Kunjungi Wahid Institute, Ini yang Dibicarakan Petinggi PDIP
Direktur Eksekutif The Wahid Institute Yenny Wahid (kedua kiri) bersama jajaran DPP PDIP. (MP/Fadhli)
MerahPutih.com - DPP PDIP menyambangi markas Wahid Institute, Senin (5/2) siang. Dalam pertemuan tersebut, Putri Gusdur itu mengaku membicarakan berbagai hal termasuk soal kuliner Nusantara.
"Intinya berbincang macam-macam mulai dari kuliner sampai ancaman kebangsaan," kata Direktur Eksekutif The Wahid Institute Yenny Wahid usai menggelar pertemuan tertutup di kantor Wahid Institute Menteng Jakarta Pusat, Senin (5/2).
Menurutnya, kekayaan lokal wisdom Nusantara perlu dikuatkan kembali untuk mengangkat perekonomian masyarakat. Untuk itu perlu adanya kampanye masif khususnya kuliner.
"Nah, yang perlu dilakukan adalah penguatan keindonesian, terutama lokal wisdom, budaya lokal, khususnya mengkampnyekan kuliner indonesia," ujarnya.
Selain itu, lanjut Direktur Wahid Institute ini, pembicaraan difokuskan soal menanggulangi ancaman terhadap ideologi bangsa, Pancasila dan UUD 1945.
Yenny mengatakan perlu adanya kesepahaman dan sinergitas dalam menyelesaikan masalah tersebut. Membangun toleransi dan kebangsaan untuk menguatkan stabilitas bangsa dan negara.
"Soal kebangsaan, ancaman yang bisa mengancam Pancasila dan UUD dan komitmen bersama untuk mencari solusi untuk masalah itu," tandasnya.
Karenanya, Wahid Institute memerlukan kerjasama dengan seluruh pihak khususnya PDIP yang mempunya basis massa hingga pedesaan.
"Kami mohon bantuan terutama yang berafiliasi dengan PDIP untuk penguatan ekonomi dan toleransi di daerah tersebut," tuntasnya. (Fdi)
Bagikan
Berita Terkait
PDIP: Penolakan Pilkada oleh DPRD Merupakan Sikap Ideologis, Konstitusional, dan Historis
Megawati Tegaskan PDIP Tidak Akan Biarkan Stabilitas Dibangun Dengan Korbankan Demokrasi
Hasil Rakernas, PDIP Dorong E-Voting Solusi Hemat Biaya Pilkada Langsung
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Rakernas PDIP Tetapkan 'Merawat Pertiwi' sebagai Sikap Ideologis Hadapi Krisis Lingkungan
PDIP Suarakan Reformasi TNI-Polri, Tolak Dwifungsi dan Pastikan Loyalitas Tunggal pada Negara
Rakernas I PDIP Tegaskan Kedaulatan Politik, Kutuk Penculikan Presiden Maduro oleh AS
PDIP Desak Pilkada Langsung Tetap Dipertahankan, Usul Gunakan E-Voting
Rakernas Ditutup, PDIP Sebut Ada 8 Tantangan Indonesia
Kecup Prananda dan Puan ke Megawati di Peringatan HUT ke-53 PDIP