Banyak Acara HUT RI, Kubu Roy Suryo Minta Pemeriksaan Kasus Ijazah Jokowi Ditunda Setelah 17 Agustus
Pakar telematika, Roy Suryo. Foto: MerahPutih.com/Kanu
MerahPutih.com - Kuasa hukum Roy Suryo mendatangi Polda Metro Jaya untuk memberitahu kliennya tidak bisa memenuhi panggilan pemeriksaan terkait laporan tuduh ijazah palsu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi).
Roy Suryo bersama Rizal Fadillah, dan Kurnia Tri Royani dijadwalkan menjalani pemeriksaan sebagai terlapor pada Selasa (12/8) besok.
"Sehubungan dengan panggilan tersebut belum bisa dipenuhi klien kami," kata Ahmad Khozinudin, anggota tim kuasa hukum, saat ditemui media di depan Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Senin (11/8).
Baca juga:
Tegaskan Roy Suryo Sudah Mundur Sejak 2019, Demokrat Sebut Ada Upaya Adu Domba SBY dengan Jokowi
Khozinudin menjelaskan alasan kliennya belum memenuhi panggilan bukan karena mangkir atau tanpa keterangan. Menurut dia, kliennya berhalangan hadir karena padatnya agenda jelang perayaan HUT ke-80 RI 17 Agustus 2025
"Sudah teragendakan berbagai agenda jelang perayaan 17 Agustus 2025, hari kemerdekaan," ungkap kuasa hukum Roy Suryo itu, dikutip Antara.
Lebih jauh, Khozinudin berencana mengirimkan surat resmi kepada Direskrimum Polda Metro Jaya dan Kapolda Metro Jaya agar menjadwalkan ulang agenda pemeriksaan Roy Suryo.
Baca juga:
"Kami juga merekomendasikan atau memberikan saran agar sekiranya panggilan atau penjadwalan ulang setidaknya setelah perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia," tandasnya. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
SBY Dibawa-bawa dalam Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Tegaskan itu Fitnah
SBY Bakal Lawan Akun Anonim Usai Difitnah Jadi Dalang Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
Nama Megawati Ikut Terseret di Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, PDIP Pasang Badan
Polda Metro Gelar Perkara Khusus Tunjukkan Ijazah Asli, Jokowi: soal Maaf Urusan Pribadi
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi
Amien Rais, Refly Harun, dan Rismon Datangi PN Solo untuk Sidang Ijazah Palsu
Roy Suryo cs tak Terima dengan Hasil Gelar Perkara Khusus, Minta Uji Laboratorium Forensik Independen untuk Teliti Keaslian Ijazah Jokowi
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ditetapkan sebagai Bencana Nasional oleh Pemerintah
Roy Suryo Cs Kecele! Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi Gagal Total Hapus Status Tersangka
Roy Suryo dkk Minta Gelar Perkara Khusus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Mantan Hakim Agung Wanti-Wanti