Pemprov DKI Siapkan 2.846 Bus AKAP pada Mudik Lebaran 2025
Petugas memeriksa suhu tubuh dari pemudik saat tiba di Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur. (Foto: Antara /M Risyal Hidayat/aww)
Merahputih.com - Guna memastikan kelancaran arus mudik Idulfitri 2025/1446 Hijriah, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah mengalokasikan hampir tiga ribu armada bus, bekerja sama dengan 428 perusahaan otobus (PO) yang melayani rute antar kota dan provinsi (AKAP).
"2.846 kendaraan bus telah disiapkan, melibatkan 428 perusahaan otobus (PO) yang beroperasi di rute antar kota antar provinsi (AKAP)," ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo, di Jakarta, Minggu (16/3).
Baca juga:
Hasil Ramp Check Dishub DKI: 126 Bus AKAP Tak Layak Jalan untuk Nataru 2024/2025
Ribuan bus tersebut akan ditempatkan di empat terminal utama tipe A di wilayah Jakarta, yaitu Terminal Terpadu Pulogebang, Terminal Kampung Rambutan, Terminal Kalideres, dan Terminal Tanjung Priok.
Selain empat terminal utama, Pemprov DKI Jakarta juga mengaktifkan tiga terminal pendukung, yakni Terminal Lebak Bulus, Terminal Muara Angke, dan Terminal Grogol, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.
Demi menjamin keamanan dan kenyamanan perjalanan, pemeriksaan kelaikan kendaraan (ramp check) telah dilakukan sejak 1 Maret 2025 di seluruh terminal dan garasi perusahaan otobus (PO) di wilayah Jakarta.
Baca juga:
808 Ribu Tempat Duduk Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tersedia untuk Pemudik saat Lebaran
Untuk memantau operasional angkutan Lebaran, Posko Terpadu Angkutan Lebaran 2025/1446 Hijriah tingkat provinsi DKI Jakarta akan beroperasi mulai 21 Maret hingga 11 April 2025.
"Langkah ini sesuai dengan instruksi yang dikeluarkan oleh Kementerian Perhubungan Republik Indonesia," jelasnya.
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Pembongkaran Tiang Monorel Diharap Bebaskan Jalan HR Rasuna Said dari Cengkeraman Kemacetan
Tak Hanya Bongkar Tiang Monorel, Pemprov DKI Utamakan Penataan Rasuna Said
Pemprov DKI Jakarta Batal Naikkan Tarif Tiket Bus Transjakarta Karena Kondisi Ekonomi
DPRD DKI Jakarta Godok Pembentukan 5 Pansus Strategis untuk Tahun 2026
Pemprov DKI Jakarta Beberkan Skema Pembongkaran Tiang Monorel di Kuningan
Anggaran Transjakarta 2026 Disunat, Pemprov DKI Jakarta Putar Otak Cari Tambahan Triliunan Rupiah
JPO Sarinah Dibangun Lagi, Pramono Pastikan Pelican Crossing Tak Ditutup
Flyover Pesing Berlubang, Belasan Kendaraan Menepi Akibat Ban Pecah di Daan Mogot
Dinas Bina Marga Targetkan Perluasan Jalan Rasuna Said Pasca Bongkar Tiang Monorel
DKI Jakarta Masih Aman dari Super Flu, Vaksinasi Influenza Disiapkan