Komandan Brimob Diusung PDIP, Megawati: Biar Bisa Bantu Ibu Susi Berantas Illegal Fishing
Megawati Soekarnoputri saat berbicara Pilkada Serentak 2017 di Kantor DPP PDIP, Jakarta. (MP/Dery Ridwansah)
MerahPutih.com - PDI Perjuangan resmi mengumumkan empat calon kepala daerah yang akan diusung di Pilkada Serentak 2018 mendatang.
Secara langsung, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri membacakan keempat nama kandidat cagub dan cawagub di Kantor DPP PDIP Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu (17/12).
Adapun keempat kandidat tersebut di antaranya adalah Komandan Brimob Murad Ismail. Dia diusung menjadi calon Gubernur Maluku.
"Orangnya gede, dia ini Jendral Irjen Pol. Drs Murad Ismail terkenal sebagai Komandan Korps Brimob Polri, sudah mau pensiun," kata Megawati saat mengumumkan nama-nama kandidat.
Presiden RI ke-5 ini mengaku memilih Murad setelah melakukan seleksi, tanya jawab, hingga konsultasi dengan sejumlah pihak. Akhirnya, pilihan jatuh kepada Murad.
"Maluku kalau regional sangat harus dijaga. Cari lagi, karena banyak kepala daerah terkena masalah hukum, supaya nanti bisa membantu Ibu Susi (Menteri Kelautan dan Perikanan) memerangi illegal fishing, dari PDIP saya cari kok kayak gini, tanya lagi kita coba eksternal," terangnya.
Sebelum itu, Megawati juga mengaku pernah menanyakan alasan Murad Ismail memilih PDIP.
"Lucu orangnya, saya tanya kenapa mau ke PDIP kan biasanya polisi/TNI selalu siap, ya masa gara-gara ngawal saya, iya saya jadi tahu PDIP seperti apa, gak usah siap, siap. Di PDI Perjuangan gak ada siap, siap," kata Megawati berkelakar.
Mendapingi Murad Ismail sebagai wagub adalah Drs Barnabas Orno, Kader PDIP yang merupakan Bupati Maluku Barat Daya. (Fdi)
Baca juga berita terkait calon kepala daerah PDIP dalam artikel: PDIP Umumkan Empat Calon Kepala Daerah di Pilkada Serentak 2018
Bagikan
Berita Terkait
Rakernas I PDIP: Prananda Prabowo Gagas Balai Kreasi untuk Berdayakan UMKM Lokal
PDIP Kritik Wacana Pilkada Lewat DPRD: Demokrasi Jangan Maju Mundur seperti Poco-Poco
PDIP Beri Penghargaan 6 Kader Pelopor di HUT ke-53, Ada Ribka Tjiptaning Hingga FX Rudy
Aksi Militer AS Culik Presiden Maduro di Mata Megawati: Wujud Penjajahan Modern
Ajak Kader Bantu Korban Bencana Sumatera, Megawati: Buktikan Kalian Orang PDIP
PDIP Punya Maskot Baru di HUT ke-53, Namanya Barata Ini Filosofinya
Terbit Surat Edaran Larangan Keras Kader PDIP Korupsi: Nol Toleransi, Sanksi Pecat
Mawar Putih Untuk Megawati di Rakernas PDIP
PDIP Rayakan HUT ke-53, Gelar Rakernas pada 10-12 Januari 2026 di Ancol
PDIP Gelar Rakarnas 10 -12 Januari, Ini Tema dan Agenda Yang Dibahas