[HOAKS atau FAKTA]: Gagal Bawa Indonesia ke Piala Dunia 2026, Presiden Prabowo Pecat Erick Thohir dan Patrick Kluivert
Foto: Dok Turn Back Hoaks
MerahPutih.com - Gagalnya Timnas sepak bola Indonesia menembus Piala Dunia 2026 memicu sejumlah tanggapan di media sosial.
Salah satunya beredar unggahan yang menyebut Presiden Prabowo Subianto memecat Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert.
Informasi ini diunggah dalam bentuk video dari akun TikTok 'Ari Saputro'. Akun itu juga menyebut alasan Prabowo memecat keduanya karena gagal membawa timnas ke Piala Dunia 2026.
Unggahan tersebut mendapat lebih dari 33 ribu tanda suka, 2 ribu interaksi komentar serta dibagikan ulang lebih dari 3 ribu kali oleh pengguna tiktok lainnya.
Baca juga:
NARASI:
“Prabowo Pecat Erick Thohir dan Patrik, STY Dipanggil lagi. Prabowo Resmi Pecat Kluivert Serta Erick Thohir: Kalian Telah Gagalkan Keinginan Saya Indonesia Harus Piala Dunia.”
FAKTA:
Ternyata, informasi yang beredar tersebut adalah hoaks. Tidak ditemukan informasi kredibel yang membenarkan klaim.
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (Turnbackhoax) kemudian mencari status terbaru Patrick Kluivert dan Erick Thohir di akun instagram resmi milik PSSI. Hasilnya, tidak ditemukan unggahan yang mendukung klaim.
Dalam akun tersebut masih menampilkan unggahan Patrick Kluivert sebagai pelatih timnas dan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI.
Diketahui, keputusan pemecatan ketua PSSI bukan kewenangan tunggal publik atau pemerintah, melainkan harus melalui mekanisme internal PSSI, seperti forum Exco (Executive Committee), dan kongres anggota dengan prosedur sesuai AD/ART.
Baca juga:
KESIMPULAN:
Tidak terdapat informasi kredibel yang membenarkan klaim, keputusan pemecatan ketua PSSI bukan kewenangan tunggal publik atau pemerintah, melainkan harus melalui mekanisme internal PSSI, khususnya forum seperti Exco dan kongres anggota dengan prosedur sesuai AD/ART. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakan Makan Bergizi Gratis Ditolak Digelar saat Bulan Puasa karena Bertentangan dengan Nilai Agama
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Ancam Jenderal Polisi di Kementerian, Pensiun Dini atau Balik ke Barak
Kirim 290 Atlet, Menpora Targetkan RI Bawa Pulang 83 Emas ASEAN Para Games
TVRI Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Cak Imin Nilai Bisa Jadi Penggerak Ekonomi UMKM
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Memohon ke Presiden Prabowo Agar Sahkan RUU Perampasan Aset dan Segera Hukum Mati Koruptor
FIFA Pamer Teknologi Referee View Berbasis AI, Piala Dunia 2026 Bakal Jadi Turnamen Paling 'Pintar'