Penerbangan Dibatalkan, 52 WNI Peziarah Terjebak di Pusaran Perang Israel Vs Iran
Dampak serangan rudal Iran di kota-kota Israel. (Foto: X/@TheCradleMedia)
MerahPutih.com - Konflik yang terjadi antara Israel dan Iran menyebabkan sejumlah warga negara Indonesia (WNI) terjebak.
Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menyebut ada banyak WNI yang berada di pusaran wilayah konflik Timur Tengah, termasuk Israel, Yordania, dan Iran.
Para WNI yang terjebak itu tercatat sebagai para peziarah agama. Jadwal penerbangan mereka dibatalkan karena konflik antara Iran dan Israel yang saling meluncurkan rudal sejak akhir pekan lalu.
Baca juga:
Kemenlu Terus Berkoordinasi Jaga Keselamatan 500 WNI Lebih di Iran-Israel
"Para WNI yang melakukan perjalanan singkat tersebut terdampar karena tutupnya wilayah udara dan terhentinya penerbangan," ujar Direktur Pelindungan WNI Kemlu RI, Judha Nugraha, kepada wartawan di Jakarta dikutip, Selasa (17/6).
Kemenlu mencatat ada total 52 WNI yang saat ini tertahan di kawasan konflik Israel-Iran. Mereka terdiri dari:
- 42 WNI peziarah di wilayah Israel
- 8 WNI jamaah haji yang sedang transit di Yordania
- 2 WNI peziarah yang berada di Teheran, Iran
Baca juga:
Konflik Iran-Israel Memburuk, Komisi I DPR Desak Pemerintah Bentuk Task Force Evakuasi WNI
Kemenlu juga memastikan KBRI Amman dan KBRI Teheran telah aktif memberikan bantuan, sekaligus terus memantau perkembangan situasi yang memburuk setiap hari kepada para WNI.
“Kami bersama Perwakilan RI di Timur Tengah terus bekerja untuk menjaga keselamatan seluruh WNI,” tandas Judha. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Ratusan WNI Tejebak di Myanmar, 54 Orang Segera Dibawa Pulang
Banyak WNI yang Jadi Korban Sindikat Online Scam di Kamboja, Komisi I DPR Desak Pemerintah Tindak Tegas
75 WNI Berhasil Kabur dari Markas Perusahaan Judol Myanmar, 20 Orang Sukses Menyeberang ke Thailand
Ancaman Topan Matmo di Hong Kong dan Makau, WNI Diminta Tunda Perjalanan hingga Cari Tempat Perlindungan
Tidak Ada WNI Jadi Korban Gempa Filipina Berkekuatan Magnitudo 6,9
Fakta Kawin Campur di Jakarta: Pria AS dan Cewek Singapura Jadi Idaman WNI
Bukan Korea, Ini WNA yang Paling Sering Menikahi Perempuan Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Setuju Kirim 10 Juta WNI ke Jepang
57 Dari 78 WNI di Nepal Sudah Pulang ke Indonesia, Kondisi Ibu Kota Sudah Kondusif
Kemlu Pastikan 134 WNI di Nepal dalam Kondisi Aman, Koordinasi dengan Otoritas Setempat Permudah Kepulangan