Asian Games 2018

Ikut Komentari Pelukan Mesra Jokowi-Prabowo, Sandiaga Uno: Saya Merinding

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Rabu, 29 Agustus 2018
Ikut Komentari Pelukan Mesra Jokowi-Prabowo, Sandiaga Uno: Saya Merinding

Presiden Jokowi, Wapres JK dan Ketua IPSI Prabowo Subianto (@sekretariat.kabinet(

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Bakal Calon Wakil Presiden, Sandiaga Uno ikut memposting momen bersejarah ketika peraih medali emas kelas C cabang olah raga Pencak Silat Asian Games 2018, Hanifan Yudani Kusumah memeluk Presiden Jokowi dan Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Prabowo Subianto.

Lewat akun Instagramnya, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku merinding melihat momen Jokowi dan Prabowo dipersatukan lewat olah raga.

"Saya merinding ketika menyaksikan moment ini. Bukan hanya karena medali emas yang diraih oleh Hanifan Yudani Kusumah di cabang pencak silat, tapi ketika beliau berpelukan dengan dua negarawan, Pak @jokowi dan Pak @prabowo," cuit Sandi lewat @sandiuno.

Sandi juga berharap kerukunan ini dapat berlanjut dalam ajang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden yang digelar 2019 mendatang. Sandi juga tak lupa mengutip sedikit pernyataan Prabowo.

"Kita semua tentu berharap dalam menyambut pemilihan Presiden nanti, kita harus menjunjung tinggi persatuan. Berbeda pendapat bukan berarti bermusuhan. Saya mengutip sedikit ucapan Pak @prabowo “Kita boleh berbeda pendapat diantara kita, tapi satu, kalau menyangkut kepentingan nasional kita harus bersatu.”," kata Sandi.

Untuk diketahui, Momen itu terjadi usai Hanifan dengan dramatis mengalahkan wakil Vietnam Thai Linh Nguyen dengan skor tipis 3-2. Usai dinyatakan menang oleh tim juri Hanif langsung sujud syukur di tengah lapangan di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Rabu (29/8) petang. Tak lupa, ia berlarian di pinggir lapangan sambil membentangkan bendera Merah-Putih.

Setelah itu, sambil berkalungkan bendera merah putih, Hanif langsung menyalami para pejabat yang hadir termasuk Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto.

Awalnya, Hanifan Yudani Kusumah memeluk lebih dahulu Prabowo Subianto. Namun tak disangka, seketika itu Hanifan langsung membentangkan kedua tangannya mengajak Jokowi dan Prabowo berpelukan. Akhirnya, ketiganya bersatu dalam sebuah pelukan.

Terlihat di tribun VIP itu hadir para pejabat dan tokoh nasional seperti Wakil Presien Jusuf Kalla, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Kontingen Indonesia (Cdm) Syafruddin dan Menko PMK Puan Maharani.

Momen itu sontak mendapat sambutan hangat dan tepuk tangan meriah dari penonton yang hadir di Padepokan Pencak Silat. Riuh tepuk tangan seketika bergemuruh dari ribuan pasang mata yang menyaksikannya secara langsung.

Tentu saja, momen ini merupakan sejarah. Mengingat, baik Jokowi maupun Prabowo akan bertanding di Pemilihan Presiden 2019 mendatang. Jokowi berpasangan dengan KH Ma'ruf Amin sementara Prabowo Subianto berpasangan dengan Sandiaga Uno. (*)

#Sandiaga Uno #Asian Games 2018 #Jokowi #Prabowo Subianto
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
MPR Sebut Pertemuan Prabowo-Jokowi Bawa Kebaikan dan Hadirkan Situasi Politik yang Sejuk Serta Guyub
Eddy menambahkan bahwa Presiden Prabowo selama ini dikenal sebagai sosok yang terbuka dalam menerima
Angga Yudha Pratama - Selasa, 07 Oktober 2025
MPR Sebut Pertemuan Prabowo-Jokowi Bawa Kebaikan dan Hadirkan Situasi Politik yang Sejuk Serta Guyub
Indonesia
Relawan Joman Pertanyakan Status Tersangka Roy Suryo
Relawan gelisah karena belum ada penetapan status tersangka Roy Suryo.
Dwi Astarini - Selasa, 07 Oktober 2025
Relawan Joman Pertanyakan Status Tersangka Roy Suryo
Indonesia
Prabowo Dorong Meritokrasi di TNI: Kualitas Kalahkan Senioritas, Perwira Junior Berprestasi Berpeluang Pimpin Jabatan Strategis
Sementara, pendekatan meritokrasi ini akan menjadikan proses seleksi lebih objektif dan akuntabel
Angga Yudha Pratama - Senin, 06 Oktober 2025
Prabowo Dorong Meritokrasi di TNI: Kualitas Kalahkan Senioritas, Perwira Junior Berprestasi Berpeluang Pimpin Jabatan Strategis
Indonesia
Pemimpin MPR Sebut Pertemuan Prabowo dan Jokowi untuk Kemaslahatan Rakyat, bukan Kepentingan Politik
Menunjukkan kedewasaan politik sekaligus semangat menjaga persatuan di tengah dinamika nasional.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Pemimpin MPR Sebut Pertemuan Prabowo dan Jokowi untuk Kemaslahatan Rakyat, bukan Kepentingan Politik
Indonesia
Bertemu ‘Empat Mata’, Pengamat Menduga Jokowi Kecewa karena Tak ‘Deal’ Politik dengan Prabowo
Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo mengadakan pertemuan tertutup, Sabtu (4/10)
Frengky Aruan - Senin, 06 Oktober 2025
Bertemu ‘Empat Mata’, Pengamat Menduga Jokowi Kecewa karena Tak ‘Deal’ Politik dengan Prabowo
Indonesia
PSI Sebut Prabowo dan Jokowi 'Bestie' yang Rutin Bahas Nasib Bangsa, Pikiran dan Hati Selalu untuk Rakyat
Andy menyebutkan bahwa keduanya rutin membicarakan nasib bangsa
Angga Yudha Pratama - Senin, 06 Oktober 2025
PSI Sebut Prabowo dan Jokowi 'Bestie' yang Rutin Bahas Nasib Bangsa, Pikiran dan Hati Selalu untuk Rakyat
Indonesia
Negara Rugi Rp 300 Triliun akibat Tambang Ilegal, Prabowo: Kita Hentikan!
Presiden RI, Prabowo Subianto, menyoroti kerugian negara yang mencapai Rp 300 triliun akibat tambang ilegal.
Soffi Amira - Senin, 06 Oktober 2025
Negara Rugi Rp 300 Triliun akibat Tambang Ilegal, Prabowo: Kita Hentikan!
Indonesia
Prabowo Minta Kepala BGN Pastikan Kebersihan Dapur MBG, Komisi IX DPR: Evaluasi Menyeluruh
Presiden RI, Prabowo Subianto, meminta kepada Kepala BGN, Dadan Hindayana, untuk memastikan kebersihan dapur MBG.
Soffi Amira - Senin, 06 Oktober 2025
Prabowo Minta Kepala BGN Pastikan Kebersihan Dapur MBG, Komisi IX DPR: Evaluasi Menyeluruh
Indonesia
Evaluasi Masih Bobrok, Legislator PKS Ingatkan MBG Berpotensi Jadi 'IKN Jilid 2'
Anggota DPR fraksi PKS mengingatkan MBG bisa berpotensi menjadi IKN Jilid 2. Sebab, evaluasinya dinilai masih jauh dari kata baik.
Soffi Amira - Senin, 06 Oktober 2025
Evaluasi Masih Bobrok, Legislator PKS Ingatkan MBG Berpotensi Jadi 'IKN Jilid 2'
Indonesia
Puluhan Santri Al Khoziny Tewas, Prabowo Instruksikan Audit Keamanan Bangunan Ponpes di RI
Kepala Negara memerintahkan dilakukan evaluasi atau audit seluruh bangunan Ponpes di Indonesia, terutama dari segi keamanan dan keselamatannya.
Wisnu Cipto - Senin, 06 Oktober 2025
Puluhan Santri Al Khoziny Tewas, Prabowo Instruksikan Audit Keamanan Bangunan Ponpes di RI
Bagikan