KPK Gelar Diskusi Bertajuk Bertahan Arungi Gelombang
MerahPutih.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango memberikan pemaparan dalam diskusi bertajuk "Bertahan Arungi Gelombang" di Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/9/2024).
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) Nawawi Pomolango menepis anggapan KPK anak kandung pemerintahan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri. Menurutnya, KPK lahir karena tuntutan reformasi. Nawawi menjelaskan bahwa eksistensi KPK diawali sejak terbitnya UU 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. "Dalam Pasal 43 UU 31 1999 Tentang Tipikor itu ayat 1-nya menyebutkan dalam waktu paling lambat dua tahun sejak berlakunya undang-undang ini, maksudnya UU 31 1999, dibentuk Komisi Pemberantasan Korupsi.," kata Nawawi.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Gathering Media dengan mengadakan diskusi dengan tema"Bertahan Arungi Gelombang"di Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/9/2024). Dalam diskusi tersebut hadir jajaran petinggi KPK sebagai narasumber yakni, Kurnia Ramadhana-ICW, Alexander Marwata-Wakil Ketua KPK, Samsudin Haris- Dewas KPK, dan Nurul Ghufron-Wakil Ketua KPK, Deputi Penindakan KPK Irjen Pol Rudi Setiawan serta Maria Sarjana sebagai Moderator. (MP/Didik Setiawan).
Berita Terkait
Susah Dapat Kuota Haji, Bos Maktour: Terpaksa Berangkatkan Jemaah Pakai Furoda
KPK Periksa Pemilik Maktour terkait Kasus Korupsi Kuota Haji di Kemenag
KPK: Keterangan Eks Menpora Dito Perkuat Dugaan Korupsi Kuota Haji
Diperiksa KPK soal Kuota Haji, Eks Menpora Dito Ungkap Isi Pertemuan di Arab Saudi saat Dampingi Jokowi
Menpora Dito Ariotedjo Penuhi Panggilan KPK, Akui Ikut Rombongan Jokowi ke Arab Saudi
KPK Restui Tanah Koruptor untuk Perumahan Rakyat, DPR Sebut Lebih Bermanfaat bagi Masyarakat
Mantan Menpora Dito Dipanggil KPK di Kasus Kuota Haji
KPK Ungkap Sudewo sudah Dibidik Sejak 2025, sebelum OTT di Pati
KPK Telusuri Keterlibatan Anggota Komisi V DPR Lain dalam Kasus Suap Proyek DJKA Kemenhub
KPK Geledah Rumah Orang Kepercayaan Wali Kota Madiun, Bawa Duit dan Bukti Elektronik