Dapat Baju dari Prabowo, Ini Harapan Rahmat untuk Indonesia
Rahmat Hidayat mendapatkan baju yang dikenakan langsung oleh Calon Presiden nomer urut 02, Prabowo Subianto. Foto: Tim Media Prabowo-Sandi
MerahPutih.com - Seorang pria paruh baya bernama Rahmat Hidayat mengaku senang bukan kepalang lantaran mendapatkan baju yang dikenakan langsung oleh Calon Presiden nomer urut 02, Prabowo Subianto.
Baju tersebut didapat Rahmat yang merupakan warga asli Subang itu saat dirinya berniat mengejar Prabowo usai meninggalkan GOR Gotong Royong, Kabupaten Subang setelah menghadiri kegiatan Silahturahmi dengan masyarakat Kabupaten Subang.
"Saya tadi niat ngejar bapak Prabowo, terus waktu saya liat pak Prabowo mau ngeluarin bajunya saya lari ke belakangnya dan berebutan, alhamdulillah dapet," ungkap Rahmat di bawah guyuran hujan saat menceritakan dirinya mendapatkan baju dari Prabowo di area GOR Gotong Royong, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu (6/2).
Lebih jauh, Pria yang tinggal di Tanjung Siang, Subang Selatan, Kabupaten Subang ini berharap ketika memenangkan Pilpres 2019 ini, Prabowo Subianto dapat menciptakan kemakmuran dan kesejahteraan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah yang selama ini selalu merasakan sulitnya hidup di Indonesia.
"Harapannya ketika bapak prabowo jadi presiden bisa membawa kebaikan dan kesejahteraan buat kita rakyat kecil dan seluruh rakyat Indonesia," harapnya.
Rahmat mengungkapkan, bahwa baju milik Prabowo Subianto itu akan ia simpan sampai penghujung hayatnya. Bahkan sambil berkelakar ia akan menjadikan baju milik Capres yang berpasangan dengan Sandiaga Salahuddin Uno itu sebagai jimat keberuntungan dan sebagai simbol kemenangan rakyat Indonesia.
"Bajunya saya mau jadiin kenang-kenangan disimpan bakal sampe mati, dan saya mau jadiin jimat keberuntungan hahahhaha. Terimakasih banget saya bersyukur sama Allah SWT saya bisa dapat baju dari pimpinan kita," tandasnya.
Awalnya, saat meninggalkan lokasi kegiatan di GOR Gotong Royong Subang, Capres Prabowo Subianto keluar dan berdiri diatas mobilnya untuk menyapa dan bersalaman dengan masyarakat Subang meski hujan terus mengguyur kabupaten penghasil gula di wilayah Jawa Barat tersebut.
Melihat ratusan massa yang mengejarnya dengan basah kuyup, Prabowo yang ikut kehujanan itu langsung membuka bajunya untuk diberikan kepada warga yang kehujanan. Saat baju yang ia kenakan dibuka dan diberikan ketengah kerumunan massa untuk menadah guyuran hujan, tiba-tiba saja Rahmat Hidayat menjadi orang yang beruntung yang berhasil mendapatkan baju tersebut. (Pon)
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat