Jembatan Mahakam I Samarinda Ditutup 3 Hari, Mulai Selasa Besok
Jembatan Mahakam I Samarinda, Kalimantan Timur. ANTARA/HO-Diskominfo Kaltim
MerahPutih.com - Jembatan Mahakam I Samarinda akan ditutup sementara selama tiga hari, mulai dari Selasa (4/3) besok hingga Kamis (6/3) mendatang.
Selama tiga hari itu, Jembatan Mahakam I akan menjalani uji pembebanan dan investigasi mendalam dari Tim Teknis Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional dan Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen-PU).
Baca juga:
Pulau Kumala, Destinasi Wisata Anyar di Delta Sungai Mahakam
“Kami alokasikan tiga hari. Tapi kalau dua hari selesai, Kamis sudah bisa kami buka kembali,” kata Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Angkutan Jalan Dishub Kaltim Heru Santosa, di Samarinda, Senin (3/3).
Heru menjelaskan telah disiapkan jalur alternatif melalui Jembatan Achmad Amins atau eks Jembatan Mahakam Kota (Mahkota) II dan Jembatan Mahakam Ulu (Mahulu) selama penutupan.
Menurut dia, alternatif pengalihan lalu lintas ke Jembatan Mahkota II dan Jembatan Mahulu dinilai lebih efektif daripada memusatkan arus lalu lintas ke Jembatan Mahakam IV selama proses penutupan Jembatan Mahakam I berdasarkan hasil ujicoba Jumat 28 Februari 2025 lalu.
Baca juga:
Pesut Mahakam, Mamalia yang Hampir Punah asal Kalimantan Timur
“Ternyata kondisinya cukup berat untuk dibuat dua jalur di Jembatan Mahakam IV dan risiko juga tinggi. Terjadi kemacetan antara 45 menit sampai satu jam. Kalau terjadi macet di atas jembatan apalagi kalau hujan deras cukup mengkhawatirkan,” papar Heru dikutip Antara.
Adapun penutupan sementara Jembatan Mahakam I hanya berlaku selama lima jam. Dari pukul 09.00 WITA pagi hingga pukul 14.00 WITA siang. “Setelah jam 2 siang (14.00 WITA) dibuka lagi. Penutupan dalam rangka pemeriksaan konstruksi jembatan. Selama proses pemeriksaan tidak boleh ada aktivitas kendaraan,” tandas Heru. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Libur Long Weekend, 12 Ribu Kendaraan Padati Jalur Puncak Picu Kemacetan Simpang Gadog
Ganjil Genap Ditiadakan Saat Libur Isra Miraj Nabi Muhammad
Genangan Air Setinggi 15 Cm, Lalu Lintas dari Bandara Soetta Menuju Jakarta dan Sebaliknya Tersendat Selasa Pagi
Angka Kecelakaan Nataru 2025 Turun, Komisi V Minta Strategi Disempurnakan untuk Mudik Lebaran 2026
Kabut Tebal Selimuti Kawasan Puncak, Polisi Minta Pengendara Waspada
Kakorlantas Polri sebut Tingkat Fatalitas Kecelakaan Lalu Lintas Mudik Nataru 2025/2026 Turun Drastis
Mabes Polri Pastikan Rekayasa Lalu lintas dan Pengamanan Jalur Puncak Bogor saat Nataru 2026 Berjalan Maksimal
666.993 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Melonjak 8 Persen dari Lalin Normal
Angkutan Barang Dilarang Melintas saat Nataru 2026, ini Pengaturannya
Lolos Pasal Pornografi, Bonnie Blue Dijerat Langgar Lalin Saat Bawa Pikup Gangbus di Bali