[HOAKS atau FAKTA]: Tak Punya BPJS, Korban Keracunan MBG Tanggung Biaya Pengobatan Sendiri
Unggahan soal korban keracunan MBG tanggung biaya pengobatan sendiri. Foto: Turn Back Hoax
MerahPutih.com - Informasi soal keracunan akibat mengonsumsi Makan Bergizi Gratis (MBG) tengah viral di media sosial.
Akun X “DS_yantie” pun memberikan informasi yang menyebutkan, bahwa siswa/siswi yang keracunan akibat mengonsumsi MBG harus menanggung biaya pengobatannya sendiri.
Program MBG sendiri menjadi andalan Pemerintahan Presiden RI, Prabowo Subianto.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
NARASI
“Polemik MBG Beracun, siswa korban tak punya BPJS biaya tak ada yang tanggung”
Per Rabu (8/10), gambar itu sudah dilihat lebih dari 314 ribu kali, disukai 7 ribu, dibagikan ulang ribuan, dan menuai 275 komentar.
Baca juga:
FAKTA
Ternyata, informasi yang beredar tersebut adalah hoaks.
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri kebenaran klaim dengan memasukkan kata kunci “Korban Keracunan MBG Tanggung Sendiri Biaya Pengobatan” ke mesin pencari Google.
Lalu, tidak ditemukan informasi dari laman berita kredibel atau akun resmi pemerintahan yang membenarkan klaim tersebut.
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana memastikan, bahwa seluruh biaya pengobatan, perawatan dan pemulihan korban keracunan ditanggung pemerintah, Kamis (2/10).
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA] : Gubernur Aceh Putus Kerja Sama Perdagangan dengan Medan
Selain itu, untuk kasus di daerah yang sudah menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) atas keracunan MBG, pemerintah daerah akan mengurus biayanya melalui asuransi atau program Jamkesda.
Jadi, klaim mengenai korban keracunan MBG menanggung biaya pengobatan sendiri adalah hoaks.
KESIMPULAN
Faktanya, pemerintah melalui BGN memastikan, bahwa akan menanggung seluruh biaya pengobatan korban keracunan. (knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
2.080 PPPK BGN Tahap I Naik Status Jadi ASN
Wakil Ketua Komisi IX DPR Usul 2 Skenario Pembagian MBG selama Ramadan
BGN Angkat 32 Ribu PPPK Februari, 97% Lebih Jalur Khusus untuk Kepala SPPG
Dugaan Siswa Fiktif Terima MBG Gegerkan Sampang, Legislator Tegaskan Wajib Diusut
BPOM Apresiasi SPPG Polri, Makanan Anak Diuji Layaknya Hidangan VIP
BPOM Tinjau SPPG Polri, Standar Keamanan Pangan Dinilai Unggul
Imbas Insiden Keracunan MBG, 10 SPPG Dihentikan Sementara
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
[HOAKS atau FAKTA]: Hakim PN Surakarta Pastikan Ijazah Jokowi Palsu
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai