Di Hadapan Kader GP Ansor, Pramono Tegaskan Niat Mewakafkan Sisa Hidup untuk Jakarta
Pramono Anung hadiri peringatan Maulid Nabi di Kantor Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jakarta, di Tebet, Jumat (20/9) malam.(foto: Merahputih.com/Ponco Sulaksono)
MERAHPUTIH.COM - BAKAL calon gubernur Jakarta Pramono Anung menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kantor Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jakarta, di Tebet, Jumat (20/9) malam.
?
Pramono disambut hangat warga Nahdlatul Ulama (NU) yang hadir di acara tersebut. Ia tiba di lokasi pada pukul 21.00 WIB. Mantan Sekretaris Kabinet itu mengenakan kemeja koko berwarna krem dan peci hitam.
?
“Kami berbahagia sekali malam ini Bapak Pramono Anung berkenan hadir, di kantor ini kami aktif, termasuk gerakan sosial. Kami selalu diajari kami kuat dan harus berbuat. Ini bentuk khidmat kami kepada masyarakat,” ujar Ketua GP Ansor Jakarta Muhammad Ainul Yakin.
?
“Pada dua bulan mendatang, kita warga Jakarta akan menggelar pesta demokrasi. GP Ansor dan perangkatnya harus menyukseskan pilkada. Kita sebagai orang dewasa harus taat asas bahwa kita harus memberikan hak pilih kita,” sambung dia.
Baca juga:
Pamit Tinggalkan Seskab, Ini Pesan Perpisahan Pramono Anung ke Anak Buahnya
?
Saat diminta menyampaikan sambutan, politikus PDI Perjuangan (PDIP) ini menceritakan bahwa ia tidak pernah berpikir atau meminta menjadi bakal cagub Jakarta. Namun, saat amanah sudah diberikan, kata Pramono, itu harus dikerjakan sebaik-baiknya dengan penuh keberanian berpihak kepada masyarakat Jakarta.
?
Menurut Pramono, Jakarta perlu pemimpin yang berani ambil keputusan. "Selama pemimpin berani memutuskan, saya haqul yakin permasalahan bisa diselesaikan. Saya pengin mengabdi, mewakafkan sisa hidup saya. Kalau diberi amanah, saya pasti akan bekerja sungguh-sungguh,” pungkas Pramono.(pon)
Baca juga:
Salat Jumat di Masjid KH. Hasyim Asyari, Pramono Disambut Puluhan Anak-Anak
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
PSI Tagih Janji Gubernur Pramono Segera Perbaiki Tanggul Jebol di Pantai Mutiara
Jakarta-Berlin Perkuat Kerja Sama, Mulai dari Mobilitas Berkelanjutan hingga Ekonomi Kreatif
Transjabodetabek Bakal Diperluas Jadi 40 Rute, Segera Diluncurkan Bertahap
Pramono Resmi Berlakukan Pergub Perdagangan Daging Anjing dan Kucing di Jakarta
Jakarta Targetkan Masuk 50 Kota Global 2030, Gubernur Pramono Ungkap Langkah Konkret di Berlin
Jual-Beli Daging Anjing dan Kucing Dilarang di Jakarta, Nekat Izin Usaha Dicabut
Sah! Pergub Larangan Perdagangan Daging Anjing dan Kucing Berlaku 24 November 2025
Pemprov DKI Serius Tangani Pengangguran, Fokus pada Difabel dan UMKM
Penataan TOD Dukuh Atas Dimulai Januari 2026, Jadi Ruang Publik dan Bersantai
TPT Jakarta Turun Jadi 6,05%, Sektor Transportasi Hingga Perdagangan Jadi Penyerap Tenaga Kerja Tertinggi