IKAGI Bocorkan Kontroversi Ari Askhara Selama Jadi Bos Garuda
Mantan Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara (ANTARA/ Juwita Trisna Rahayu)
Merahputih.com - Ikatan Awak Kabin Garuda Indonesia (IKAGI) mengapresiasi langkah Menteri BUMN, Erick Thohir, mencopot I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau Ari Askhara dari jabatan Direktur Utama Garuda Indonesia.
Selama ini, IKAGI menilai kinerja Ari Askhara di Garuda Indonesia selalu kontroversi dan merugikan banyak pihak. Baik perusahaan, anak perusahaan, karyawan, hingga masyarakat sebagai penumpang.
Baca Juga
Beberapa kasus kontroversial atas kebijakan Garuda Indonesia selama Ari Askhara menjabat Dirut.
Kasus kontroversial yang dilakukan Ari Askhara antara lain pemalsuan laporan keuangan tahun 2018 yang rugi menjadi untung, suguhan live music akustik di pesawat yang tidak efisien, pengalihan rute penerbangan London dan Amsterdam via Denpasar, larangan foto dan video dalam pesawat terhadap penumpang.
"Hingga penyelundupan Harley Davidson,” ujar Ketua Umum IKAGI, Zaenal Muttaqin, Jumat (6/12).
Ia mengatakan, cukup banyak kebijakan aneh Ari Askhara selama menjabat Dirut Garuda Indonesia yang benar-benar merugikan awak kabin. "Maka dari itu, kami sangat bersyukur Pak Erick memecatnya,” tambah Zaenal.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir akhirnya memberhentikan Dirut PT Garuda Indonesia Tbk Ari Aksara karena diduga terlibat dalam penyelundupan motor Harley dalam bentuk terurai di pesawat baru maskapai tersebut. Erick Thohir juga mengaku akan mengevaluasi secara menyeluruh direksi dan komisaris Garuda.
“Prosesnya, kami akan mengajukan, terus RUPSLB, langsung menunjuk PLT,” ujar Erick.
Baca Juga
Diduga Selundupkan Onderdil Harley, PT Garuda Indonesia Bakal Disanksi
Menurut Erick, Dewan Komisaris Garuda dan Komite Audit telah mengikirim surat rekomendasi kepada dirinya terkait masalah ini. “Saya sangat sedih, ini masalah integritas dan tata kelola perusahaan (good corporate governance/GCG),” paparnya. (Knu)
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air
Masuk Musim Libur Natal, Hampir Setengah Pesawat Garuda Indonesia Berstatus Grounded
Garuda Tunda Pengadaan Pesawat Baru, Prioritasnya Perbaikan Armada
Garuda Indonesia Dapat Suntikan Modal Rp 23,67 Triliun Dari Danantara, Begini Alokasinya
Gerbong MRT dan Pesawat Baru Garuda Jadi Pendorong Investasi Dalam Negeri di Triwulan III 2025
2 WNA Jadi Petinggi BUMN, Ini Kata Danantara
Alasan Danantara Ganti Dirut dan Direksi Garuda Indonesia, Masukan 2 Ekspatriat Dari Maskapai Asing
Teman Dekat Presiden Prabowo Glenny H Kairupan Jadi Dirut Garuda Indonesia Gantikan Wamildan Tsani
Harley-Davidson yang Dicolong di Parkiran Mall Senayan City 'Open Key', Pelaku Diyakini Jago Bawa Moge
Danantara akan Suntik Dana Rp 30 Triliun untuk Garuda Indonesia, Ekonom: Langkah Tak Inovatif, Hanya Bakar Duit