Wisata Dunia

Kostum Virus Corona Favorit Orang Meksiko

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 27 Oktober 2020
Kostum Virus Corona Favorit Orang Meksiko

Kostum virus corona laris manis menjelang Hari Kematian di Meksiko. (covidnews)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

WARGA Meksiko tengah bersiap menyambut Day of the Dead (Hari Kematian). Itu merupakan salah satu tradisi besar di sana. Pada perayaan itu, jalanan akan meriah dengan parade yang memesona, dipenuhi cat warna-warni wajah kerangka Catrina dan kostum. Tak ketinggalan kuburan yang diterangi dengan lilin dan nyanyian.

Perayaan itu menjadi penting bagi orang-orang Meksiko karena ini waktu bagi keluarga untuk berkumpul, berduka dan merayakan kehidupan orang-orang tersayang yang telah pergi.

Namun, pandemi akan mengubah kemeriahan perayaan itu. VICE melaporkan pejabat tinggi pemerintahan Meksiko yang menangani isu COVID-19 memperingatkan bahwa perayaan yang akan jatuh pada 1 dan 2 November itu dapat menyebabkan lebih banyak kematian di negara itu. Saat ini Meksiko sudah menempati nomor empat dalam daftar kematian global.

Permakaman akan jadi tempat orang-orang berkumpul. "Tidak ada keraguan dari segi teknis, ilmiah, dan kesehatan bahwa itu akan menjadi tempat penularan yang berisiko tinggi," ujar Asisten Sekretaris Kesehatan Meksiko, Hugo Lopez-Gatell kepada VICE.

Meskipun telah diperingatkan, warga merasa lebih tegar daripada pandemi. Mereka tetap semangat dan bahkan berhasil mengubah situasi yang suram menjadi menyenangkan.

Seperti dilansir Ruptly, masker, topeng, hingga topi terinspirasi dari virus corona muncul di antara kostum-kostum tradisional lainnya pada perayaan Hari Orang Mati Meksiko, tahun ini.

Sebuah rekaman menunjukkan kemeriahan stan kostum di Mercado Sonora Mexico City. Di sana, topeng dan topi coronavirus dapat dilihat, serta kostum yang meniru pakaian pelindung dengan masker gas. "Saya telah menjual antara 150 dan 200 buah topi virus corona," ucap Diana Itze, salah seorang penjual.

Neri Arellano Garcia, pedagang lainnya, mengatakan kostum tersebut dapat membantu menciptakan kesadaran terutama di kalangan anak-anak tentang virus tersebut, sambil tetap mengikuti tradisi Hari Kematian.

Selain menghibur warga Meksiko, Covid News menulis penjualan kostum virus corona telah membantu keadaan ekonomi para penjual. "Mengetahui bahwa orang-orang Meksiko suka bersenang-senang, kami memutuskan untuk membuat topi, masker, topeng, dan baju-baju virus corona. Kami tahu ini akan sukses besar," ucap Jovana Mende, penjual di toko baju Zombie Town di The Sonora Market kepada Covid News.

Hari Kematian akan tetap dirayakan, tapi secara virtual. Demikian dilaporkan Mexico News Daily. Parade itu akan diadakan di stadion besar yang kosong dan akan disiarkan untuk ditonton pemirsa dari rumah melalui aplikasi bernama Xochitl y El Mundo de los Muertos, atau 'Xochitl dan Dunia Orang Mati'. Platform tersebut akan menyiarkan parade serta materi budaya lainnya yang terkait dengan liburan tersebut.(Lev)

#Wisata
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Indonesia
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Larangan pergerakan kapal pada malam hari di wilayah perairan Taman Nasional (TN) Komodo.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Aktivitas perjalanan di Cirebon selama Nataru mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat sekaligus meningkatnya minat perjalanan wisata berbasis kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Indonesia
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Perjalanan dengan kereta api kini dimaknai sebagai momen menikmati waktu, suasana, dan keindahan alam di sepanjang jalur rel.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Foto Essay
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Suasana warga piknik bersama keluarga menikmati matahari terbenam di Pantai Pattaya, Chonburi, Thailand, Sabtu (20/12/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 27 Desember 2025
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Indonesia
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Untuk itu, ia mendesak Pemprov DKI agar lebih masif dalam menyebarkan informasi pembukaan ini melalui berbagai kanal resmi pemerintah
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Indonesia
Setelah Kemalingan, Museum Louvre Alami Kebocoran yang Merusak Koleksi Buku
Kebocoran tersebut merupakan masalah besar ketiga yang dihadapi museum yang paling banyak dikunjungi di dunia tersebut dalam beberapa bulan terakhir.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
  Setelah Kemalingan, Museum Louvre Alami Kebocoran yang Merusak Koleksi Buku
Indonesia
Ketok Harga Bikin Orang Kapok Liburan di Banten, DPRD Desak Regulasi Tarif Wisata
Ketiadaan standar harga yang jelas sering kali dimanfaatkan untuk mematok tarif semaunya sehingga wisatawan kapok liburan di Banten
Wisnu Cipto - Selasa, 25 November 2025
Ketok Harga Bikin Orang Kapok Liburan di Banten, DPRD Desak Regulasi Tarif Wisata
Fun
Wisatawan Indonesia Andalkan Fitur AI untuk Rekomendasi dan Layanan Hotel
Survei SiteMinder 2026 mencatat 59% wisatawan RI menginginkan layanan hotel berbasis AI untuk pengalaman menginap lebih efisien.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Wisatawan Indonesia Andalkan Fitur AI untuk Rekomendasi dan Layanan Hotel
Bagikan