PergiKuliner Festival Kekinian, Surga Bagi Pemburu Jajanan Hits
PergiKuliner Festival Kekinian. (Foto: PergiKuliner)
KABAR gembira bagi para pencinta kuliner karena PergiKuliner Festival Kekinian akan kembali digelar dengan kehadiran 28 jajanan hits di Lippo Mall Kemang pada 25 Maret hingga 3 April 2022. Mengangkat tema 'Taman Rahasia', pengunjung akan menemukan rahasia cita rasa makanan khas Indonesia hingga internasional yang tak bisa terlupakan.
Pengunjung bisa menemukannya hanya di PergiKuliner Festival Kekinian sambil memanjakan lidah dengan berbagai pilihan kuliner yang enak. Tak perlu khawatir karena PergiKuliner begitu menjaga kebersihan dan menerapkan protokol kesehatan dengan aman demi kenyamanan seluruh partisipan festival.
"PergiKuliner mengupayakan keamanan protokol kesehatan selama proses acara berlangsung. Mengingat Kemenparekraf telah memberikan izin untuk penyelenggaraaan event offline sejak Oktober 2021 karena penurunan angka kasus Covid-19," ungkap CEO PergiKuliner Oswin Liandow dalam keterangan resminya.
Baca juga:
Catat! Ini 5 Festival Seru di Tanah Minahasa
Pada acara yang akan diselenggarakan selama sepuluh hari tersebut, pengunjung bisa menikmati berbagai pilihan makanan mulai dari yang berat dengan rating rasa 3,5 hingga ringan dan semuanya dijamin enak. Selain itu free tester juga bisa dinikmati pengunjung dengan cara mudah yaitu cukup scan QR Code yang terdapat pada tiap tenant melalui aplikasi PergiKuliner.
Tak perlu khawatir kantong bolong saat datang ke PergiKuliner Festival Kekinian, karena ada berbagai promo menarik seperti diskon 20% maksimal Rp 20 ribu dengan melakukan transaksi melalui aplikasi BRImo dan kartu debit BRI dengan minimal transaksi Rp 100 ribu.
Baca juga:
Rebecca Lonika Menangi Indonesia Cup Taster Championship 2022
Pengunjung bisa mendapatkan promo di beberapa tenant seperti Baby Crab Idola, Bagonar, Bakso Sumsum Cap Kepala Sapi, Beefology, Chicken Twings, Coquito, Depot Es Durian Nan Salero, dan lain-lain. Selain itu juga bisa ditemukan di Dimsum Benhil, Ngebakmee, Ngedagging, Noon Tea Bar, dan Roti Srikaya Aliong.
Selain itu, promo juga dapat digunakan pada tenant lainnya seperti Moonlight Pocha, Sprout Farms, Sugar Puff Cotton Candy, Sukinabe 'Suki Go', Sushimoo, Taco Pedia, TEAZZI, Twist n Go, Unicorn Burger, Which Bite, Essel, Gulungan, King Ice Pop, Kuroffle, dan Menchi Katsu Kazu, dan Wild Bites. (waf)
Baca juga:
Kenapa Makanan Mewah Sering Dihidangkan dalam Porsi Kecil? Ini Jawabannya
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B