Lebaran 2019

Liburan ke Yogyakarta, Jokowi Bagi 3.000 Paket Sembako

Eddy FloEddy Flo - Kamis, 06 Juni 2019
 Liburan ke Yogyakarta, Jokowi Bagi 3.000 Paket Sembako

Presiden Jokowi membagikan paket sembako kepada warga depan Gedung Agung, Yogyakarta (MP/Teresa Ika)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menikmati liburan Lebaran kedua di Yogyakarta. Presiden datang ke Yogyakarta bersama ibu negara, Iriana Widodo, putra pertamanya Gibran Rakabuming-Selvi Ananda dan cucu kesayangannya Jan Ethes.

Jokowi tiba sekitar pukul 16.00 WIB. Ia langsung menuju ke Gedung agung di Jalan Margomulyo kawasan titik nol Yogyakarta. Begitu turun dari mobil, Jokowi berjalan-jalan di taman bersama Gibran dan Jan Ethes.

Tak lama kemudian Jokowi menyapa warga yang berdesak-desakan di luar gerbang Istana Kepresidenan atau biasa disebut dengan nama Gedung Agung. Iapun kemudian membagikan sembako kepada perwakilan warga sambil menyalami mereka.

Staf Kepresidenan Erlin menjelaskan ada sekitar tiga ribu sembako yang dibagikan.

"Isinya beras 1 kg, gula 1 kg, minyak goreng, teh kotak, dan air mineral," kata Erlin kepada pers di Gedung Agung Yogyakarta, Kamis, (6/6).

Salah seorang warga Yogyakarta yang mendapat paket sembako dari Presiden Jokowi
Salah seorang warga Yogyakarta yang mendapat paket sembako dari Presiden Jokowi (MP/Teresa Ika)

Ribuan warga nampak memadati sekitar Gedung Agung sejak pukul 14.00 WIB. Mereka rela antre di tengah siang yang panas demi melihat Presiden Jokowi dan keluarganya.

BACA JUGA: Pekan Depan Berkas Kasus Lieus Sungkharisma Bakal Dilimpahkan ke Kejaksaan

Berlebaran dengan AHY dan Ibas, Presiden Jokowi Bersama Keluarga Sampaikan Doa serta Dukungan

Warga yang mendapatkan sembako adalah mereka yang tinggal di sekitar Gedung Agung. Mereka wajib membawa kupon. Kupon tersebut ditunjukkan kepada petugas di depan pintu masuk Gedung Agung.

Jiwa Nusantara (26)salah seorang warga Bintaran Yogyakarta merasa senang dan bersyukur mendapatkan sembako. Ia mendapatkan kupon dari ketua RT setempat ada siang tadi.

"Terima kasih kepada Pak Jokowi atas sembako yang dibagikan kepada saya," tutupnya.(*)

Berita ini ditulis berdasarkan laporan Teresa Ika, reporter dan kontributor merahputih.com untuk wilayah Yogyakarta dan sekitaranya.

#Lebaran 2019 #Libur Lebaran #Presiden Jokowi #Joko Widodo #Keluarga Jokowi
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anwar Usman Vonis Jokowi Bersalah karena Palsukan Ijazahnya
Beredar informasi yang menyebut Jokowi divonis bersalah oleh Hakim MK Anwar Usman karena telah melakukan pemalsuan ijazah.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 03 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Anwar Usman Vonis Jokowi Bersalah karena Palsukan Ijazahnya
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ditetapkan sebagai Bencana Nasional oleh Pemerintah
Beredar unggahan yang menyebut pemerintah telah menetapkan Jokowi sebagai bencana nasional. Cek fakta dan keaslian informasinya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ditetapkan sebagai Bencana Nasional oleh Pemerintah
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden ke-7 RI Joko Widodo Ditugaskan BRIN jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Bencana
Joko Widodo Ditugaskan BRIN Jadi Ketua Taskforce Penanggulangan Bencana, cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 09 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden ke-7 RI Joko Widodo Ditugaskan BRIN jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Bencana
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ingin Dicap sebagai Pahlawan, Jokowi Datangi Lokasi Bencana di Sumatra
Beredar video yang menampilkan Presiden ke-7 RI Joko Widodo tengah mengunjungi lokasi bencana alam Sumatra. Cek fakta lengkapnya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 05 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ingin Dicap sebagai Pahlawan, Jokowi Datangi Lokasi Bencana di Sumatra
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Marahi Menkeu Purbaya karena Menolak Membayar Utang Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Beredar video yang menyebut Presiden ke-7 RI Joko Widodo marah kepada Menkeu Purbaya karena menolak bayar utang Whoosh menggunakan APBN.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Marahi Menkeu Purbaya karena Menolak Membayar Utang Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Indonesia
Kader PDIP Sebut Serangan Ahmad Ali ke Jokowi Adalah Order Busuk Agar Aman dari KPK
Ariyadi menegaskan bahwa menyeret-nyeret PDIP dalam narasi yang tidak berdasar hanya menunjukkan upaya memutarbalikkan fakta
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 22 November 2025
Kader PDIP Sebut Serangan Ahmad Ali ke Jokowi Adalah Order Busuk Agar Aman dari KPK
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA ]: Kejagung Sita Uang Jokowi Triliunan Rupiah
Beredar informasi di media sosial yang menyebut Kejaksaan Agung menyita uang Jokowi senilai triliunan. Cek faktanya!
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 19 November 2025
[HOAKS atau FAKTA ]: Kejagung Sita Uang Jokowi Triliunan Rupiah
Indonesia
Dukungan Projo ke Prabowo Dinilai Langkah Terhormat Dalam Politik Kebangsaan
David Febrian Sandi tegaskan dukungan pada Prabowo-Gibran adalah langkah sah melanjutkan visi Jokowi
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Dukungan Projo ke Prabowo Dinilai Langkah Terhormat Dalam Politik Kebangsaan
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Beredar informasi yang menyebut Jokowi dan Gibran akan berkontestasi di Pilpres 2029.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Indonesia
Terkait Kasus Dugaan Korupsi Kereta Cepat Whoosh, Jokowi: Prinsip Dasar Transportasi Bukan Mencari Laba
Jokowi menegaskan proyek transportasi massal seperti Whoosh dibangun untuk layanan publik dan manfaat sosial, bukan demi keuntungan finansial.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 28 Oktober 2025
Terkait Kasus Dugaan Korupsi Kereta Cepat Whoosh, Jokowi: Prinsip Dasar Transportasi Bukan Mencari Laba
Bagikan