PB XIV Purbaya Kukuhkan Bebadan Baru 2025/2030, Surati Prabowo dan Puan Maharani

Dwi AstariniDwi Astarini - 1 jam, 58 menit lalu
PB XIV Purbaya Kukuhkan Bebadan Baru 2025/2030, Surati Prabowo dan Puan Maharani

Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat resmi mengukuhkan kabinet Paku Buwono (PB) XIV periode 2025/2030, Rabu (26/11). (Foto: Merahputih.com/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - KERATON Kasunanan Surakarta Hadiningrat resmi mengukuhkan puluhan orang sebagai pengurus lembaga bebadan atau kabinet Paku Buwono (PB) XIV periode 2025/2030. Pengukuhan dan penandatanganan pakta integritas dilakukan langsung PB XIV di Sasana Parasdya Keraton Surakarta, Rabu (26/11).

Pengageng Sasana Wilapa GKR Panembahan Timoer Rumbay Kusuma Dewayani mengatakan sebagian besar yang masuk bebadan ialah keluarga dan keturunan PB XII. Hal tersebut terjadi karena PB XIV merupakan keponakan PB XII.

“Pengambilan sumpah dan dawuh siapa saja orang yang masuk bebadan Keraton Surakarta langsung dilakukan PB XIV,” kata GKR Timoer, Rabu (26/11).

GKR Timoer mengatakan jabatan di pemerintahan PB XIV selama lima tahun. Hal ini berbeda pada sebelumnya, jabatan bebadan sampai seumur hidup seorang raja. “Kali ini PB XIV membatasi masa jabatan seorang menduduki bebadan Keraton Surakarta selama lima tahun. Selanjutnya ditinjau dan dilantik baru lagi. Sinuhun ngersakne (menginginkan) tidak seperti itu lagi supaya bisa me-refresh dan kinerjanya bisa ternilai ketika lima tahun,” katanya.

Dia menyebut, setelah ini, akan memberitahukan kepada jajaran pemerintah secara resmi bahwa di keraton surakarta sudah ada terbentuk kelembagaan yang dipimpin PB XIV. Hal ini menegaskan PB XIV Purbaya penerus takhta raja Keraton. “Kami akan bersurat pekan depan kepada DPR RI Puan Maharani, MPR, pemerintah Presiden Prabowo Subianto, dan Pemkot Solo sebagai pemberitahuan bahwa Keraton Surakarta punya bebadan baru,” kata dia.

Baca juga:

PB XIV Bentuk Struktur Bebadan Keraton Baru, Lembaga Dewan Adat tidak Dimasukkan



Ia menambahkan nama lembaga bidang bebadan yang lama tetap dipertahankan. Sementara itu, ada bidang baru di antaranya bagian IT dan dokumentasi serta staf khusus baru bidang kerja sama luar negeri. “Kita harus menyesuaikan zaman. Kalau nanti tidak mengikuti, kita juga akan ketinggalan,” pungkasnya.

Dari data struktur bebadan Keraton Surakarta periode 2025/2026 yang diterima, jabatan Parentah kaputren yakni Sasana Wilapa GKR Panembahan; Parentah keraton G.P.H.Adp.Panb. Dipokusumo, serta Kebudayaan dan Pariwisata G.K.R. Devi Lelyana Dewi.(Ismail/Jawa Tengah)

Baca juga:

Keraton Surakarta Gelar Upacara Jumenengan PB XIV, Sabtu (15/11)

#Paku Buwono #Keraton Surakarta #Solo
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Indonesia
PB XIV Purbaya Kukuhkan Bebadan Baru 2025/2030, Surati Prabowo dan Puan Maharani
Pengageng Sasana Wilapa GKR Panembahan Timoer Rumbay Kusuma Dewayani mengatakan sebagian besar yang masuk bebadan ialah keluarga dan keturunan PB XII.
Dwi Astarini - 1 jam, 58 menit lalu
PB XIV Purbaya Kukuhkan Bebadan Baru 2025/2030, Surati Prabowo dan Puan Maharani
Indonesia
Ratu Maxima Berkunjung ke Solo, Belajar Membatik hingga Soroti Isu Keamanan Finansial
Tujuan kunjungannya yakni memahami kondisi finansial masyarakat di berbagai lapisan.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Ratu Maxima Berkunjung ke Solo, Belajar Membatik hingga Soroti Isu Keamanan Finansial
Indonesia
Menbud Percaya Maha Menteri Tedjowulan Bisa Selesaikan Konflik Raja Kembar Solo
"Panembahan Agung Tedjowulan bisa menjadi orang yang dituakan,” kata Menbud Fadli Zon
Wisnu Cipto - Selasa, 25 November 2025
Menbud Percaya Maha Menteri Tedjowulan Bisa Selesaikan Konflik Raja Kembar Solo
Indonesia
Air Hujan di Solo Terkontaminasi Microplastik, Bahayakan Kesehatan
Temuan ini didominasi mikroplastik jenis fiber (serat) dan sebagian kecil film/filamen.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Air Hujan di Solo Terkontaminasi Microplastik, Bahayakan Kesehatan
Indonesia
Ratu Belanda Maxima Main ke Solo, Mampir di Kampung Batik Laweyan
Ratu Belanda itu datang dalam kapasitasnya sebagai Penasihat Khusus Sekretaris Jenderal Persatuan Bangsa-Bangsa atau PBB untuk Kesehatan Finansial (UNSGSA).
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Ratu Belanda Maxima Main ke Solo, Mampir di Kampung Batik Laweyan
Indonesia
Sepekan Ops Zebra Candi, 651 Kendaraan Kena Tilang
Selain penindakan dan penerbitan surat tilang, personel di lapangan juga memberikan teguran kepada pengendara dengan pelanggaran ringan sebanyak 430 teguran.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Sepekan Ops Zebra Candi, 651 Kendaraan Kena Tilang
Indonesia
SDM Dokter belum Terpenuhi, Kemenkes Tunda Serahkan RS Kardiologi Emirate ke Pemkot Solo
Pemkot segera mulai menyiapkan kebutuhan tenaga medis, mulai dari dokter hingga perawat.
Dwi Astarini - Senin, 24 November 2025
SDM Dokter belum Terpenuhi, Kemenkes Tunda Serahkan RS Kardiologi Emirate ke Pemkot Solo
Indonesia
Konflik Dua Raja Keraton Solo, Pemkot Tunda Pencairan Dana Hibah
Dana hibah untuk Keraton Solo masih terus dianggarkan setiap tahun, dan nominalnya diperkirakan tidak kurang dari Rp 200 juta.
Dwi Astarini - Minggu, 23 November 2025
Konflik Dua Raja Keraton Solo, Pemkot Tunda Pencairan Dana Hibah
Indonesia
Prihatin Lihatnya, 2 Raja Solo Salat Bareng Tanpa Saling Sapa di Masjid Agung Keraton
Purboyo dan Hangabehi terlihat membaur dengan jamaah salat Jumat lainnya, tetapi tidak saling menyapa satu sama lain.
Wisnu Cipto - Sabtu, 22 November 2025
Prihatin Lihatnya, 2 Raja Solo Salat Bareng Tanpa Saling Sapa di Masjid Agung Keraton
Indonesia
PB XIV Bentuk Struktur Bebadan Keraton Baru, Lembaga Dewan Adat tidak Dimasukkan
Penataan ini merupakan langkah strategis Raja untuk memperkuat tata kelola, memulihkan muruah, dan menegaskan kembali posisi Keraton.
Dwi Astarini - Kamis, 20 November 2025
PB XIV Bentuk Struktur Bebadan Keraton Baru, Lembaga Dewan Adat tidak Dimasukkan
Bagikan