Selebritas

Intip Deretan Jet Pribadi Mewah Milik Bill Gates

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Selasa, 07 September 2021
Intip Deretan Jet Pribadi Mewah Milik Bill Gates

Bill Gates memiliki sejumlah jet pribadi mewah (Foto: Lifestyle Asia)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SALAH satu orang terkaya di dunia Bill Gates dikenal memiliki sejumlah koleksi barang-barang mewah. Bos Microsoft tersebut kabarnya gemar membeli mobil-mobil mewah.

Namun, yang lebih menarik ialah Bill Gates tak sekadar mengoleksi mobil, tapi dia juga menyimpan sejumlah jet pribadi super mewah, yang mungkin hanya bisa dibeli beberapa orang lantaran harganya yang sangat fantastis.

Baca Juga:

Bill Gates Lebih Pilih Android Dibanding iPhone, Ini Alasannya

Seperti yang dilansir dari Lifetyle Asia, jet pribadi mewah koleksi Bill Gates yang pertama ialah Cessna 208 Caravan.

Cessna 208 Caravan bisa mendarat di air dan darat (Foto: cessna)

Bill Gates dikabarkan memiliki Cessna 208 Caravan, pesawat jenis amfibi yang bisa melaju di perairan. Pesawat mewah ini merupakan buatan perusahaan asal Amerika Serikat.

Selain untuk hobi, Cessna 208 Caravan pun dapat digunakan untuk misi kemanusiaan maupun militer. Pesawat ini bisa membawa 10-14 orang, dengan kecepatan maksimal 344 kilometer per jam.

Menariknya, pesawat tersebut bisa lepas landas hingga mendara di sejumlah permukaan, yakni air, rerumputan, hingga daratan kasar.

Pesawat mewah koleksi Bill Gates yang kedua yaitu Gilfstream G650. Pesawat ini bisa terbang sejauh 12.964 kilometer dalam sekali perjalanan.

Baca Juga:

Bill Gates Optimistis dengan Vaksin COVID-19, Tapi...

Interior pesawat ini begitu lapang dan mewah (Foto: privatejetcardscomparisons)

Mesin pesawat tersebut buatan Rolls Royce. Interior pesawat ini begitu lapang dan mewah. Pesawat ini sangat cocok untuk 'the real sultan' seperti Bill Gates.

Untuk kapasitas penumpang pesawatnya bisa mencapai 19 orang, dan 10 orang bisa tidur di dalamnya, tergantung dari pengaturan tata letaknya.

Kemudian pesawat mewah Bill Gates selanjutnya ialah Bombardier BD-700 Global Express. Gates dikabarkan punya duna iunit pesawat jenis ini, untuk mengantarnya ke berbagai belahan dunia. Pesawat yang satu ini juga menawarkan fasilitas yang sangat mewah.

Bombardier BD-700 Global Express bisa menempuh jarak terbang hingga 11.550 kilometer (Foto: lifestyle Asia)

Bombardier BD-700 Global Express dibuat oleh sebuah perusahaan asal Kanada, dengan nama yang sama. Pesawat ini bisa menampung hingga 19 penumpang, ditambah dengan dua hingga tiga orang kru.

Pesawat ini bisa terbang hinga jarak 11.550 kilometer. Selain digunakan untuk pribadi, pesawat mewah Bombardier BD-700 Global Express digunakan juga untuk kebutuhan militer. (Ryn)

Baca Juga:

Bill Gates Kecewa Sistem Tes COVID-19 di AS, Ini Penjelasannya

#Selebritas #Pesawat #Bill Gates
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Berita Foto
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Presiden Prabowo Subianto (kiri) didampingi Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin (kedua kiri) meninjau pesawat Airbus A400M saat kegiatan serah terima pesawat di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (3/11/2025).
Didik Setiawan - Senin, 03 November 2025
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Indonesia
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Presiden Prabowo Subianto menerima unit pertama pesawat angkut berat A400M untuk TNI AU dan memberi sinyal negosiasi 4 unit tambahan.
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Indonesia
A400M Sang Raja Angkut Berat TNI AU Bikin Presiden Bangga dan Langsung Disiram Air Kembang, Siap Diterbangkan ke Gaza?
Prabowo perintahkan A400M dilengkapi ambulans udara dan penambahan batalyon kesehatan TNI
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
A400M Sang Raja Angkut Berat TNI AU Bikin Presiden Bangga dan Langsung Disiram Air Kembang, Siap Diterbangkan ke Gaza?
Indonesia
Pesawat Angkut Rasa Ambulans! Prabowo Ingin A400M TNI AU Jadi "Super Lifter" yang Jago Evakuasi Medis dan Lawan Kebakaran Hutan Sekaligus
Prabowo Perintah A400M TNI AU Dilengkapi Ambulans Udara: Siap SAR dan Bencana
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Pesawat Angkut Rasa Ambulans! Prabowo Ingin A400M TNI AU Jadi
Indonesia
Ketua Komisi II DPR Kritik KPU: Kalau Bisa Pakai Pesawat Biasa, Kenapa Harus Private Jet?
Komisi II DPR mengkritik KPU yang menyewa private jet dibandingkan menggunakan pesawat biasa.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
Ketua Komisi II DPR Kritik KPU: Kalau Bisa Pakai Pesawat Biasa, Kenapa Harus Private Jet?
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
ShowBiz
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
Spekulasi telah berkembang selama beberapa minggu terakhir setelah beredar banyak foto keduanya bersama.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
Indonesia
Airbus A400M Tiba 3 November, Armada Logistik Baru TNI AU dengan Spesifikasi Super Besar
Pesawat angkut militer Airbus A400M yang kontrak pembeliannya ditandatangi sejak acara Dubai Airshow 2021 dijadwalkan akan tiba di Indonesia pada 3 November 2025
Wisnu Cipto - Sabtu, 25 Oktober 2025
Airbus A400M Tiba 3 November, Armada Logistik Baru TNI AU dengan Spesifikasi Super Besar
ShowBiz
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
Fedi Nuril didapuk sebagai roastee utama, dengan latar kontroversi yang kerap menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
ShowBiz
Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
Park Bom disebut telah menerima seluruh pembayaran yang menjadi haknya atas aktivitasnya bersama 2NE1.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
 Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
Bagikan