Cerita Pengungsi Kebakaran Hutan Los Angeles, Dari Kurang Tidur Sampai Hanya Bawa Baju Ganti

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Kamis, 09 Januari 2025
Cerita Pengungsi Kebakaran Hutan Los Angeles, Dari Kurang Tidur Sampai Hanya Bawa Baju Ganti

Kebakaran Los Angeles tewaskan 5 orang dan mengkibatkan ratusan ribu orang harus mengungsi. (Foto: Instagram/@mradrianrodriguez)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kebakaran besar melanda kawasan Altadena, Los Angeles, Amerika Serikat, sejak Rabu (8/1). Pejabat setempat menyebut kebakaran itu sebagai kebakaran Eaton.

Kebakaran itu melanda hutan seluas 10.600 hektar, menewaskan lima orang, dan merembet ke permukiman warga hingga merusak sekira 500 bangunan. Lebih dari 100.000 orang diperintahkan untuk mengungsi saat api yang dipicu oleh angin Santa Ana yang ganas ini terus berkobar tanpa kendali.

Para pengungsi berbagi cerita kepada pasadenastarnews.com tentang ganasnya kebakaran tersebut.

Charles Jones, seorang mahasiswa berusia 22 tahun, bersama tiga anggota keluarganya dan dua anjing mereka, terpaksa meninggalkan rumah.

"Saya belum pernah mengalami bencana seperti ini, jadi rasanya sangat gila," ujarnya.

Baca juga:

Kebakaran Hutan Los Angeles Tewaskan 2 Orang, Memaksa Ribuan Lainnya Mengungsi

Sementara itu, Sylvia Warwick, 87 tahun, mengungsi dari rumahnya yang ditinggali keluarganya secara turun-temurun di Altadena bersama putranya, Kevin.

Mereka hanya membawa pakaian ganti dan dokumen penting.

"Kami belum sempat tidur karena angin yang kencang di rumah, dan sekarang kami hanya berharap rumah kami masih ada ketika kami kembali," kata Sylvia dengan nada penuh harap.

Di Balai Kota Pasadena, yang telah diubah menjadi tempat penampungan darurat, para pengungsi juga saling berbagi dukungan.

Leah Campbell, bersama putranya yang berusia 9 tahun, merasa aman di pengungsian, tetapi ia juga berharap bisa lekas pulang.

Baca juga:

Ngeri! Kebakaran Hutan Makin Menggila, Los Angeles Tetapkan Status Darurat

"Di sini tenang dan orang-orang sangat membantu. Saya bahkan tidak menyangka kami perlu mengungsi karena kami tidak melihat ada api," kata Campbell.

Selama dua jam berada di pusat pengungsian, Campbell mengamati bahwa para pengungsi tetap ceria. Bahkan, anjing-anjing pun berperilaku biasa.

"Saya berharap kita semua bisa segera pulang," tambahnya dengan penuh harap.

Demikian pula David Curry, 58 tahun, dari daerah Lower Hastings Ranch di Pasadena. Veteran Angkatan Laut AS sekaligus penyandang disabilitas ini merasa bosan di pengungsian.

"Saya pecandu berita dan di sini saya merasa blank," katanya. "Saya ingin tahu bagaimana keadaan apartemen saya."

Sementara itu, upaya penyelamatan terus dilakukan. Ratusan petugas pemadam kebakaran dan polisi bekerja sepanjang malam untuk mengevakuasi warga dan menyelamatkan mereka yang terjebak di daerah rawan.

Meski angin kencang dan cuaca kering memperburuk situasi, semangat kebersamaan dan harapan tetap menyala di antara para pengungsi. Berharap kebakaran segera reda. (dru)

Baca juga:

Dampak Kebakaran Hutan Los Angeles, Rumah Paris Hilton Hangus Terbakar

#Los Angeles #Kebakaran
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

Dunia
Kebakaran Bar di Alpen, Swiss, Saksi Sebut Ada Ledakan di Lokasi
Pejabat berwenang menyatakan insiden di bar Le Constellation di Crans-Montana diperlakukan sebagai kebakaran, bukan sebagai serangan teror.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Kebakaran Bar di Alpen, Swiss, Saksi Sebut Ada Ledakan di Lokasi
Dunia
Bar di Pegunungan Alpen, Swiss, Terbakar saat Perayaan Tahun Baru, Puluhan Orang Tewas dan Sekitar 100 Luka-Luka
Masih terlalu awal untuk menentukan penyebab kebakaran. Para ahli belum dapat masuk ke puing-puing bangunan.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
 Bar di Pegunungan Alpen, Swiss, Terbakar saat Perayaan Tahun Baru, Puluhan Orang Tewas dan Sekitar 100 Luka-Luka
Indonesia
Kebakaran Minggu Malam, Sarinah Tetap Beroperasi
Api dipadamkan sepenuhnya pada pukul 21.20 WIB dengan memanfaatkan fasilitas hydrant yang tersedia di sisi barat Gedung Sarinah.
Dwi Astarini - Senin, 29 Desember 2025
Kebakaran Minggu Malam, Sarinah Tetap Beroperasi
Indonesia
RS Bhayangkara Polda Sulut Lakukan Identifikasi 16 Korban Kebakaran Panti Werda Damai
Polisi melakukan proses identifikasi yang melibatkan Tim Polresta Manado dan Tim DVI Bidokkes Polda Sulut di RS Bhayangkara Polda Sulut.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 29 Desember 2025
RS Bhayangkara Polda Sulut Lakukan Identifikasi 16 Korban Kebakaran Panti Werda Damai
Indonesia
Insiden Kebakaran di Sarinah, Manajemen Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Tetap Beroperasi Normal
Insiden kebakaran di Sarinah tidak memakan korban jiwa. Pihak manajemen memastikan, gedung tetap beroperasi normal.
Soffi Amira - Senin, 29 Desember 2025
Insiden Kebakaran di Sarinah, Manajemen Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Tetap Beroperasi Normal
Indonesia
Kebakaran Landa Kantor Pemkot Jaksel, 28 Personel Damkar Langsung Dikerahkan
Kantor Pemkot Jaksel kebakaran pada Minggu (28/12). 28 personel damkar berhasil memadamkan api yang melalap ruang genset kantor Wali Kota Jaksel.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Kebakaran Landa Kantor Pemkot Jaksel, 28 Personel Damkar Langsung Dikerahkan
Indonesia
9 Jenazah Pekerja Migran Korban Kebakaran di Hong Kong Tiba di Indonesia, Langsung Diserahkan ke Keluarga
Pemulangan jenazah tersebut dilakukan melalui koordinasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dan KJRI Hong Kong yang menangani repatriasi dari Hong Kong hingga tiba di Indonesia.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
9 Jenazah Pekerja Migran Korban Kebakaran di Hong Kong  Tiba di Indonesia, Langsung Diserahkan ke Keluarga
Indonesia
Pedagang Terdampak Kebakaran Pasar Induk Kramat Jati Mulai Isi Tempat Penampungan Sementara
Para pedagang dapat mulai mengaktivasi kios mereka di TPS mulai Minggu (21/12), sambil dilanjutkan penyempurnaan lokasi oleh Pasar Jaya.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Pedagang Terdampak Kebakaran Pasar Induk Kramat Jati Mulai Isi Tempat Penampungan Sementara
Indonesia
Pramono Anung Beri SP1 ke 10 Gedung Tak Aman Usai Kebakaran Maut Jakarta
Gubernur DKI Pramono Anung memberi SP1 kepada 10 gedung di Jakarta yang tidak memenuhi standar keselamatan usai kebakaran maut Terra Drone.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Desember 2025
Pramono Anung Beri SP1 ke 10 Gedung Tak Aman Usai Kebakaran Maut Jakarta
Indonesia
Kantor Persewaan Truk di Sukoharjo Terbakar, 2 Mobil Hangus
Kebakaran terjadi sekitar pukul 17.45 WIB. Penyebab kebakaran masih belum dapat diketahui.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
Kantor Persewaan Truk di Sukoharjo Terbakar, 2 Mobil Hangus
Bagikan