Kepala BIN Doakan Prabowo: Semoga Diberikan Jalan yang Baik dan Cemerlang ke Depannya
Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Foto: MP/Ponco
MerahPutih.com - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan mengungkapkan penilaiannya atas pesan yang disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal pemimpin selanjutnya.
Pria yang karib disapa BG ini mengatakan ciri yang disampaikan oleh Jokowi identik dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, calon presiden Partai Gerindra.
Baca Juga
Kepala BIN Berseloroh Siapa Sosok Berambut Putih di Depan Prabowo dan Jokowi
BG awalnya mengatakan bahwa ia mengamati Prabowo belakangan ini kerap mendampingi Jokowi dan terlihat dekat satu sama lain.
"Kami semua menyimak Bapak, bahwa belakangan ini Pak Menhan Pak Prabowo semakin sering terlihat dekat dengan Pak Presiden, Pak Jokowi,” ujarnya saat menyampaikan laporan peresmian Asrama Mahasiswa Nusantara Surabaya seperti disiarkan di akun YouTube Setpres, Selasa (29/11).
BG melanjutkan bahwa pesan yang disampaikan Jokowi baru-baru ini soal kriteria pemimpin identik dengan Prabowo, yaitu memiliki kerutan di dahi.
“Kita semua menangkap pesan, pesan dari Pak Jokowi tentang kerutan di dahi untuk menjadi ukuran kriteria. Maka kami semua memperhatikan dari tadi kerutan tersebut 100 persen identik dengan Pak Prabowo saat ini," ujarnya.
Baca Juga
Jokowi Ceritakan Awal Mula Asrama Mahasiswa Nusantara dari Usulan Tokoh Papua
BG pun mendoakan Prabowo agar senantiasa diberikan jalan yang baik dan cemerlang untuk ke depannya.
“Kita doakan semoga beliau mendapat jalan yang baik, tuah kebaikan dari Pak Jokowi untuk jalan cemerlang lagi ke depan," imbuhnya.
Jokowi sebelumnya memberikan pesan kepada ribuan relawan untuk memilih pemimpin pada 2024. Menurut Kepala Negara, seorang pemimpin terlihat dari bagaimana penampilan dan raut wajahnya.
“Perlu saya sampaikan. Perlu saya sampaikan, pemimpin, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya," kata Jokowi dalam acara Gerakan Nusantara Bersatu yang digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11).
Menurut Jokowi, seorang pemimpin yang memikirkan rakyatnya akan terlihat dari wajah dan penampilannya.
"Itu kelihatan dari penampilannya, itu kelihatan banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat," ujarnya. (Pon)
Baca Juga
Jokowi Sebut Kriteria Kerutan dan Rambut Putih Ada di Prabowo
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Momen Presiden Prabowo Subianto Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali SEA Games Thailand 2025
Prabowo Tegaskan Tak Boleh Sepeser pun Uang Rakyat Dicuri, Perintahkan Kejagung 'Sikat' 5 Juta Hektare Sawit Ilegal di 2026
Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Jenderal, Gak Cuma Jago Cangkul di Sawah