Menjadi Superman di Jebel Jais Flight
Jebel Jais Flight bagi pecandu adrenalin. (Foto: Mirror)
UNI Emirat Arab memang paling mampu membuat atraksi wisata yang menarik banyak orang. Salah satunya adalah Jebel Jais Flight di Ras Al Khaimah atraksi wisata bagi mereka yang memiliki jantung sehat dan kuat.
Jebel Jais Flight merupakan atraksi wisata yang mengundang orang meluncur dengan kabel ke arah titik akhir lebih kurang 3200 meter. Flying Fox ini merupakan permainan yang sangat panjang dan memiliki kecepatan 160 km/jam.
Atraksi ini bukan untuk mereka yang memiliki jantung lemah dan pengecut. Peminatnya akan diajak ke garis awal pada ketinggian 1680 meter dpl di gunung Jebel Jais. Pemandangan di bawahnya adalah bebatuan padas. Atraksi ini sudah dicatatkan pada buku Guinness World Records.
Wisatawan yang menaiki atraksi ekstrim ini meluncur dengan posisi seperti Superman. Adrenalin akan langsung mengalir deras ke kepala dan memberikan sensasi seolah terbang dengan kecepatan tinggi.
Orang pertama yang mencoba zipline terpanjang di dunia ini adalah Sheikh Ahmad bin Saud bin Saqr Al Qasimi. Sewaktu mencoba, ia terlihat sangat tidak sabar. Setelah mencapai titik akhir ia tak bisa menjelaskan dengan kata-kata. Namun ia tak sabar untuk melakukannya lagi.
Menurut Haitham Hattar, CEO Otoritas Pengembangan Wisata Ras Al Khaimah menyebutkan bahwa butuh waktu berbulan-bulan untuk mewujudkannya. Atraksi wisata ini merupakan bagian dari program pengembangan wisata di daerah itu
Rival terdekat dari zipline Jebel Jais Fzlight ini ada di Puerto Rico yang memiliki panjang sekitar 600 meter.
Untuk menaiki atraksi wisata ini orang harus merogoh kocek sekitar Rp2,3 juta. (psr)
Bagikan
Berita Terkait
UEA Resmi Hibahkan RS Kardiologi Emirates-Indonesia Senilai Rp 417,3 Miliar ke Pemkot Solo
Puan Suarakan Peran Perempuan saat Bertemu Pangeran Khaled di UEA, Isu Penting Harus Didengar Dunia
Bertemu Pangeran Khaled, Megawati Bahas Palestina hingga Kenalkan BRIN
Didampingi Puan, Megawati Bertemu Pangeran Khaled UEA
Qatar dan UEA Akan Bantu Program Prabowo Buat 3 Juta Rumah
Dibiayai Dana Hibah UEA, Revitalisasi Masjid Agung Keraton Surakarta Hampir Rampung
Menteri UEA Kunjungi Rumah Jokowi usai Tinjau Proyek Rumah Sakit di Solo
Pemkot Solo Pakai Dana Hibah UEA Rp 16,6 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Tunggulsari
Jokowi Bawa Sejumlah ‘Kado’ Usai Pulang dari UEA
Gibran Bocorkan UEA Buka Kerja Sama Baru Pemerintahan Prabowo