Polda Metro Bentuk Program Satu Polisi Setiap RW Saat Bulan Ramadan

Mula AkmalMula Akmal - Jumat, 17 Maret 2023
Polda Metro Bentuk Program Satu Polisi Setiap RW Saat Bulan Ramadan

Kombes Endra Zulpan dan Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko di depan Gedung Promoter Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (13/1). Foto: NTMC Polri

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bulan Ramadan 1444/H tinggal hitungan hari. Polda Metro Jaya menyiapkan program terkait dengan pengamanan menjelang datangnya bulan Ramadan tahun 2023 ini dengan pendekatan preemtif maupun preventif.

Program preemtif adalah mengedukasi, menginformasikan, menyosialisasikan, dan mengimbau kepada masyarakat.

Baca Juga:

Kapolri Peringatkan Seluruh Reserse Jangan Merusak Citra Polisi

"Dengan target adalah tercapainya partisipasi masyarakat untuk menjaga lingkungan,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko di kantornya , Jumat (17/3).

Kemudian ada juga implementasi program satu Polisi di setiap RW.

"Mereka nantinya akan melakukan interaksi secara positif antara polisi dan masyarakat untuk mendengarkan, mencatat dan mencari solusi permasalahan di masyarakat," ungkap Trunoyudho yang juga Lulusan AKPOL 1995 ini.

Program Bhabinkambtibmas ini bersinergi dengan Babinsa, kepala lurah dan desa, yang merupakan tiga pilar ke depan untuk memetakan juga terkait dengan persoalan sebagai problem solver.

"Karena memang Polri ini multitasking, baik menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, melindungi dan mengayomi melayani masyarakat, dan bahkan melakukan proses penegakan hukum,” papar Trunoyudo.

Baca Juga:

Aspri Wamenkumham Polisikan Ketua IPW atas Dugaan Pencemaran Nama Baik

Program selanjutnya yakni preventif dengan arahan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran untuk mengedepankan Patroli Perintis Presisi untuk menciptakan situasi keamanan saat malam hari.

“Bapak Kapolda Metro Jaya mengedepankan Patroli Perintis Presisi, dan juga adanya layanan sebaran, layanan malam hari oleh Polda Metro Jaya. Jadi kita bisa lihat beberapa kerawanan adalah malam hari,” tutur Trunoyudo.

Nantinya pada saat Ramadan juga ada Berkah Ramadhan dan Subuh Keliling.

"Ini dikedepankan Direktorat Binmas PMJ ini melakukan program preemtif dan preventif terkait Ramadhan,” tutup mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur ini. (Knu)

Baca Juga:

Selebgram Ajudan Pribadi Ditangkap Polisi, Diduga Lakukan Penipuan Rp 1,3 Miliar

#Polda Metro Jaya #Ramadan #Polisi
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Bansos Rp 600 Ribu Daerah Bencana Sumatera Cair Februari, Pas Bulan Ramadan
Penyaluran bansos melalui perbankan milik pemerintah yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) serta PT Pos Indonesia.
Wisnu Cipto - Selasa, 27 Januari 2026
Bansos Rp 600 Ribu Daerah Bencana Sumatera Cair Februari, Pas Bulan Ramadan
Indonesia
dr Richard Lee Daftar Permohonan Praperadilan Usai Terancam 12 Tahun Kurungan, Begini Respons Polisi
Polisi juga memutuskan untuk memprioritaskan proses praperadilan ini sebelum melanjutkan agenda pemeriksaan tambahan terhadap Richard Lee
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
dr Richard Lee Daftar Permohonan Praperadilan Usai Terancam 12 Tahun Kurungan, Begini Respons Polisi
Indonesia
Pandji Pragiwaksono Sindir Ibadah Salat di 'Mens Rea', Novel Bamukmin Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
Polda Metro Jaya bergerak cepat menanggapi laporan dengan nomor LP/B/481/I/2026/SPKT/POLDA METRO JAYA tersebut
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
Pandji Pragiwaksono Sindir Ibadah Salat di 'Mens Rea', Novel Bamukmin Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
Indonesia
Kapolri Listyo Ogah Jabat Menteri Kepolisian, Jika Polisi Tidak Lagi Langsung di Bawah Presiden
Listyo memilih menjadi petani ketimbang menduduki jabatan tersebut walaupun ditawari oleh beberapa orang untuk menjadi Menteri Kepolisian.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Kapolri Listyo Ogah Jabat Menteri Kepolisian, Jika Polisi Tidak Lagi Langsung di Bawah Presiden
Indonesia
Layanan 110 Dipercepat, Kapolri Ungkap Standar Respons ala PBB
Kapolri Listyo Sigit menyebut layanan darurat Polri 110 kini ditargetkan merespons panggilan maksimal 10 detik dan tiba di TKP dalam 10 menit.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Layanan 110 Dipercepat, Kapolri Ungkap Standar Respons ala PBB
Indonesia
Jakarta Dikepung Genangan, Polisi Turun Tangan Cegah Warga Terjebak Banjir
Hujan deras yang tak kunjung reda sejak pagi membuat pola mobilitas warga berubah
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Jakarta Dikepung Genangan, Polisi Turun Tangan Cegah Warga Terjebak Banjir
Indonesia
Wakil Ketua Komisi IX DPR Usul 2 Skenario Pembagian MBG selama Ramadan
Menekankan pentingnya pengaturan pola distribusi makanan agar keamanan pangan dan kandungan gizi tetap terjamin.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Wakil Ketua Komisi IX DPR Usul 2 Skenario Pembagian MBG selama Ramadan
Indonesia
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Revisi UU Polri telah masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Tahun 2026, namunrevisi UU ASN belum menjadi agenda pembahasan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Indonesia
BHR Ojol Bakal Kembali Diberlakukan di Lebaran 2026
Bonus bagi mitra nantinya diberikan secara proporsional sesuai kinerja dalam bentuk uang tunai dengan perhitungan sebesar 20 persen dari rata-rata pendapatan bersih bulanan selama 12 bulan terakhir
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
BHR Ojol Bakal Kembali Diberlakukan di Lebaran 2026
Indonesia
Jual Online 50 Senjata Api Ilegal, Sindikat Pabrik Rumahan Untung Rp 3-5 Juta per Pucuk
Sindikat ini mulai belajar merakit senjata api sejak 2018, kemudian aktif menjual secara online sejak 2024.
Wisnu Cipto - Rabu, 21 Januari 2026
Jual Online 50 Senjata Api Ilegal, Sindikat Pabrik Rumahan Untung Rp 3-5 Juta per Pucuk
Bagikan