Didampingi Ganjar-Mahfud, Megawati Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende
Presiden ke-5 RI yang juga Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Megawati Soekarnoputri mendatangi rumah pengasingan Bung Karno di Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (31/
MerahPutih.com - Presiden ke-5 RI yang juga Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Megawati Soekarnoputri mendatangi rumah pengasingan Bung Karno di Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (31/5).
Megawati yang turut didampingi oleh Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, Menteri PPPA Bintang Puspayoga, serta Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Watubun; tiba di rumah pengasingan Bung Karno pukul 16.30 WITA.
Hadir pula bersama rombongan Megawati, Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Herman Hery dan Andreas Pareira, serta Anggota DPR RI terpilih 2024, Samuel Wattimena.
Tampak juga, pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2024, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md menyambut kedatangan Megawati bersama rombongan. Ratusan masyarakat turut menyambut hangat kedatangan Megawati dan rombongan di rumah pengasingan Bung Karno.
Baca juga:
Mengawali kunjungannya, Megawati memulai dengan mengisi daftar buku tamu. Ketum PDIP itu kemudian menyempatkan berkeliling dan melihat secara langsung kondisi rumah pengasingan Bung Karno. Rumah bercat putih dengan pintu berwarna kuning ini pun dikelilingi Megawati dengan perlahan.
Juru pelihara rumah pengasingan Bung Karno, Syafrudin tampak memberikan penjelasan singkat terkait kondisi rumah tersebut. Megawati melihat secara langsung barang-barang peninggalan Bung Karno di halaman depan. Mulai dari foto-foto serta biola yang pernah dimainkan oleh Bung Karno.
Selama kurang lebih 10 menit, Megawati tampak menikmati berkeliling halaman depan rumah pengasingan Bung Karno. Selanjutnya, Putri Bung Karno ini juga sempat melihat dari dekat tempat tidur sang ayahanda.
Bahkan, Megawati sempat memegang bantal yang digunakan Bung Karno saat beristirahat di situ. Kemudian, Megawati mengikuti acara penandatanganan Deklarasi Istana Gerbang Blitar tentang Jaringan Kota-Kabupaten Tapal Sejarah Bung Karno (Jaket Bung Karno).
Baca juga:
Acara itu dihadiri oleh perwakilan pemerintah daerah Kabupaten/Kota. Selepas penandatanganan itu, Megawati menyempatkan untuk memasuki ruang Salat Bung Karno di rumah pengasingan itu.
Megawati kemudian melakukan kontemplasi atau merenung selama kurang lebih 10 menit di ruangan tersebut. Megawati hanya seorang diri masuk dalam ruang Salat Bung Karno. (Pon)
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Hari Santri 2025, Megawati Titip 3 Pesan Resolusi Jihad untuk Tanamkan Cinta Tanah Air
 
                      [HOAKS atau FAKTA]: Megawati Ngamuk! Peringatkan Menkeu Purabaya Jangan Jadi Menteri Sok Pintar
![[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Ngamuk! Peringatkan Menkeu Purabaya Jangan Jadi Menteri Sok Pintar](https://img.merahputih.com/media/8a/cd/e7/8acde7a61be70cb32a30e94c14dbb6a2_182x135.png) 
                      [HOAKS atau FAKTA] : Megawati Pingsan, Prabowo Copot 103 Anggota DPR dari Fraksi PDI-P
![[HOAKS atau FAKTA] : Megawati Pingsan, Prabowo Copot 103 Anggota DPR dari Fraksi PDI-P](https://img.merahputih.com/media/7b/d4/22/7bd4227f794cc43f9b57b60c2de15d87_182x135.png) 
                      Megawati Tak Hadiri Upacara HUT ke-80 RI di Istana Negara, Rudy Pastikan Hubungan Beliau dengan Prabowo Baik-Baik Saja
 
                      Tepis Rumor Hubungan Retak karena tak Datang ke HUT ke-80 RI, PDIP Ibaratkan Megawati dan Prabowo Kakak Beradik
 
                      Hasto Tegaskan Prabowo Masih Percaya Ke Megawati
 
                      Megawati Pilih Rayakan HUT RI di Sekolah Partai, Tegaskan Tradisi PDIP Tak Tergantikan
 
                      Jadi Sekjen PDIP Lagi, Hasto Tegaskan Bakal Selalu Loyal ke Megawati
 
                      Presiden RI ke-5 Megawati Pilih Rayakan Hari Kemerdekaan di Sekolah Partai, Jadi Inspektur Upacara
 
                      Panas Dingin Hubungan Megawati-Prabowo Akhirnya Terjawab! Puan Beberkan Alasan Ketum PDIP Tak Hadiri Sidang Tahunan MPR
 
                      




