Pemda Bekasi Baru Bisa Perbaiki 1,8 Km Jalan Kalimalang Dari 28 Km

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Senin, 03 April 2023
Pemda Bekasi Baru Bisa Perbaiki 1,8 Km Jalan Kalimalang Dari 28 Km

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan saat meninjau dimulainya pekerjaan perbaikan jalan di ruas Jalur Inspeksi Kalimalang. (Foto: Antara)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jalan Kalimalang membentang sepanjang 28 kilometer dimulai dari batas wilayah Kota Bekasi hingga batas Kabupaten Karawang.

Sebagai langkah awal, pemerintah daerah melakukan perbaikan di ruas sepanjang 1,8 kilometer di titik yang mengalami kerusakan paling berat.

Baca Juga:

Antisipasi Lonjakan Pemudik, Tol Trans Jawa Bakal Diterapkan One Way

Perbaikan dilakukan tersebar di total empat titik jalan pada ruas Cibitung-Tegal Gede hingga ke Tegal Danas sekaligus sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan saat musim mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H.

Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat berkomitmen untuk mempercantik wilayah dengan menjadikan ruas Jalan Kalimalang sebagai salah satu ikon kebanggaan daerah melalui pekerjaan penataan jalur dengan skema pembiayaan bertahap.

"Karena kami sebenarnya ingin menjadikan ruas Jalan Kalimalang sebagai landmark di Kabupaten Bekasi," kata Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi Henri Lincoln.

Penataan jalur di salah satu jalan dengan volume lalu lintas terpadat se-Kabupaten Bekasi itu dilakukan melalui pekerjaan perbaikan jalan menggunakan material beton, pembangunan median jalan, sepadan, saluran drainase, hingga ornamen jalan.

"Yang penting fungsinya berjalan dulu artinya ruasnya diperbaiki dulu. Nanti kalau semua ruas sepanjang Kalimalang sudah bisa dipertahankan, kami lanjutkan dengan menggarap median, sepadan, berikut ornamen," katanya.

Henry mengaku, pekerjaan mempercantik Jalan Ruas Kalimalang ini tidak dapat diselesaikan dalam waktu setahun anggaran saja mengingat pembiayaan yang relatif besar dengan memperhitungkan kemampuan keuangan daerah.

Berdasarkan penghitungan terhadap dokumen desain teknis bangunan yang terdiri atas gambar teknis, spesifikasi teknis, spesifikasi umum, serta volume pekerjaan, setidaknya dibutuhkan anggaran sebesar Rp 300 miliar untuk dapat menuntaskan pekerjaan tersebut.

"Kalau murni mengandalkan APBD Kabupaten Bekasi saya pikir berat namun Pak Pj (Penjabat) Bupati Bekasi juga sedang berupaya keras untuk meminta bantuan pusat dan provinsi agar pembangunan Kalimalang ini terealisasi dalam satu atau dua tahun ke depan," katanya.

Baca Juga:

Polri Prediksi Puncak Mudik 2023 Terjadi pada 19-21 April

#Bekasi #Mudik #Lebaran
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Menag Minta Pengurus Masjid Berikan Layanan Bagi Para Pemudik Nataru dan Musafir
Menag menjelaskan, pada Nataru 2025–2026, sebanyak 6.919 masjid disiapkan untuk memberikan layanan bagi para pemudik dan musafir.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 24 Desember 2025
Menag Minta Pengurus Masjid Berikan Layanan Bagi Para Pemudik Nataru dan Musafir
Indonesia
KPK Geledah Rumah Bupati Bekasi, Bawa Toyota Land Cruiser
KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) kesepuluh dalam tahun 2025, dan menangkap sepuluh orang di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada 18 Desember 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
KPK Geledah Rumah Bupati Bekasi, Bawa Toyota Land Cruiser
Indonesia
Pantau Mudik Nataru di Stasiun Gambir, AHY Ingatkan Keselamatan dan Kesiapan Operasional
Berdasarkan laporan KAI, frekuensi perjalanan kereta api selama Nataru 2025/2026 meningkat sekitar 8,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
Pantau Mudik Nataru di Stasiun Gambir, AHY Ingatkan Keselamatan dan Kesiapan Operasional
Indonesia
KPK Beberkan Alasan Penyegelan Rumah Kajari Kabupaten Bekasi
Supaya tidak ada yang berubah, tidak ada yang memindahkan barang atau apa pun yang ada di ruangan tersebut.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
KPK Beberkan Alasan Penyegelan Rumah Kajari Kabupaten Bekasi
Indonesia
KPK Segel Ruang Kerja Bupati Bekasi Ade Kuswara
Penyegelan dilakukan tiga penyidik KPK terhadap dua akses pintu ruang kerja bupati. Aksi tersebut berlangsung singkat dan disaksikan petugas keamanan setempat.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
KPK Segel Ruang Kerja Bupati Bekasi Ade Kuswara
Indonesia
Polri Prediksi Adanya Lonjakan Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru 2025/2026
Libur Nataru 2025/2026 diprediksi akan terjadi lonjakan pergerakan masyarakat. Hal itu diungkapkan Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo.
Soffi Amira - Selasa, 16 Desember 2025
Polri Prediksi Adanya Lonjakan Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru 2025/2026
Indonesia
Puncak Arus Mudik Nataru 2025/2026 Diprediksi 24 Desember, Ini Jadwal Arus Baliknya
Puncak arus mudik Nataru 2025/2026 diprediksi berlangsung 24 Desember. Masyarakat mulai melakukan mobilitas sejak 20 Desember.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
Puncak Arus Mudik Nataru 2025/2026 Diprediksi 24 Desember, Ini Jadwal Arus Baliknya
Indonesia
Penjualan Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Tembus 1,44 Juta, Rute Jakarta–Surabaya Paling Banyak Dipesan
Penjualan tiket kereta api saat Nataru 2025/2026 sudah menembus 1,44 juta. Rute Jakarta-Surabaya paling banyak dipesan.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
Penjualan Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Tembus 1,44 Juta, Rute Jakarta–Surabaya Paling Banyak Dipesan
Indonesia
Masyarakat Bisa Nikmati Mudik Gratis Nataru 2025/2026, Begini Cara Mendaftarnya
Program mudik gratis Nataru 2025/2026 kini sudah bisa dinikmati. Transportasi yang disediakan mulai dari angkutan darat hingga laut.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Masyarakat Bisa Nikmati Mudik Gratis Nataru 2025/2026, Begini Cara Mendaftarnya
Indonesia
Rapor Merah KPK untuk Pemkab Bekasi, Alarm Keras Transaksional Jabatan
KPK memandang skor rendah ini sebagai sinyal serius bahwa upaya pencegahan korupsi di Kabupaten Bekasi belum optimal
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Rapor Merah KPK untuk Pemkab Bekasi, Alarm Keras Transaksional Jabatan
Bagikan