Google Ternyata Punya Banyak Gim Tersembunyi

P Suryo RP Suryo R - Jumat, 22 November 2019
Google Ternyata Punya Banyak Gim Tersembunyi

Gim tersembunyi dari Google yang seru. (Foto: The USB Port)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GOOGLE dikenal orang sebagai mesin pencari di dunia maya. Kamu bisa mencari apapun sesuai kebutuhan hanya dengan mengetik kata kunci. Namun, belum banyak yang mengetahui bahwa Google ternyata menyimpan gim tersembunyi yang tak kalah seru untuk dicoba.

Selama bertahun-tahun, Google ternyata telah membuat banyak gim yang sebagian muncul dalam peringatan tertentu dalam Google Doodle. Dilansir dari laman Make Tech Easier, berikut lima gim Google yang bisa kamu coba.


Baca Juga:

Sudah Bisa Diakses, Ini Fakta Terkini Seputar Google Stadia


1. Magic Cat Academy

google
Magic Cat Academy, melawan hantu. (Foto: Critical Hit)


Magic Cat Academy adalah gim Google yang diluncurkan bersamaan dengan Halloween 2016. Permainan ini menampilkan seekor kucing hitam yang mengenakan pakaian abu-abu dan memegang tongkat sebagai alat sihirnya. Tongkat tersebut digunakan untuk membentuk garis yang terdapat di atas kepala hantu. Garis tersebut nantinya berguna untuk mengusir hantu-hantu yang mencoba mendekati si kucing. Permainan ini sangat sederhana. Para pemain cukup menggambarkan garis yang tertera di atas kepala hantu dengan menggunakan kursor. Terdapat lima nyawa yang menggambarkan keberhasilan si kucing. Magic Cat Academy memiliki lima tingkatan level. Kamu bisa mengakses gim ini di https://www.google.com/doodles/halloween-2016.


2. Basketball Game

google
Permainan basket di Google. (Foto Youtube/Google Doodle Videos)

Bagi kamu para pecinta basket, tidak ada salahnya untuk mencoba gim basket dari Google berikut ini. Gim basket sederhana ini dirilis untuk merayakan Olimpiade Musim Panas pada 2012. Para pemain cukup menahan tombol mouse atau menggunakan space bar pada papan ketik untuk meningkatkan kekuatan lemparan basket. Kamu juga diberikan waktu selama 24 detik untuk memasukkan bola sebanyak mungkin. Selama waktu berjalan, pemain akan melemparkan bola dengan jarak yang semakin jauh. Kamu bisa mengakses gim tersebut di https://www.google.com/doodles/basketball-2012.


3. T-Rex Run

google
T-Rex Run yang menegangkan. (Foto: Apkpure)


Jujur saja, siapa yang sering tidak mendapat koneksi internet ketika mengakses Google? Ya, permainan yang satu ini mungkin sudah diketahui banyak orang. Google mengetahui bahwa tidak adanya koneksi internet membuat penggunanya kesal. Oleh karenanya, gim ini diciptakan untuk mengatasi rasa bosan saat menunggu koneksi internet. Kalau tidak percaya, coba matikan koneksi internetmu dan buka Google Chrome. Kamu akan mendapati tulisan Tidak dapat terhubung ke Internet. Untuk memulainya, kamu hanya menekan spasi untuk melompat. Cara bermainnya pun sederhana. Para pemain cukup menghindari T-Rex tersebut dari kaktus dan Pterodactyl yang terbang selama gim berlangsung. Semakin jauh jarak yang ditempuh, maka semakin besar pula skor yang didapat.

Baca Juga:

Simpel Namun Bermanfaat, Ini 5 Fitur Google Chrome yang Perlu Kamu Ketahui


4. Great Ghoul Duel

google
Great Ghoul Duel, berlomba mengumpulkan api. (Foto: Inverse)


Gim yang memiliki konsep seperti Pacman ini muncul dalam doodle untuk perayaan Halloween 2018. Kamu dan rekan satu tim akan berada di tempat-tempat menyeramkan, seperti kuburan, mengumpulkan api kecil sebanyak mungkin untuk dibawa ke markas. Para pemain harus menghindari tim lawan yang mencuri api-api yang sudah dikumpulkan. Tim dengan api paling banyak menjadi pemenang. Gim tersebut bisa diakses di https://www.google.com/doodles/halloween-2018.

5. Flight Simulator

google
Flight Simulator yang ada di Google Earth. (Foto: Cronosal)


Tak hanya sebagai platform untuk melihat kota-kota di dunia, Google Earth ternyata memiliki gim simulator penerbangan yang memungkinkan kamu traveling ke seluruh dunia. Para pemain juga bisa memilih ingin menerbangkan jet SR22 atau F-16. Gim yang menggunakan joystick ini memiliki tampilan gambar 3D. Untuk mengaksesnya, kamu harus mengunduh dan menginstal Google Earth, baik di Windows, Mac, maupun Linux. Setelah itu pergi ke menu lalu pilih Tools > Enter Flight Simulator di bagian atas. (And)

Baca Juga:

Viral! Gara-gara Banyak Turis Nyasar, Kota ini Larang Penggunaan Google Maps

#Google #Google Doodle #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Indonesia
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme
Proses perekrutan seringkali dimulai dari aktivitas permainan yang terkesan normal
Angga Yudha Pratama - Selasa, 25 November 2025
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme
Bagikan