Citylink Buka Lima Rute Baru
Pesawat Citilink. (Foto: Wikipedia)
MerahPutih Bisnis – Maskapai penerbangan berbiaya murah (LCC) Citylink Indonesia membuka lima rute baru, termasuk rute internasional ke Dili, Timor Leste. Pembukaan dimulai secara simbolis pada hari ini, Selasa (1/9), di tiga kota besar Bandung, Pontianak dan Denpasar.
President & CEO Citilink Indonesia Albert Burhan mengatakan, pembukaan lima rute baru ini merupakan upaya perusahaan untuk memperluas konektivitas antarkota di Indonesia, selain juga komitmen perusahaan untuk memperluas pasar ke luar negeri.
Selain serta kerjasama rute internasional Denpasar-Dili (PP) yang menggandeng Air Timor (perusahaan penerbangan setempat), empat rute domestik lain yaitu Jakarta-Pontianak (PP), Surabaya-Pontianak, Bandung-Palembang (PP), Surabaya-Bandung (PP).
“Memang ada perlambatan ekonomi, tetapi pembukaan rute-rute baru ini merupakan peluang bisnis yang baik,” Albert Burhan di Jakarta kepada merahputih.com, belum lama ini.
Albert melanjutkan, rute baru Citilink diharapkan ikut berkontribusi nyata bagi peningkatan industri pariwisata daerah. Konektivitas antardaerah di Indonesia akan mempermudah pergerakan wisatawan dari satu daerah ke daerah lain, terutama dari satu kawasan wisata ke kawasan wisata lain di seluruh Indonesia.
“Kami berharap Citilink dapat berkontribusi nyata untuk memenuhi target kunjungan wisatawan ke daerah-daerah di Nusantara,” kata Albert.
Baca Juga:
Pesawat Citilink Tergelincir Dievakuasi
Penarikan Pesawat Citilink Tergelincir Diharapkan Rampung Hari Ini
Bagikan
Berita Terkait
DPR Bongkar Keanehan Rute Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Maros
2 Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi
Keluarga Korban Pesawat Jatuh ATR 42-500 Serahkan Sampel DNA
Tim SAR Temukan Serpihan Badan dan Ekor Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Puncak Gunung Bulusaraung, Maros, Pencarian Korban Difokuskan Menemukan Penyintas
Serpihan Pesawat ATR 42-500 Ditemukan di Puncak Bukit Bulusaraung
Polda Sulsel Siapkan Tim Identifikasi Jenazah Penumpang Pesawat ATR 42-500 yang Diduga Jatuh di Maros, Kapolda Jamin Hasil Keluar secara Cepat dan Akurat
Relawan Medis ke Aceh Transit Malaysia, DPR Soroti Mahalnya Harga Tiket Pesawat Domestik
Pesawat ke-2 A400M MRTT Bagi Indonesia Uji Terbang di Spanyol
Seluruh Armada Airbus A320 di Indonesia Rampungkan Pembaruan Software ELAC
Pesawat N219 Nurtanio Buatan PTDI Siap Terjun ke Pasar Komersial Angkut Penumpang dan Kargo