Wisata Indonesia

Pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat Sebagai Tempat Pariwisata

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Selasa, 02 November 2021
Pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat Sebagai Tempat Pariwisata

Pengembangan Kota Tua sebagai wisata warisan. (Foto: Unsplash/Visual Karsa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENUTUPAN acara Indonesia Heritage Week (IHH) 2021 membicarakan tentang pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat sebagai tempat pariwisata. Kota Tua dan Jakarta Barat bisa menjadi tempat wisata yang siap menarik pelancong.

IHH menyelenggarakan acara itu dalam rangka perayaan World Tourism day, hari Museum Nasional, dan juga Pekan Budaya Nasional. Acara itu sudah berlangsung dari 21 Oktober hingga berakhir pada 30 Oktober 2021 yang ditemani oleh Ikhe Mutiara dari Abang None Jakarta Barat 2020 sebagai host-nya.

Baca Juga:

Inovasi, Adaptasi, dan Kolaborasi Jadi Kunci Perkembangan Pariwisata

IHH 2021 merupakan sebuah program yang diiniasi untuk mendorong pengembangan potensi dan memperkuat upaya promosi wisata warisan di Indonesia. Sherly Yuliana, sebagai kepala suku dinas pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) Jakarta Barat menjadi salah satu pembicara dalam acara penutupan ini.

Rencana pengembangan destinasi kota Jakarta. (Foto: Istimewa)

Seperti yang kita ketahui, banyak tempat wisata potensial yang dapat dikunjungi di daerah Jakarta Barat. Sesuai dengan kebijakan Gubernur untuk sektor pariwisata, saat ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sedang mengembangkan kawasan destinasi wisata. Pada program kerjanya, pemerintah fokus pada dua hal, yaitu placemaking kawasan urban di wilayah kota administrasi serta pembukaan kembali destinasi wisata secara bertahap yang disesuaikan dengan situasi pandemi COVID-19.

"Dan untuk placemaking kawasan urban, di Jakarta Barat itu ada kawasan Kota Tua dan juga Glodok. Sebagaimana Kota Tua merupakan destinasi wisata sejarah bertaraf Internasional yang berkelanjutan secara ekonomi, sosial-budaya, dan lingkungan," ujar Sherly.

Baca Juga:

Pariwisata Indonesia Diharapkan Meningkat di 2022

Sherly menjelaskan mengenai kebijakan-kebijakan dalam pengembangan potensi dan upaya promosi disertai heritage di kota administrasi Jakarta Barat, khususnya di kawasan kota tua. "Saya informasikan pula bahwa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada saat ini sedang melaksanakan penataan kawasan Kota Tua," tambahnya.

Konsep penataan stasiun Jakarta Kota untuk pengupayaan pengembangan pada Kota Tua. (Foto: Istimewa)

Upaya pengembangan itu dijelaskan lebih lanjut oleh Irfal Guci, sebagai Perwakilan Pengelola Kawasan (UPK) Kota Tua. Ia sependapat dengan Sherly bahwa Kawasan Kota Tua akan hadir dalam warna baru. "Saya berbicara tentang pengembangan saat ini. Yang berkembang saat ini adalah seperti tadi bu Sherly katakan, sudah ada penataan baru," jelasnya.

Ia menambahkan yang paling dekat dengan Kota Tua, saat ini adalah penataan stasiun Jakarta Kota karena ada MRT. Tak lupa, ia menunjukkan konsep penataan stasiun Jakarta Kota yang infrastrukturnya semakin tertata. (mic)

Baca Juga:

Sumatera Selatan Jadikan Pariwisata sebagai Program Unggulan

#Travel #Wisata Indonesia #Pariwisata Indonesia #Jakarta #Kota Tua
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Berita Foto
Peringati Hari Sumpah Pemuda 2025 Kemenhut Ajak Pemuda Menanam Mangrove di Pesisir Jakarta
Wakil Menteri Kehutanan (Wamenhut) Rohmat Marzuki (tengah), Direktur Jenderal Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Rehabilitasi Hutan (PDASRH) Kementerian Kehutanan (Kemenhut) Dyah Murtiningsih (kiri), Direktur Rehabilitasoi Magrove Kemenhut Ristianto Pribadi (kanan), Sejumlah Pejabat, Perwakilan Bank Dunia, Mahasiswa dan Pelajar serta aktivis lingkungan, menanam bibt Mangrove, di Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk, Jakarta, Selasa (28/10/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 28 Oktober 2025
Peringati Hari Sumpah Pemuda 2025 Kemenhut Ajak Pemuda Menanam Mangrove di Pesisir Jakarta
Indonesia
Pramono Mulai Perintahkan Anak Buah Bikin Feasibility Study Bangun RS Tipe A di Bekas RS Sumber Waras
Dari lima temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang berdampak pada tertundanya pembangunan, tiga di antaranya sudah dipenuhi.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 27 Oktober 2025
Pramono Mulai Perintahkan Anak Buah Bikin Feasibility Study Bangun RS Tipe A di Bekas RS Sumber Waras
Indonesia
Picu Hujan Mikroplastik, Wajah Pelaku Bakar Sampah Bakal Dipajang di Medsos DLH Jakarta
Praktik pembakaran sampah itu membuat mikroplastik serta zat berbahaya seperti dioksin terlepas ke udara dan kembali jatuh ke tanah saat terjadinya hujan.
Wisnu Cipto - Senin, 27 Oktober 2025
Picu Hujan Mikroplastik, Wajah Pelaku Bakar Sampah Bakal Dipajang di Medsos DLH Jakarta
Berita Foto
Pedagang Hewan Peliharaan Pasar Barito Evakuasi Barang Dagangan
Pedagang membawa hewan peliharan usai penertiban kios Pasar hewan Peliharaan Barito, Jakarta Selatan, Senin (27/10/2025).
Didik Setiawan - Senin, 27 Oktober 2025
Pedagang Hewan Peliharaan Pasar Barito Evakuasi Barang Dagangan
Berita Foto
Pemprov DKI Jakarta Beri Keringanan hingga Bebaskan Pajak Kendaraan Bermotor
Suasana kemacetan lalu-lintas saat jam pulang kerja di Kawasan Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kuningan, Jakarta, Jum'at (24/10/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 24 Oktober 2025
Pemprov DKI Jakarta Beri Keringanan hingga Bebaskan Pajak Kendaraan Bermotor
Indonesia
Terima 28.390 Aduan, Menkeu Purbaya Bakal Datangi Orangnya
Purbaya mengatakan, proses verifikasi kerap terhambat lantaran pelapor tidak bisa dihubungi setelah menyampaikan aduan.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 24 Oktober 2025
Terima 28.390 Aduan, Menkeu Purbaya  Bakal Datangi Orangnya
Berita Foto
Rencana Pembongkaran 90 Tiang Monorel Mangkrak pada Januari 2026
Pengendara melintas di dekat tiang monorel yang mangkrak di kawasan Rasuna Said, Jakarta, Jum'at (21/10/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 24 Oktober 2025
Rencana Pembongkaran 90 Tiang Monorel Mangkrak pada Januari 2026
Berita Foto
Rencana Rute LRT Jabodebek akan Diperpanjang hingga Bogor
Rangkaian Light Rail Transit (LRT) Jabodetabek melintas jalur atas Tol Dalam Kota ruas Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (24/10/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 24 Oktober 2025
Rencana Rute LRT Jabodebek akan Diperpanjang hingga Bogor
Berita Foto
Ketua DPD Buka Konvensyen Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) ke-23 di Jakarta
Ketua DPD Sultan Bachtiar Najamuddin (tengah) bersama Presiden DMDI Dunia, Dr. Mohd Ali Rustam saat pembukaan Konvensyen Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) ke-23 di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (23/10/2025).
Didik Setiawan - Kamis, 23 Oktober 2025
Ketua DPD Buka Konvensyen Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) ke-23 di Jakarta
Berita Foto
Air Hujan di Indonesia Terkontaminasi Mikroplastik Tertinggi di Kota Jakarta
Pejalan kaki memakai payung saat hujan turun di Kawasan Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta, Kamis (23/10/2025).
Didik Setiawan - Kamis, 23 Oktober 2025
Air Hujan di Indonesia Terkontaminasi Mikroplastik Tertinggi di Kota Jakarta
Bagikan