Ratusan Putra-Putri Papua yang Lolos Masuk BUMN Jalani Pelatihan Bela Negara
Ratusan putra-putri Papua mengikuti pelatihan bela negara di Bogor, Jawa Barat (Foto: antaranews)
MerahPutih.Com - Sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sudah merekrut ratusan putra-putri Papua. Pada tahun 2020, tercatat 333 putra-putri Papua yang di 37 BUMN.
Setelah diterima, ratusan pegawai yang berasal dari Papua dan Papua Barat itu menjalan pelatihan bela negara di Pusat Pendidikan Zeni Kodiklat TNI-AD, di Kota Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga:
Pelatihan bela negara diselenggarakan selama sepekan, dengan instruktur dari Pusdikzi Kodiklat TNI-AD, sedangkan penutupan dilakukan di Lapangan Wirayudha Pusdikzi, Bogor, Jumat (21/2).
Hadir pada penutupan pelatihan tersebut, antara lain Sekretaris Jenderal Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Nanang Hardianto, Komandan Pusdikzi Kodiklat TNI-AD Kolonel Czi Sapto Widhi Nugroho, serta para direksi dari 37 perusahaan BUMN dan jajaran pimpinan dari Pusdikzi Kodiklat TNI-AD.
Nanang Hardianto mengatakan mereka diberikan pelatihan bela negara agar memiliki disiplin yang kuat, mampu bekerja sama dengan baik, serta memiliki karakter dan jiwa nasionalisme yang kuat.
"Sebanyak 333 orang putra-putri Papua dan Papua Barat yang diterima di 37 BUMN ini, patut berbangga karena terpilih dalam proses seleksi dari puluhan ribu putra-putri Papua dan Barat yang mendaftar," ujarnya.
Setelah pelatihan bela negara dan kemudian pelatihan di internal BUMN masing-masing, katanya, 333 putra-putri Papua dan Papua Barat itu akan bekerja di perusahaan tempat bekerja masing-masing.
"Di tempat kerja masing-masing, mereka dapat berkontribusi untuk majukan bangsa dan negara, melalui BUMN," terang dia.
Baca Juga:
Menhan Ryamizard Siapkan Pelatihan Bela Negara Bagi WNI Pengikut ISIS
Nanang sebagaimana dilansir Antara berpesan kepada 333 orang putra-putri Papua agar mampu bekerja dengan baik, menunjukkan kompetensi dengan baik dan bersinergi untuk memajukan BUMN.
"Jagalah persatuan dan kesatuan Indonesia. Mari kita bangun sinergi, untuk memajukan BUMN dan bangsa Indonesia," pungkasnya.(*)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
Freeport McMoRan Berencana Ajukan Perpanjangan Izin Tambang Usai Rampungkan Pembangunan Smelter
Gempa M 5,5 Maluku Tengah Getarannya Terasa Hingga Papua
Mobil Mewah dan Kebun Sawit Disita Kejati DKI di Kasus Dugaan Korupsi Pembiayaan Ekspor LPEI
Pemerintah Bakal Bangun BUMN Tekstil Baru, Yang Lama Tidak Bakal Dihidupkan
Danantara Mulai Lakukan Reformasi BUMN di Tahun Ini
BUMN Rugi tapi Elit Minta Bonus, DPR: Ini Masalah Etika Kepemimpinan
Prabowo Perintahkan Danantara Bersihkan Direksi BUMN, Rugi Tapi Minta Bonus
Prabowo Sentil Praktik Mark Up Proyek, Pencurian di Siang Bolong
Serangan Terhadap Warga Sipil Terjadi Jelang Natal di Yahukimo, Polisi Duga Pelaku KKB
Desak Negara Hadir Selamatkan Pendidikan 700 Ribu Anak Papua