Kubu Jokowi: Sebaiknya Koalisi Sebelah Tidak Usah Ngomong HAM, Malu
Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Arya Sinulingga (Foto: Screenshot iNewsTV)
MerahPutih.Com - Jubir Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Arya Sinulingga menyindir kubu Prabowo untuk tidak berbicara masalah HAM, apalagi mendiskreditkan pemerintah dengan menyebut tidak bisa menyelesaikan kasus HAM.
Kata Arya, lebih baik kubu Prabowo berbicara permasalahan lain ketimbang berdebat kasus HAM.
"Lebih baik kawan-kawan sebelah jangan ngomongin HAM, malu kita. bagus yang lain aja diomongin. berkaca aja. Pak Jokowi gak ada masalah dimasa lalu mengenai permasalahan HAM sedikitpun gak ada itu kalau yang sebelah anda tahu itu," kata Arya di Posko Cemara, Senin (10/12).
Jadi, kata Politisi Perindo ini, jangan sekali-kali berkelit mengatakan kalau penegakan HAM akan ditegakan jika terpilih, itu seperti menepuk air terpecik wajah sendiri.
"Kalau kelompok sebelah ngomongin HAM itu melawak. harusnya mereka menghindarlah. sadat diri dulu jangan coba-coba ngomongin itu, malu kita. Ini hari HAM jangan coba-coba, memercik wajah sendiri kalau ngomongin HAM," ucapnya.
Sebelum menyindir kubu Prabowo, Arya mengungkapkan bagaimana pemerintahan Jokowi selama empat tahun melakukan pemenuhan hak dasar bangsa Indonesia.
"Selama 4 tahun presiden justru berupaya memenuhi hak mendasar dari rakyat indonesia banyak dipenuhi pak Jokowi. Misalnya akses pendidikan ini hak mendasar rakyat untuk HAM nya dan kesehatan," tutur Arya.
Jadi tidak hanya soal pelanggaran HAM, tapi soal bagaimana tegaknya hal mendasar dari kehidupan masyarakat.
"Jadi hal-hal itu yang diangkat pak Jokowi dalam pemerintahan selama 4 tahun," tuntasnya.(Fdi)
Baca berita menarik lainnya dalam artikel: Korupsi Kampus IPDN, KPK Kembali Jerat Eks Pejabat Kemendagri
Bagikan
Berita Terkait
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar