Marawis Underwater Meluaskan Tradisi Lebaran

P Suryo RP Suryo R - Selasa, 25 April 2023
Marawis Underwater Meluaskan Tradisi Lebaran

Marawis dibawa ke Indonesia oleh para pedagang dan ulama yang berasal dari Yaman. (MP/Deti Gurnita)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MARAWIS menjadi satu jenis musik percampuran dua budaya. Musik yang kental dengan agama Islam ini merupakan perpaduan dari Indonesia dan Arab. Jenis musik ini dibawa ke Indonesia oleh para pedagang dan ulama yang berasal dari Yaman, beberapa abad yang lalu.

Nama jenis musik ini diambil dari alat musik khas yang disebut marwas. Marwas atau yang biasa juga dipanggil dengan sebutan marawis adalah alat musik mirip gendang. Memiliki diameternya sekitar 20 cm dan tinggi 19 cm.

Baca Juga:

3 Kota Indonesia Masuk Daftar Smart City Dunia

marawis
Marawis Underwater dalam merayakan hari raya Idul Fitri 2023 di Sea World Ancol (22/4) membuktikan bahwa inovasi dalam pertunjukan penting diedukasikan pada masyarakat (MP/Deti Gurnita)

Dalam musik marawis, selain menggunakan marwas, alat musik tetabuhan lainnya yang digunakan adalah hajir atau gendang besar. Hajir ini memiliki diameter sekitar 45 cm dan tinggi 60-70 cm. Kesenian ini juga menggunakan dumbuk, sejenis gendang yang berbentuk seperti dandang, tamborin, dan dua potong kayu bulat berdiameter 10 cm.

Dalam memainkan musik ini biasanya terdiri dari satu kelompok laki-laki yang berjumlah minimal 10 orang. Setiap orang memainkan satu buah alat sambil bernyanyi. Musik ini berirama cepat yang dapat membangkitkan semangat, bahkan beberapa orang dari kelompok tersebut bergerak sesuai dengan irama lagu.

Musik marawis konon menjadi media dalam menyebarkan agama Islam oleh walisongo di pulau Jawa. "Marawis tidak lepas dari nilai-nilai religius. Jika awalnya musik ini untuk jadi alat bantu dalam syiar agama, kini mengikuti perkembangan jaman musik ini kian berkembang dan kerap dipakai dalam merayakan hari-hari besar agama Islam," jelas pegiat seni marawis Hasan Shahab.

Baca Juga:

Serba-Serbi Tradisi Lebaran di Indonesia

marawis
Libur Lebaran 2023 ini dipersiapkan dengan matang diharapkan semua destinasi wisata dan aktivitas rekreasi dapat berjalan dengan kondusif. (MP/Deti Gurnita)

Geliat perkembangan tersebut dibuktikan dengan adanya pertunjukan ini dalam merayakan hari raya Idul Fitri 2023 di Sea World Ancol (22/4). Salah satu destinasi wisata di Jakarta ini membuktikan bahwa inovasi pertunjukan yang mengangkat tradisi ini penting diedukasikan pada masyarakat.

Marawis Underwater ini berlangsung kurang lebih dalam durasi 10-15menit. Di dalam akuarium besar, diperlihatkan para penyelam yang beratraksi sebagai anggota marawis yang menabuh bedug. Atraksi ini dikombinasikan dengan beberapa anggota lain yang berada di luar akuarium memainkan beberapa alat tabuh lainnya.

“Segala keajaiban ini kami hadirkan khusus bagi seluruh masyarakat yang ingin mendapatkan pengalaman baru menikmati masa libur Lebaran 2023 dan kami harap dengan semua persiapan yang matang, aktivitas rekreasi dapat berjalan dengan kondusif dan lebih baik.” jelas Eddy Prastiyo, Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. Selamat berlibur ya! (dgs)

Baca Juga:

Destinasi Wisata Alam di Indonesia, Terbaik di Dunia

#Wisata #Lebaran
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Lifestyle
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Temukan 10 tempat wisata terbaik di Purwokerto 2025 dengan detail lengkap, alamat, harga tiket, dan keunggulannya. Liburan seru dan hemat di Purwokerto!
ImanK - Sabtu, 08 November 2025
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Indonesia
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Rangkaian berwarna cerah ini menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi naik kereta api di tengah kota hingga ke wilayah pedesaan Wonogiri.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 18 Oktober 2025
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati  Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Indonesia
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Pengelola TMR wajib memantau satwa secara rutin
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Indonesia
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Harus dicari alternatif lain kendaraan yang lebih murah dan dapat memuat lebih banyak orang sekali jalan.
Dwi Astarini - Kamis, 16 Oktober 2025
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Travel
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Ala Khotah (Jejak Nabi) menghadirkan sebuah perjalanan imersif selama enam bulan yang akan dimulai pada November ini.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Indonesia
Polisi Sediakan WA dan QR Code untuk Laporan Cepat Gangguan Keamanan Hingga Kerusakan Fasilitas Umum
Partisipasi publik menjadi kunci agar Kota Tua benar-benar menjadi ruang bersama yang aman dan nyaman
Angga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Polisi Sediakan WA dan QR Code untuk Laporan Cepat Gangguan Keamanan Hingga Kerusakan Fasilitas Umum
Indonesia
Night at the Ragunan Zoo Dibuka Hari ini, Harga Tiket Masuknya Mulai Rp 3.000
Wisata malam Ragunan akan dibuka hari ini, Sabtu (11/10). Taman Ragunan buka pukul 18.00-22.00 WIB. Berikut harga tiketnya.
Soffi Amira - Sabtu, 11 Oktober 2025
Night at the Ragunan Zoo Dibuka Hari ini, Harga Tiket Masuknya Mulai Rp 3.000
Indonesia
WNA Pengguna Kereta Api di Indonesia Tembus Setengah Juta, Yogyakarta jadi Tujuan Paling Favorit
Angka itu naik ketimbang periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 517.528 WNA.
Dwi Astarini - Kamis, 09 Oktober 2025
WNA Pengguna Kereta Api di Indonesia Tembus Setengah Juta, Yogyakarta jadi Tujuan Paling Favorit
Travel
Makanan Halal Magnet Utama Pilihan Liburan Muslim Indonesia
Temuan ini berdampak langsung pada strategi destinasi dunia, mulai dari Tokyo hingga Dubai, yang kini semakin memperhatikan fasilitas halal demi menarik wisatawan muslim.
Dwi Astarini - Senin, 29 September 2025
Makanan Halal Magnet Utama Pilihan Liburan Muslim Indonesia
Travel
Aji Mumpung Banget ini, Seoul Tawarkan Paket Wisata dengan Kelas Tari 'KPop Demon Hunters'
'KPop Demon Hunters' telah menjadi panduan tidak resmi bagi wisatawan asing.
Dwi Astarini - Rabu, 10 September 2025
Aji Mumpung Banget ini, Seoul Tawarkan Paket Wisata dengan Kelas Tari 'KPop Demon Hunters'
Bagikan