Akhirnya Pemerintah Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat PT Freeport
MoU Negosiasi Kontrak Freeport-ESDM (esdm.go.id)
MerahPutih, Bisnis-Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya kembali memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat untuk PT Freeport Indonesia yang izinnya berakhir pada Sabtu, (25/7) kemarin. Perpanjangan izin diberikan karena Freeport dianggap sudah memenuhi seluruh persyaratan.
Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengatakan, rekomendasi berupa surat persetujuan ekspor (SPE) itu akan dikirim ke Kementerian Perdagangan agar izin ekspor segera diterbitkan.Kementerian ESDM memberikan rekomendasi perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga sebesar 775.000 ton untuk enam bulan ke depan.
"Sebenarnya pemberian izin tidak seperti kran yang dapat dibuka, lalu ditutup kemudian dibuka lagi. Tapi, sedikit demi sedikit Freeport sudah memenuhi persyaratan untuk mendapatkan izin ekspor konsentrat. Salah satunya, proyek pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian mineral mentah (smelter) yang akan dibangun di Gresik , Jawa Timur sudah ada kemajuan sekira 11 persen," kata Sudirman di kantor Ditjen Ketenaga Listrikan, Jakarta, Selasa (28/7).
Oleh karena itu Pemerintah tidak punya alasan untuk tidak mengeluarkan izin ekspor bagi perusahaan asal Amerika Serikat itu. "By the law sudah dipenuhi, jadi yah sudah. Lagipula ini berkaitan dengan penerimaan devisa untuk Indonesia juga," ujar Sudirman.
Sebelumnya, pemerintah menetapkan uang jaminan untuk pembangunan smelter sebesar US$170 juta kepada pihak Freeport. Namun, Freeport baru membayar US$90 juta sehingga terjadi kekurangan US$80 juta. (Rfd)
Baca Juga:
Pemerintah Tahan Izin Ekspor Konsentrat PT Freeport
Bagikan
Berita Terkait
Saham Indonesia di PT Freeport Bakal Bertambah, Pemerintah Bakal Punya Kendali Lebih Besar
4 Jasad Korban Longsor Freeport Diterbangkan ke Jakarta, Termasuk 2 Ekspatriat
Hampir Sebulan Terjebak Longsor, 5 Pekerja Freeport Ditemukan Semua Sudah Jadi Mayat
Tim Evakuasi Diperkirakan Sampai ke Titik 5 Pekerja Terjebak Longsor Freeport 4-5 Hari Lagi
Setelah 3 Pekan, Lokasi 5 Pekerja Terjebak Longsor Freeport Berhasil Ditemukan
Fokus Pencarian Korban, Freeport Hentikan Operasi Tambang Grasberg
Indonesia Raih Tambahan Divestasi 12 persen Saham Freeport Gratis, Total Kepemilikan Saham di PTFI Capai 63 Persen pada 2041
17 Hari 5 Pekerja Terjebak Longsor, Freeport Minta Doa dan Dukungan Moral dari Publik
2 Tewas Sudah Dimakamkan, Nasib 5 Pekerja Freeport Terjebak Longsor Masih Gelap Hingga Hari ke-17
7 Pekerja Masih Terjebak Lonsor Bawah Tanah, PT Freeport Hentikan Produksi