Holding BUMN Pertambangan MIND ID Target IPO 2026
Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (Wamen BUMN) Kartika Wirjoatmodjo atau Tiko (tengah). ANTARA/ Muhammad Heriyanto
MerahPutih.com - Holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pertambangan Mining Industry Indonesia (MIND ID) menargetkan akan melangsungkan Initial Public Offering (IPO) pada 2026 mendatang, alias dua tahun lain.
MIND ID merupakan Holding Industri Pertambangan Indonesia yang terdiri dari beberapa perusahaan besar pelat merah, di antaranya PT ANTAM Tbk (ANTM), PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Timah Tbk (TINS), PT Freeport Indonesia, dan PT INALUM.
“Dua tahun lagi mungkin MIND ID (IPO),” kata Wakil Menteri (Wamen) BUMN Kartika Wirjoatmodjo, kepada media di Jakarta, dikutip dari Antara, Kamis (1/8)
Wamen yang akrab disapa Tiko itu menjelaskan Kementerian BUMN memiliki rencana jangka panjang untuk mendukung transformasi ekonomi Indonesia, termasuk dalam sektor energi terbarukan dan hilirisasi tambang, serta rencana pelepasan saham BUMN ke publik atau IPO.
Baca juga:
Fuad Bawazier dan Grace Natalie Ditunjuk Jadi Komisaris MIND ID
Tiko mengungkapkan Kementerian BUMN berharap akan terdapat perusahaan BUMN yang dapat menjadi top company global, dengan tiga Holding BUMN yang berpotensi IPO, di antaranya Pelindo Group, In Journey, dan MIND ID.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir juga menyampaikan keinginannya untuk membawa Grup BUMN melakukan IPO pada tahun 2024, dengan mempertimbangkan perkembangan kondisi pasar modal Indonesia. “Saya rasa kita terus dorong kalau memang situasinya tepat, untuk kita bisa go public,” ujar Erick. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Mobil Mewah dan Kebun Sawit Disita Kejati DKI di Kasus Dugaan Korupsi Pembiayaan Ekspor LPEI
Pemerintah Bakal Bangun BUMN Tekstil Baru, Yang Lama Tidak Bakal Dihidupkan
Danantara Mulai Lakukan Reformasi BUMN di Tahun Ini
Tambang di Bogor yang Ditutup Dedi Mulyadi Kembali Dibuka, Pemkab Berdalih Ekonomi Warga Harus Jalan
BUMN Rugi tapi Elit Minta Bonus, DPR: Ini Masalah Etika Kepemimpinan
Prabowo Perintahkan Danantara Bersihkan Direksi BUMN, Rugi Tapi Minta Bonus
Prabowo Sentil Praktik Mark Up Proyek, Pencurian di Siang Bolong
Penyidikan Kasus Tambang Konawe Utara Dihentikan, KPK Ungkap Alasannya
Presiden Prabowo Gelar Rapat Kabinet di Hambalang, Bahas Penertiban Tambang dan Kawasan Hutan
ID Food Berencana Gadaikan Aset, DPR: Jaminan Pinjaman harus Opsi Terakhir, bukan Pilihan Utama