KPU Solo Mulai Sortir 454.487 Surat Suara Pilkada 2024
KPU Solo mulai melakukan sortir surat suara Pilkada 2024, Senin (4/11). (Foto: Merahputih.com/Ismail)
MERAHPUTIH.COM - KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Solo memulai tahap pelipatan dan penyortiran surat suara Pilkada serentak 2024, Senin (4/11). Pelipatan tersebut ditargetkan selesai pada Kamis (7/11).
Ketua KPU Solo Yustinus Arya Artheswara mengatakan, secara total, ada 454.487 surat suara yang ia terima. Jumlah surat suara tersebut untuk pilkada Solo dan Jawa Tengah (Jateng).
“Kami mendapatkan 454.487 surat suara dari perusahaan percetakan yang telah ditunjuk. Kami langsung sortir,” kata Arya, Senin (4/11).
Ia mengatakan, guna menyortir dan melipat surat suara, pihaknya merekrut 100 tenaga pembantu dari masyarakat sekitar. Pelipatan dan penyortiran direncanakan akan berlangsung selama empat hari pada 4-7 November 2024.
Baca juga:
KPU Solo Terima 456.487 Surat Suara Pilkada 2024, Jumat Dilakukan Pelipatan
“Sebanyak 100 tenaga bantuan dibagi ke dalam dua kelompok. Satu kelompok berisi 50 orang melipat dan menyortir surat suara Pilgub di gudang logistik dan satu kelompok lain melipat dan menyortir surat suara Pilwalkot di aula KPU,” katanya.
Dia mengatakan, sejauh ini belum ada pelaporan terkait kerusakan surat suara Pilkada Solo dan Pilgub. Kalau ada kerusakan dari pihak percetakan diganti.
“Untuk logistik lainnya kami masih menunggu dari KPU Jateng yang berkaitan dengan pilkada,” tegasnya.(Ismail/Jawa Tengah)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Air Hujan Solo Terkontaminasi Microplastic, Pemkot Solo Lakukan Riset Mandiri
PB XIV Purbaya Kukuhkan Bebadan Baru 2025/2030, Surati Prabowo dan Puan Maharani
Ratu Maxima Berkunjung ke Solo, Belajar Membatik hingga Soroti Isu Keamanan Finansial
Menbud Percaya Maha Menteri Tedjowulan Bisa Selesaikan Konflik Raja Kembar Solo
Air Hujan di Solo Terkontaminasi Microplastik, Bahayakan Kesehatan
Ratu Belanda Maxima Main ke Solo, Mampir di Kampung Batik Laweyan
Sepekan Ops Zebra Candi, 651 Kendaraan Kena Tilang
SDM Dokter belum Terpenuhi, Kemenkes Tunda Serahkan RS Kardiologi Emirate ke Pemkot Solo
Konflik Dua Raja Keraton Solo, Pemkot Tunda Pencairan Dana Hibah
Prihatin Lihatnya, 2 Raja Solo Salat Bareng Tanpa Saling Sapa di Masjid Agung Keraton