[HOAKS atau FAKTA] : Vaksin Influenza Mengandung Merkuri, Aluminium, dan Bahan Bahaya Lainnya
Keterangan bahan yang terkandung pada vaksin flu. (Foto: X)
MerahPutih.com- Beredar gambar di X belum lama ini yang menginformasikan bahan-bahan dari vaksin influenza atau flu mengandung bahan-bahan yang berbahaya seperti merkuri, aluminium, hingga aseton senyawa kimia yang mudah terbakar.
Berikut narasi pada gambar tersebut yang sudah diterjemahkan ke bahasa Indonesia:
“BAHAN-BAHAN VAKSIN FLU DI ANTARANYA:
Merkuri (thimerosal), Anti beku, Formaldehida, Pewarna Aluminium, Etanol, E. Coli, Kultur Paru Embrionik Manusia (bayi diaborsi), Kultur Sel Diploid Manusia yang Diaborsi (WI-38 & MRC-5 ), Aluminium, Aseton, Ginjal Monyet Sel, Barium, Serum Janin Sapi, Jaringan Otot Sapi, DNA dari Pig Circoviruses (PCV), Sel Embrionik Guinea Pig, Bakteri Sel Serangga, Albumin Manusia, Protein Ayam, Gelatin Porcine (babi), Argine Porcine (babi), Canine (anjing) Protein dan DNA Sel Ginjal, Media Mueller (mengandung ekstrak sapi ), Deterjen, Dekstrosa, Klorida, Gelatin.”
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Najwa Shihab Deklarasi Dukung Anies di Pilpres 2024
FAKTA
Hasil penelusuran Mafindo menunjukkan bahwa klaim tersebut menyesatkan. Penelusuran AFP menunjukkan bahwa bahan-bahan yang tercantum dalam gambar tersebut sebagian besar tidak terbukti terkandung dalam beberapa jenis vaksin influenza.
Informasi yang keliru tentang kandungan vaksinasi sudah beberapa kali beredar dan dibantah validitasnya oleh para ahli sebelumnya.
Melalui AFP, para ahli menyatakan bahwa bahan-bahan yang digunakan dalam vaksin influenza yang beredar di masyarakat telah terbukti keamanannya.
KESIMPULAN
Dengan demikian, Vaksin Influenza mengandung Merkuri, Aluminium, dan bahan bahaya lainnya adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan. (knu)
Baca Juga:
Ribuan Konten Hoaks Beredar di Medsos Selama Tahun 2023, Terbanyak Isu Kesehatan
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA] : Bahlil Ngambek dan Ancam Mundur dari Jabatan Menteri ESDM jika Purbaya Turunkan Harga BBM
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Nyatakan Indonesia siap Berperang Melawan Israel
[HOAKS atau FAKTA] : Menkeu Purbaya Menolak Dijadikan Wapres, Pilih Fokus Turunkan Harga Bensin dan Sembako
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Persiapkan Menkeu Purbaya Jadi Presiden di Periode Selanjutnya
[HOAKS atau FAKTA] : TNI Kini Bisa Audit Penggunaan Dana Desa karena Sering Digunakan Kades untuk Memperkaya Diri
[HOAKS atau FAKTA]: Menggunakan Handphone di Ruangan Gelap bisa Sebabkan Kebutaan pada Mata
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang
[HOAKS atau FAKTA]: Pengaruh Menkeu Purbaya, Presiden Prabowo Sepakat Harga BBM Turun jadi Rp 7 Ribu Per Liter
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai