo Balapan Layani 11.872 Penumpang