Pilpres 2019

Persekusi Neno Warisman, Prabowo: Masa Ada Warga Negara Tidak Boleh ke Wilayah NKRI

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 31 Juli 2018
Persekusi Neno Warisman, Prabowo: Masa Ada Warga Negara Tidak Boleh ke Wilayah NKRI

Neno Warisman (kiri) dan Prabowo Subianto di Depok, Jawa Barat (MP/Ponco Sulaksono)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto merespons penolakan dan dugaan persekusi yang dialami Neno Warisman saat akan melakukan deklarasi #2019GantiPresiden di Batam, Kepulauan Riau, akhir pekan lalu.

Mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus itu mengaku prihatin dengan perlakuan yang diterima Neno Warisman di sebuah negara demokrasi.

"Kami sangat prihatin kalau ada warga kita yang dihalangi untuk menyatakan pendapat, tidak boleh keluar dari ruangan bandara. Kita ini negara bebas. Masa ada warga negara tidak boleh ke wilayah NKRI, ini kan tidak baik," kata Prabowo usai bertamu ke rumah Neno, di Depok, Jawa Barat, Selasa (31/7).

Menurut Prabowo, semua pihak bebas menyampaikan pendapat, baik gerakan ganti presiden maupun mempertahankan presiden. Prabowo pun menyerahkan kepada rakyat untuk menilai pendapat yang muncul menjelang Pilpres 2019.

Prabowo Subianto
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat tiba di kediaman Neno Warisman di Depok (Foto: MP/Ponco Sulaksono)

"Kami ingin demokrasi yang sejuk. Berbeda pendapat biasa, ada yang mau ganti presiden, ada yang pertahankan presiden. Ya monggo silakan, biar rakyat yang menentukan," ujar pensiunan jenderal bintang tiga ini.

"Kita mau ganti nahkoda kapal, kita mau ganti bupati, kita mau ganti kepala sekolah, itu biasa. Mengganti pejabat biasa, enggak usah dibikin heboh. Ini adalah negara yg dewasa," kata Prabowo menambahkan.

Prabowo mengaku sudah mengenal lama Neno sebagai seorang pejuang perempuan, aktivis serta budayawan. Ia turut prihatin dengan beberapa kejadian yang diduga untuk mengintimidasi Neno.

Sebelum ditolak di Batam, mobil perempuan yang aktif mengampanyekan ganti presiden pada Pilpres 2019 itu diduga dibakar oleh orang tak dikenal beberapa waktu lalu. Mobil Neno terbakar di halaman depan rumahnya.

"Saya kaget sekali mobilnya dirusak di depan rumahnya. Kemudian beliau kemarin di Batam, beliau mau jalankan haknya sebagai warga negara, hak menyatakan pendapat," pungkas Prabowo.

Neno mendapat penolakan dari masyarakat saat hendak ke luar dari Bandara Hang Nadim, Batam. Neno pun harus tertahan sejak Sabtu (28/7) hingga Minggu (29/7) dini hari. Namun, Neno mengaku mobil yang ditumpanginya sempat dilempari batu saat menuju ke hotal.

Neno dan kawan-kawan tetap melanjutkan kegiatan deklarasi #2019GantiPresiden pada Minggu paginya. Ia mengaku sangat antusias dengan semangat warga Batam yang tetap menggelar deklarasi agar Indonesia memiliki pemimpin baru tahun depan meski mendapat tekanan dan persekusi dari pihak lawan.

Namun, acara deklarasi yang baru berjalan satu jam itu sudah diminta berhenti oleh aparat. Akibatnya sempat terjadi keributan antara relawan yang dimpimpin oleh pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Batam, Abu Ghaza dengan aparat.(Pon)

Baca berita menarik lainnya dalam artikel: Gubernur Anies Ngeyel, Ketua KASN Ancam Lapor Presiden Jokowi

#Prabowo Subianto #Neno Warisman #Persekusi #Pilpres 2019
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Indonesia
Profl Delapan Anggota DEN dari Unsur Pemangku Kepentingan, Mulai dari Pakar Geofisika Legendaris Hingga Pendiri INDEF
Pelantikan ini menandai langkah strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan energi nasional
Angga Yudha Pratama - Rabu, 28 Januari 2026
Profl Delapan Anggota DEN dari Unsur Pemangku Kepentingan, Mulai dari Pakar Geofisika Legendaris Hingga Pendiri INDEF
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Presiden RI, Prabowo Subianto, kabarnya menghentikan gaji anggota DPR selama tiga bulan. Uangnya akan digunakan untuk korban bencana alam.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Indonesia
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Eks Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, meminta Indonesia harus mundur dari Board of Peace jika mengabaikan Palestina.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Indonesia
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Mantan Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, mengingatkan agar Indonesia tak menjadi pengikut di Board of Peace bentukan Presiden AS, Donald Trump.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Indonesia
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
28 perusahaan perusak hutan diminta bertanggung jawab. Pencabutan izin yang dilakukan Presiden RI, Prabowo Subianto, dinilai belum cukup.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
Indonesia
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
BNPB menggelar operasi modifikasi cuaca di Jabodetabek. Hal ini mendapat arahan langsung dari Presiden RI, Prabowo Subianto.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
Indonesia
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia harus mendorong langkah-langkah konkret yang terukur, seperti gencatan senjata berkelanjutan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Presiden RI, Prabowo Subianto, menandatangani piagam Board of Peace di Davos, Swiss. Indonesia akan mengawal perdamaian di Gaza, Palestina.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Indonesia
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Presiden RI, Prabowo Subianto, mencabut izin 28 perusahaan penyebab banjir di Sumatra. Berikut adalah daftar lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Indonesia
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Partai Gerindra membantah Presiden RI, Prabowo Subianto, mengusulkan Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur BI.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Bagikan