Ambisi Lifter Rizki Juniansyah Mencapai Puncak Prestasi di Olimpiade 2024
Lifter Rizki Juniansyah. (Foto: Dok. Pribadi)
MerahPutih.com - Lifter putra Indonesia Rizki Juniansyah berambisi berprestasi di Olimpiade Paris 2024. Prestasi di Olimpiade baginya puncak pencapaian seorang atlet.
Rizki Juniansyah merupakan salah satu atlet Indonesia yang akan tampil di Olimpiade 2024. Dari cabang angkat besi, Eko Yuli Irawan juga akan berlaga.
"Puncaknya atlet itu (berprestasi) di Olimpiade, karena itu tujuan di saya (berprestasi di Olimpiade Paris 2024)," ujar Rizki, Jumat (17/5) dikutip dari Antara.
Lifter berusia 20 tahun itu telah meraih tujuh medali emas internasional dan tiga medali perak, serta mencetak rekor dunia pada tingkat senior dan junior.
Baca juga:
Cabor Angkat Besi Berambisi Cetak Sejarah di Olimpiade Paris 2024
Terakhir, Rizki memenangkan IWF World Cup 2024 di Thailand pada April 2024. Ia turun di kelas 73 kilogram (kg), dengan total angkatan 365 kg, memecahkan rekor sebelumnya.
Rizki mengaku masih belum puas karena belum sampai ke level Olimpiade. Oleh sebab itu, ia akan memanfaatkan kesempatan tampil perdana pada Olimpiade Paris 2024 untuk menggapai prestasi yang diinginkan.
Ia menyebutkan sejumlah lawan yang patut diperhitungkan dalam kompetisi olahraga tertinggi dunia di Paris yaitu atlet dari China, Jepang, Bulgaria, dan beberapa negara lain dari Eropa.
"Pada kejuaraan sebelumnya lawan saya dari negara-negara itu, sehingga saya juga mengevaluasi kemampuan mereka dan bagaimana mempersiakan diri untuk bertanding di Olimpiade," ujarnya.
Baca juga:
Api Obor Olimpiade akan Mampir ke Karpet Merah Festival Film Cannes
Saat ini, Rizki bersama dua rekan lain lifter putra Eko Yuli lrawan dan lifter putri Nurul Akmal terus menjalani latihan secara intensif menuju Olimpiade Paris melalui pemusatan latihan yang diadakan Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI) di Jakarta.
Selama menjalani pemusatan latihan, ia mengatakan mendapat banyak masukan dari lifter Eko Yuli Irawan yang sudah beberapa kali tampil pada Olimpiade.
Rizki mengaku optimistis dengan berbagai upaya persiapan yang didukung penuh pihak asosiasi maupun pemerintah, ia dapat tampil maksimal dan meraih prestasi di Paris.
"Semoga pada Olimpiade pertama saya ini bisa memberikan yang terbaik untuk meriah prestasi tertinggi saya," tutupnya. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Lewat Dukungan Prabowo, NOC Optimistis Pencak Silat Selangkah Lagi Masuk Olimpiade
Berprestasi di SEA Games 2025, Atlet dari Unsur TNI Mendapat Kenaikan Pangkat, Rizki Juniansyah Jadi Kapten
Prajurit TNI AD Raih Emas di Cabor Menembak SEA Games 2025, Pasang Target Lolos Olimpiade 2028
Strategi Berhasil, Rizki Juniansyah Raih Medali Emas sekaligus Cetak 2 Rekor Dunia di SEA Games 2025
Padel Masuk Cabor Resmi Asian Games 2026, Buka Jalan Dipertandingkan di Olimpiade
Prabowo Berikan Hadiah Buat Lifter Putra Indonesia Rizki, Jadi Prajurit TNI Pangkat Letnan Dua
Lifter Indonesia Rizki Juniansyah Raih Dua Emas dan Catatkan Rekor Dunia di Norwegia
Sabet 2 Emas, Lifter Indonesia Rizki Juniansyah Cetak Rekor Dunia Baru Kelas 79 Kg
Pertemuan Ketum NOC dengan Presiden Terpilih IOC Jadi ‘Angin Segar’ untuk Perkembangan Olahraga Indonesia
American Football Jadi Anggota NOC, Indonesia Berpotensi Kirim Tim ke Olimpiade Los Angeles 2028