[Hoaks atau Fakta]: Pria Ngamuk Karena Perempuan Yang Dinikahi Tidak Perawan
Iluatrasi Fake News. (Foto: Gerd Altmann dari Pixabay)
MerahPutih.com - Akun Facebook bernama EmOn memposting gambar seorang laki laki yang sedang digiring polisi. Seorang laki-laki tersebut diklaim mengamuk karena janda yang dia nikahi tidak perawan lagi.
Dalam gambar tersebut juga terdapat tulisan detik.com.
“BERITA HARI INI
Pria ini mengamuk karena Janda yang dinikahinya tidak perawan lagi”
Baca Juga:
Via WhatsApp, Lowongan Kerja Khusus Warga Ber-KTP Surabaya Hoaks
FAKTA
Setelah ditelusuri pada artikel detik.com gambar tersebut ditemukan pada salah satu artikel yang berjudul “Tim Gegana Sukses Ringkus Orang Gila di Mojokerto yang Mengamuk” pada 6 Maret 2018.
Laki-laki tersebut bernama Agung Suprapto. Agung mengalami gangguan jiwa dan sempat menyerang warga dengan senjata tajam. Diduga Agung mengalami depresi setelah ibunya meninggal dunia.
Gambar tersebut merupakan gambar pada artikel detik.com dengan judul “Tim Gegana Sukses Ringkus Orang Gila di Mojokerto yang Mengamuk” dan laki-laki tersebut mengamuk karena mengidap gangguan jiwa. Klaim pada gambar tesebut tidak benar.
KESIMPULAN
Dengan demikian klaim pada gambar postingan Facebook tidak benar sehingga hal tersebut masuk dalam kategori konten yang salah. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Vaksin AstraZeneca Rupanya Ditolak di 17 Negara
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA] : Bahlil Ngambek dan Ancam Mundur dari Jabatan Menteri ESDM jika Purbaya Turunkan Harga BBM
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Nyatakan Indonesia siap Berperang Melawan Israel
[HOAKS atau FAKTA] : Menkeu Purbaya Menolak Dijadikan Wapres, Pilih Fokus Turunkan Harga Bensin dan Sembako
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Persiapkan Menkeu Purbaya Jadi Presiden di Periode Selanjutnya
[HOAKS atau FAKTA] : TNI Kini Bisa Audit Penggunaan Dana Desa karena Sering Digunakan Kades untuk Memperkaya Diri
[HOAKS atau FAKTA]: Menggunakan Handphone di Ruangan Gelap bisa Sebabkan Kebutaan pada Mata
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang
[HOAKS atau FAKTA]: Pengaruh Menkeu Purbaya, Presiden Prabowo Sepakat Harga BBM Turun jadi Rp 7 Ribu Per Liter
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai