Pengprov Woodball Jateng Puji Penyelenggaraan Aice 7th Indonesia Open di JSI Resort
Pembina Prestasi Pengprov Indonesia Woodball Association (IWbA) Jawa Tengah, Bambang Sulistyo, di JSI Resort, Megamendung, Sabtu (23/8). (MP/Tika)
Merahputih.com - Pengurus Provinsi Woodball Jawa Tengah (Jateng) memuji gelaran kompetisi Aice 7th Indonesia Open Woodball. Menurutnya, ajang woodball kali ini paling meriah dari yang pernah ada.
Aice 7th Indonesia Open Woodball berlangsung di JSI Resort, Megamendung, Jawa Barat.
"Jujur Indonesia Open ini yg paling mewah dan meriah," ujar Pembina Prestasi Pengprov Indonesia Woodball Association (IWbA) Jawa Tengah, Bambang Sulistyo, Sabtu (23/8).
Dia menilai kompetisi berjalan sangat baik. Ia meyakini telah dipersiapkan panitia pelaksana dengan matang.
"Mewah dan meriah karena apa? Karena pengurusnya punya komitmen dan mereka punya teman atau sponsor yang membantu menyelenggarakan acara ini," ucapnya.
Pengprov Woodball Jateng sendiri membawa 12 orang mengikuti Aice 7th Indonesia Open Woodball. Dengan jumlah anggota yang bertanding cukup banyak, ia merasa bersyukur bahwa penitia pelaksana memudahkan proses perlombaan.
Baca juga:
Bambang mengaku mendapatkan potongan harga yang fantastik untuk mendapatkan penginapan dengan fasilitas mumpuni, terbaik dan nyaman dengan harga terjangkau.
"Contoh saja seperti datang. Kita datang ke sini kita harus sewa vila. Dalam sehari sewa vila itu Rp 6 juta, namun karena kebaikan panitia kita akhirnya kena Rp 3 juta. Termasuk murah. Rp 3 juta hitungannya kalau 1 orang kan 500 ribu udah dengan fasilitas seperti ini, makan 3 kali gitu. Dibandingkan ‘open’, ‘open’ yang lainnya itu tidak semewah ini," ucapnya.
Bambang tak hanya memuji fasilitas penginapan. Transportasi di kawasan JSI Resort pun diacungi jempol.
"Karena memang letak antar venue satu dengan lainnya berjauhan maka shuttle itu dioptimalkan, kalaupun toh ada yang berjalan sendiri, tapi shuttle digunakan dengan baik. Dan saya katakan gelaran Indonesia Open ini berhasil," katanya.
Bambang mengenang kembali betapa spektakulernya kompetisi Woodball tahun ini dibuka di JSI Resort, baik Asian Cup Woodball dan kemudian Aice 7th Indonesia Open. Saat pembukaan, kata dia, ada pengalaman memukau mata karena aksi kembang api yang keren.
Asosiasi Woodball Indonesia (IWbA) menggelar Aice 7th Indonesia Open Woodball di JSI Resort, 22-24 Agustus 2025. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Penghiliran dan Ketahanan Energi Perlu Meminimalisasi Dampak Sosial
Upah Minimum Jateng Ditetapkan Rp2.327.386 Hanya Naik Rp 158.037
UMP Jawa Tengah 2026 Naik Jadi Rp 2,32 Juta, UMK 35 Daerah Sudah Ditetapkan
Polres Wonogiri Bongkar Makam Santri, Diduga Korban Bullying Senior di Ponpes
Panen Medali! Tim Woodball Indonesia Raih 4 Perak dan 2 Perunggu di SEA Games 2025
SEA Games 2025 Thailand: Woodball Putra Indonesia Marga Nugraha Susilo Raih Bronze Medal Men's Single Stroke
Sea Games 2025 Thailand: Woodball Putri Indonesia Febriyanti Raih Bronze Medal Women's Single Stroke
Tim Woodball Indonesia Berhasil Bawa Pulang 6 Medali SEA Games 2025
SEA Games 2025 Thailand: Tim Woodball Putra Indonesia Raih Silver Medal Men's Team Stroke
SEA Games 2025 Thailand: Tim Woodball Putri Indonesia Raih Silver Medal Women's Team Stroke