Juara Dunia Bulu Tangkis Indonesia Verawaty Fajrin Meninggal Dunia
Legenda Bulu Tangkis Verawaty Fajrin meninggal dunia (Foto: instagram @iwanskamah)
KABAR DUKA menyelimuti dunia olahraga bulu tangkis Tanah Air. Salah satu sang legenda bulu tangkis Indonesia, Verawaty Fajrin, dikabarkan telah menghembuskan nafas terakhirnya pada minggu (21/11) pukul 06.58 WIB.
Verawaty menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta pada usia yang ke-64 tahun, ng setelah menjalani perawatan akibat penyakit kanker paru-paru. Almarhumah meningalkan suami Fadjriansyah Bidoen, seorang anak, dan dua cucu.
Baca Juga:
Mendengar kabar meninggalnya Verawaty Fajrin, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan duka mendalam melalui aku twitternya.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Turut berdukacita atas berpulangnya legenda bulutangkis putri Indonesia, Ibu Hj. Verawaty Fajrin, pagi ini, di Jakarta, Semoga amal ibadah almh. mendapatkan ganjaran yang setimpal dari Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan kuat dan sabar," tulis Jokowi di Twitter @jokowi, Minggu (21/11)
Baca juga:
Penantian Hampir 2 Dekade, Tim Indonesia Bawa Balik Piala Thomas
Selain Presiden Jokowi, Menko Polhukam Mahfud Md juga menyampaikan rasa duka yang mendalam atas berpulangnya Verawaty Fajrin. Mahfud mengenang perjuangan Verawaty Fajrin yang pernah mengharumkan nama Indonesia di dunia bulu tangkis.
"Hj. Ferawaty Fajrin atlet bulu tangkis yang pernah mengharumkan merah-putihnya Indonesia di dunia internasional wafat pagi ini. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Engkau wafat di tahun yang sama dengan tahun bangkitnya kembali bulu tangkis kita untuk tingkat dunia. Tenanglah di sisi-Nya," tulis Mahfud Md di akun Twitter-nya @mohmahfudmd.
Verawaty menjadi juara dunia bulu tangkis pada 1980. Verawaty sangat terkenal di periode 1970-1980-an. Ia sukses meraih gelar juara baik di nomor tunggal putri, ganda putri, hingga ganda campuran.
Selain menjadi juara dunia, saat masa aktifnya, Verawaty Fajrin sering mewakili Indonesia mengikuti kejuaraan internasional. Seperti Asian Games 1978, SEA Games 1987, hingga menjadi finalis Asian Games 1990.
Sedikit informasi, pada September 2021 lalu, Presiden Jokowi sempat memberikan bantuan senilai Rp 11 juta untuk Verawaty Fajrin yang dirawat di RS Dharmais. Selain itu, Jokowi meminta Menpora dan Menkes memastikan terjaminnya perawatan Verawaty. (Ryn)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
Samsung Rilis Galaxy Z Flip 7 Edisi Olimpiade Musim Dingin 2026, Dilengkapi Fitur Khusus Atlet
Psikolog UI Ingatkan Bahaya Tanya Detail Kematian ke Orang Berduka, Jangan Jadi 'Detektif' Dadakan
Dunia Musik Indonesia Berduka, Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia karena Sakit
Indonesia Mundur Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Junior 2026, BWF Cari Pengganti
Alwi Farhan Rebut Juara Indonesia Masters 2026, Terakhir Kali Tunggal Putra Juara di 2023
Tunggal Putri China Chen Yufei Raih Gelar Juara Indonesia Masters 2026
Polisi Ungkap Kronologi Lula Lahfah Ditemukan Meninggal di Apartemen, Sempat Berobat Ditemani Asisten
Mengenal HYROX, Olahraga Kebugaran Hybrid yang Uji Kekuatan dan Daya Tahan
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,