Mal di Solo Uji Coba Aplikasi Peduli Lindungi

Andika PratamaAndika Pratama - Minggu, 22 Agustus 2021
Mal di Solo Uji Coba Aplikasi Peduli Lindungi

Karyawan Solo Paragon Mall melakukan uji coba syarat vaksin untuk bisa masuk mall, Sabtu (21/8). (MP/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sejumlah mal di Solo, Jawa Tengah, mulai melakukan uji coba terkait syarat vaksin untuk bisa masuk ke mal. Hal itu dilakukan dengan memasang aplikasi Peduli Lindungi untuk mendeteksi terkait syarat vaksin bagi pengunjung.

Chief Marcomm Solo Paragon Lifestyle Mal, Veronica Lahji menyatakan, sejauh ini Solo Paragon Mal belum mendapatkan izin buka dari Wali Kota Solo. Hal itu dilakukan karena Solo masih berstatus PPKM Level 4.

Baca Juga

Solo Bertahan Level 4, Gibran Belum Izinkan Mal Buka

"Solo Paragon Mal belum mendapatkan izin buka dari Wali Kota Solo. Namun, kami sudah mempersiapkan aturan baru terkait syarat vaksin bagi pengunjung dan karyawan masuk mal," ujar Veronica di Solo, Sabtu (21/8).

Dikatakannya, sesuai aturan dari Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) yang dituangkan dalam Inmendagri No.34 Tentang PPKM level 4,3, dan 2 COVID-19 Wilayah Jawa Bali.

Di mana pada aturan itu pengunjung mal wajib menggunakan aplikasi Peduli Lindungi untuk melakukan skrining terhadap semua pengunjung dan pegawai pusat perbelanjaan.

"Karena vaksinasi sekarang menjadi syarat utama masuk di mal, kami mulai diujicobakan per hari ini (Sabtu) di Solo Paragon Mal," kata dia.

Ia mengatakan uji coba terbatas syarat vaksinasi masuk mall ini hanya berlaku pada tenant supermarket, tenant esensial dan tenant makanan.

Solo Paragon Mall (SGM) tutup selama diberlakukan PPKM Level 4 di Solo, Jawa Tengah. (MP/Ismail)
Solo Paragon Mall (SGM) tutup selama diberlakukan PPKM Level 4 di Solo, Jawa Tengah. (MP/Ismail)

Sesuai aturan, hanya pengunjung yang sudah melakukan vaksin minimal vaksin pertama dan terdaftar di Aplikasi Peduli suli Lindungi yang boleh memasuki mal.

"Tapi selama masa uji coba masih diperbolehkan. Semoga pengunjung memahami dan mematuhi ketentuan ini karena ini sudah menjadi ketentuan dari pemerintah pusat," tegas dia.

Public Relation Solo Grand Mal (SGM), Ni Wayan Ratrina menuturkan, untuk di Solo Grand Mal baru akan melakukan uji coba syarat vaksinasi pada Senin (23/8). Ia mendukung penuh rencana pusat tersebut.

"Kami juga akan melakukan uji coba syarat vaksinasi untuk masuk mal pada Senin besok," kata Ina.

Ia menambahkan selama ini penerapan protokol kesehatan di SGM sangat ketat termasuk penggunaan dobel masker. Selain itu juga selalu mengingatkan pada karyawan terkait memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas atau 5M. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga

Dukung Ciptakan Lapangan Kerja, Rutan Solo Bangun Pabrik Garmen Pertama di Jateng

#Solo #Kota Solo
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
Traktir Makan 2 Raja Kembar Keraton Surakarta, Wapres Gibran Titip Jaga Solo
Wapres Gibran mengajak makan siang bersama dua raja kembar Keraton Surakarta, PB XIV Hangabehi dan PB XIV Purbaya, di warung sate kawasan Pasar Klewer
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Traktir Makan 2 Raja Kembar Keraton Surakarta, Wapres Gibran Titip Jaga Solo
Indonesia
ASN Solo Mulai WFA, Walkot Respati Sebut Hemat Anggaran Operasional Kantor 29 Persen
WFA ini dilakukan hanya pada Rabu selama Januari. Nantinya, akan dilakukan evaluasi untuk melihat kekurangan dan dilakukan pembenahan.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
ASN Solo Mulai WFA, Walkot Respati Sebut Hemat Anggaran Operasional Kantor 29 Persen
Indonesia
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Kaesang mengatakan target nasional masih menunggu hasil rakorwil dari provinsi lain.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Indonesia
Selama Libur Nataru, Bandara Adi Soemarmo Layani 60.782 Penumpang
Selama periode tersebut, Bandara Adi Soemarmo telah melayani extra flight sebanyak 31 penerbangan.
Dwi Astarini - Kamis, 08 Januari 2026
Selama Libur Nataru, Bandara Adi Soemarmo Layani 60.782 Penumpang
Indonesia
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi, Tergugat tak Bisa Tunjukkan Ijazah karena Dibawa Polda Metro
Tim kuasa hukum tergugat hanya mengajukan satu alat bukti berupa salinan hasil pemindaian laporan polisi yang menyatakan ijazah sedang disita.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi, Tergugat tak Bisa Tunjukkan Ijazah karena Dibawa Polda Metro
Indonesia
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Rakorwil ini menjadi momentum penting bagi konsolidasi internal partai, khususnya dalam menyambut tahapan verifikasi partai politik menjelang Pemilu 2029.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Indonesia
Pemkot Solo Hentikan Permanen Operasional BST Koridor 6, tak Dapat Anggaran Pusat
Penghentian operasional dua koridor transportasi publik itu sudah dipublikasikan kepada masyarakat.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Pemkot Solo Hentikan Permanen Operasional BST Koridor 6, tak Dapat Anggaran Pusat
Indonesia
Kasus Kriminalitas di Surakarta Naik 20,94 Persen Sepanjang 2025
Dinamika keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Surakarta sepanjang 2025 menunjukkan tren yang cukup fluktuatif.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Kasus Kriminalitas di Surakarta Naik 20,94 Persen Sepanjang 2025
Indonesia
687.726 Kendaraan Lintasi Jalan Tol Solo-Ngawi di Libur Nataru, Bukti sebagai Infrastruktur Vital untuk Efisiensi
Tingginya volume lalu lintas tersebut menunjukkan kehadiran Jalan Tol Solo - Ngawi menjadi infrastruktur vital yang memberikan efisiensi waktu tempuh.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
687.726 Kendaraan Lintasi Jalan Tol Solo-Ngawi di Libur Nataru, Bukti sebagai Infrastruktur Vital untuk Efisiensi
Indonesia
Ribuan Lilin Terangi Car Free Night Solo Sambut Tahun Baru 2026
Seribu lilin dinyalakan sebagai simbol refleksi sekaligus empati bagi warga di Sumatra dan Kalimantan yang tengah dilanda bencana, Rabu (31/12/2025).
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Ribuan Lilin Terangi Car Free Night Solo Sambut Tahun Baru 2026
Bagikan