Gibran Naikkan Harga Tiket Masuk Solo Safari saat Lebaran

Mula AkmalMula Akmal - Senin, 17 April 2023
Gibran Naikkan Harga Tiket Masuk Solo Safari saat Lebaran

Pengunjung memadati Solo Safari. (MP/Ismail).

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka memutuskan menaikkan tiket masuk objek wisata Solo Safari pada libur Lebaran 1444 H.

Kenaikkan tiket berlaku pada tiket reguler dan tiket premium pada harga akhir pekan selama Jumat (15/4) sampai Senin (1/5) atau libur Lebaran 2023.

Baca Juga:

Wahana Makan Sambil Lihat Singa di Solo Safari Jadi Favorit Pengunjung

Gibran mengatakan harga tiket Solo Safari disesuaikan selama libur Lebaran 2023. Salah satu pertimbangan harga tiket naik menyesuaikan karena gaji pegawai Solo Safari berbeda pada masa Lebaran 2023, dibandingkan hari biasa.

“Ini kan pertama kali Solo Safari menghadapi Idul Fitri. Saya harapkan bisa membludak dan tetap tertib. Kenaikkan tiket menyesuaikan," kata Gibran, Minggu (16/4).

Dia mengatakan kenaikkan tiket tersebut tidak berpengaruh pada jumlah kunjugan wisatawan di Solo. Untuk Lebaran petugas keamanan akan dikerahkan membantu pengamanan di Solo Safari, termasuk Linmas Pariwisata Kota Solo.

Sementara lokasi parkir akan memaksimalkan sejumlah jalan sekitar Solo Safari karena belum ada lahan parkirnya.

“Kami sudah siap menyambut pemudik. Untuk event khusus lebaran di Solo Safari besok saya kabari lagi, seharusnya sudah dipersiapkan manajemen,” kata dia.

Baca Juga:

Gibran Revisi Harga Tiket dan Makanan Solo Safari Imbas Tuai Banyak Kritik

Berdasarkan unggahan Instagram Solo Safari @solosafari ada dua jenis tiket yang berlaku selama, Jumat (15/4) sampai Senin (1/5), yakni tiket reguler Rp 75.000 dan tiket premium Rp 110.000.

Tiket reguler merupakan tiket untuk masuk kawasan, pertunjukkan edukasi, dan interaksi satwa. Tiket premium untuk masuk kawasan, pertunjukkan edukasi satwa, interaksi satwa, welcome drink, suvenir, akses prioritas area Makunde, atraksi permainan, dan buggy car (Makunde menuju pintu keluar).

Sementara itu, harga tiket sesuai laman resmi Solo Safari, adalah reguler weekday untuk anak-anak Rp 30.000 dan dewasa Rp 45.000. Reguler pada weekend anak-anak Rp 45.000 dan Rp 60.000.

Anak-anak yang dimaksud usia 2 sampai 6 tahun, tinggi badan maksimal 120 sentimeter. Anak-anak usia di bawah 2 tahun atau tinggi kurang 80 sentimeter gratis.

Tiket premium weekday anak-anak Rp 60.000 dan dewasa Rp 75.000. Premium weekend anak-anak Rp 75.000 dan dewasa Rp 110.000. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Satwa Singa Diuji Coba Lepas Liar di Solo Safari

#Harga Tiket #Wali Kota Solo #Gibran Rakabuming
Bagikan
Ditulis Oleh

Mula Akmal

Jurnalis dan profesional komunikasi dengan pengalaman memimpin redaksi, menggarap strategi konten, dan menjembatani informasi publik lintas sektor. Saat ini menjabat sebagai Managing Editor di Merah Putih Media, dengan rekam jejak kontribusi di The Straits Times, Indozone, dan Koran Sindo, serta pengalaman strategis di Yayasan Konservasi Alam Nusantara dan DPRD DKI Jakarta. Bagi saya, setiap berita adalah peluang untuk menghadirkan akurasi, relevansi, dan dampak nyata bagi pembaca.

Berita Terkait

Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Indonesia
Gibran Pastikan Pengungsi Aceh Makan 3 Kali Sehari Plus Bonus Internet Ngebut
Selain urusan infrastruktur, Wapres memberikan instruksi khusus kepada Pemerintah Kabupaten Gayo Lues
Angga Yudha Pratama - Rabu, 17 Desember 2025
Gibran Pastikan Pengungsi Aceh Makan 3 Kali Sehari Plus Bonus Internet Ngebut
Indonesia
Libur Nataru, Menteri Tito Berikan Peringatan ke Penyedia Jasa Transportasi
Pemerintah daerah untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi perayaan Natal dan tahun baru serta potensi bencana akibat cuaca ekstrem.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 11 Desember 2025
Libur Nataru, Menteri Tito Berikan Peringatan ke Penyedia Jasa Transportasi
Indonesia
Wapres Gibran Jamin Penanganan Bencana Hidrometeorologi di Sumut Dipercepat
Wapres Gibran meninjau langsung dua lokasi terdampak bencana di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 05 Desember 2025
Wapres Gibran Jamin Penanganan Bencana Hidrometeorologi di Sumut Dipercepat
Indonesia
Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Laku 700 Ribu Lebih dalam 8 Hari, Relasi Jakarta-Surabaya Paling Banyak Dibeli
KAI terus memantau perkembangan pemesanan serta memastikan kesiapan sarana, prasarana, dan layanan pelanggan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 29 November 2025
Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Laku 700 Ribu Lebih dalam 8 Hari, Relasi Jakarta-Surabaya Paling Banyak Dibeli
Olahraga
Tiket Laga Timnas U-23 Indonesia Lawan Mali Mulai Dijual, Harganya Rp 50-75 Ribu
Laga ini merupakan bagian dari persiapan Garuda Muda menuju SEA Games 2025 di Thailand yang akan berlangsung pada 3–18 Desember.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
Tiket Laga Timnas U-23 Indonesia Lawan Mali Mulai Dijual, Harganya Rp 50-75 Ribu
Indonesia
Pengamat Beri Nilai 6 untuk Setahun Kinerja Prabowo-Gibran, Sebut Tata Kelola Pemerintahan Semrawut
Ray mencontohkan kerusuhan yang terjadi pada akhir Agustus 2025
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Pengamat Beri Nilai 6 untuk Setahun Kinerja Prabowo-Gibran, Sebut Tata Kelola Pemerintahan Semrawut
Indonesia
Banggar DPR Soroti 4 Isu Krusial Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran
Isu-isu tersebut meliputi kedaulatan pangan, kedaulatan energi, peningkatan kesehatan, serta pendidikan inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Banggar DPR Soroti 4 Isu Krusial Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran
Indonesia
KPK Kirim Sinyal Bahaya, Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran Diperkuat dengan Integrasi Pencegahan dan Penindakan
KPK mendorong agar Kemnaker dan para pemangku kepentingan di sektor ketenagakerjaan melakukan langkah-langkah perbaikan sistem layanan publik
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
KPK Kirim Sinyal Bahaya, Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran Diperkuat dengan Integrasi Pencegahan dan Penindakan
Indonesia
Warga Solo Boleh Ikut Demo 1 Tahun Prabowo-Gibran Berkuasa, Tapi Ada Syaratnya
Pemkot Solo menyaratkan para pendemo dalam aksinya harus berlangsung damai dan tidak merusak fasilitas umum.
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Warga Solo Boleh Ikut Demo 1 Tahun Prabowo-Gibran Berkuasa, Tapi Ada Syaratnya
Bagikan