Polisi Se-Bogor Raya Beberkan Strategi Antisipasi Kenaikan Mobilitas saat Nataru

Zulfikar SyZulfikar Sy - Kamis, 09 Desember 2021
Polisi Se-Bogor Raya Beberkan Strategi Antisipasi Kenaikan Mobilitas saat Nataru

Kegiatan Grebek Vaksinasi di Pasar Kebon Kembang Kota Bogor, Rabu (1/12/2021). (ANTARA/HO-Polresta Bogor Kota)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Lima Polres Bogor Raya merekomendasikan tiga poin dalam pertemuan rapat koordinasi menjelang masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Rapat koordinasi dilakukan di Simpang Gadog, Kamis (9/12).

Rakor ini dihadiri Kapolresta Bogor Kota Kombes Susatyo Purnomo Condro, Kapolres Bogor AKBP Harun, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Zaenal Abidin, Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah, dan Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan.

Adapun rekomendasi yang dibuat yakni, pertama disediakannya 25 titik posko prokes di lima wilayah Bogor Raya.

Baca Juga:

Aturan Pembatasan Mobilitas Saat Nataru Jangan Bikin Pusing Warga

Kedua, dibentuk 7 tim pengurai kemacetan, dan rekayasa lawan arus (contra flow) saat malam pergantian tahun baru.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Susatyo Purnomo Condro menuturkan, rekomendasi itu akan disampaikan ke Polda Jabar dan Polda Metro Jaya dalam waktu dekat dan bila disetujui kondisi masing-masing polres di 5 wilayah sudah siap.

Untuk 25 posko prokes, lanjut Susatyo, di wilayah Kabupaten Bogor 10 titik, Kota Bogor 6 titik, Cianjur 4 titik, Kabupaten Sukabumi 3 titik, dan Sukabumi Kota 2 titik.

"Selain memberlakukan ganjil genap, pertama bahwa kami akan memastikan bahwa setiap orang yang bepergian di saat Nataru itu sudah divaksin," katanya.

Bila ada orang bepergian masuk wilayah Bogor Raya sudah sesuai kebijakan ganjil genap akan dicek vaksin. Jika belum, maka akan disediakan mobil vaksin koordinasi dengan puskesmas setempat.

Selain itu, dibentuk 7 tim pengurai kemacetan atau crowd free road.

Tim pengurai juga, lanjut Susatyo, di masing-masing polres untuk mengawasi jalan-jalan tikus yang digunakan pengunjung menuju kawasan wisata.

Hal ini sejalan dengan rencana pemberlakuan bahwa jalan tol itu hanya digunakan bagi kendaraan ganjil genap.

"Sehingga 25 posko prokes itu akan mendukung apabila ada kendaraan yang akan masuk pada ruas tol," kata Susatyo.

Baca Juga:

PPKM Level 3 Nataru Batal, Polisi Tetap Dirikan Check Point

Sehingga, tambah Susatyo, 5 wilayah saat ini berada di level 2 sehingga pemberlakuan rekomendasi ini mendukung pemerintah dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan (PPKM) saat Nataru.

Saat libur Natal dan Tahun Baru, Polres Bogor berencana memberlakukan ganjil-genap kendaraan bermotor di ruas tol Bogor Ciawi Sukabumi (Bocimi) dan menutup jalur Puncak. Hal itu guna meminimalisasi pergerakan orang saat liburan.

Kapolres Bogor AKBP Harun menjelaskan pembatasan mobilitas masyarakat perlu dilakukan. Terutama untuk mengantisipasi penyebaran kasus COVID-19 yang kerap memuncak usai liburan.

Harun mengatakan, sejauh ini Polres Bogor masih memberlakukan ganjil-genap di ruas Jalur Puncak setiap akhir pekan.

Ia pun menyebut, jelang Nataru nanti, kemungkinan akan menambah pos penyekatan yang saat ini fokus di Sentul dan Simpang Gadog.

Selain itu, lanjutnya, direncanakan ada penutupan total jalur Puncak selama 12 jam pada malam pergantian tahun hingga keesokan harinya.

“Untuk spesifiknya (secara teknis), kita masih koordinasikan dengan Bogor Raya dan dengan pusat juga. Kita akan selaraskan dengan kebijakan dari atas (pusat) nantinya,” jelas Harun.

Berdasarkan pemantauan Harun selama PPKM Level 3 dalam dua pekan terakhir, mobilitas masyarakat ke Puncak cenderung berkurang. Volume kendaraan, lanjutnya, masih relatif terkendali. (Knu)

Baca Juga:

PPKM Level 3 Nataru Batal, Warga Jangan Paksakan Berlibur

#Libur Natal Dan Tahun Baru #Polres Bogor #PPKM
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Angka Kecelakaan Nataru 2025 Turun, Komisi V Minta Strategi Disempurnakan untuk Mudik Lebaran 2026
Angka fatalitas kecelakaan lalu lintas selama Nataru 2025 turun hingga 27,12 persen.
Frengky Aruan - Senin, 05 Januari 2026
Angka Kecelakaan Nataru 2025 Turun, Komisi V Minta Strategi Disempurnakan untuk Mudik Lebaran 2026
Indonesia
Ragunan Disesaki 14 Ribu Lebih Pengunjung di Hari Terakhir 2025
Meskipun angka ini menunjukkan penurunan dibandingkan hari sebelumnya yang mencapai 31.622 pengunjung, antusiasme masyarakat tetap terlihat di tengah kondisi cuaca yang fluktuatif
Angga Yudha Pratama - Kamis, 01 Januari 2026
Ragunan Disesaki 14 Ribu Lebih Pengunjung di Hari Terakhir 2025
Indonesia
Padat Penumpang Jelang Tahun Baru, KAI Daop 1 Dorong Perjalanan Ramah Lingkungan
Arus penumpang kereta api di Daop 1 Jakarta masih tinggi jelang Tahun Baru 2026. KAI mencatat puluhan ribu penumpang berangkat dan tiba setiap hari.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 Desember 2025
Padat Penumpang Jelang Tahun Baru, KAI Daop 1 Dorong Perjalanan Ramah Lingkungan
Indonesia
Dihantam Gelombang Tinggi, Kapal Wisata Tenggelam di Labuan Bajo
Kapal wisata KM Putri Sakinah tenggelam di Perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, diduga akibat gelombang tinggi. Tim SAR masih mencari empat wisatawan asal Spanyol.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Dihantam Gelombang Tinggi, Kapal Wisata Tenggelam di Labuan Bajo
Indonesia
Arus Libur Nataru 2026: 1,36 Juta Kendaraan Tinggalkan Jakarta
Korlantas Polri mencatat 1,36 juta kendaraan telah meninggalkan Jakarta selama libur Natal dan Tahun Baru 2026. Polisi siapkan strategi arus balik.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Arus Libur Nataru 2026: 1,36 Juta Kendaraan Tinggalkan Jakarta
Indonesia
Arus Balik Natal 2025 Mulai Terasa, Penumpang Kereta yang Tiba di Jakarta Lampaui Keberangkatan
KAI Daop 1 Jakarta mencatat arus kedatangan penumpang kereta mulai melampaui keberangkatan pasca Natal 2025. Puncak arus balik diproyeksikan akhir Desember.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Arus Balik Natal 2025 Mulai Terasa, Penumpang Kereta yang Tiba di Jakarta Lampaui Keberangkatan
Indonesia
Kapasitas KA Jarak Jauh KAI Terisi 95 Persen, Puncak Penumpang Terjadi 24 Desember
Pergerakan masif ini mencakup perjalanan jarak jauh maupun lokal ke berbagai destinasi di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Kapasitas KA Jarak Jauh KAI Terisi 95 Persen, Puncak Penumpang Terjadi 24 Desember
Indonesia
Arus Lalu Lintas Libur Natal Meningkat, Contraflow Mulai Diberlakukan di Tol Jakarta - Cikampek
Libur Natal dan Tahun Baru membuat Tol Jakarta–Cikampek padat. Jasamarga memberlakukan contraflow dari KM 47 hingga KM 65 arah Cikampek.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 25 Desember 2025
Arus Lalu Lintas Libur Natal Meningkat, Contraflow Mulai Diberlakukan di Tol Jakarta - Cikampek
Indonesia
666.993 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Melonjak 8 Persen dari Lalin Normal
PT Jasa Marga Tbk mencatat sebanyak 666.993 kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek sejak periode H-7 sampai dengan H-4 Natal 2025.
Frengky Aruan - Selasa, 23 Desember 2025
666.993 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Melonjak 8 Persen dari Lalin Normal
Indonesia
Wagub Rano Tegaskan Pasokan dan Stok Pangan Aman hingga Januari 2026, Harga Juga Relatif Stabil
"Kami mengajak masyarakat tetap tenang karena stok pangan Jakarta tercukupi," kata Rano
Frengky Aruan - Senin, 22 Desember 2025
Wagub Rano Tegaskan Pasokan dan Stok Pangan Aman hingga Januari 2026, Harga Juga Relatif Stabil
Bagikan