8 Cara Cepat Menang War Tiket Kereta Lebaran 2025

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Kamis, 13 Februari 2025
8 Cara Cepat Menang War Tiket Kereta Lebaran 2025

Ilustrasi penumpang kereta. (Foto: MerahPutih.com/Kanu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) sudah membuka penjualan tiket kereta masa arus mudik-balik Lebaran 2025. Tiket dapat dipesan mulai H-45 sebelum tanggal keberangkatan.

Kereta api memang masih menjadi moda transportasi favorit publik untuk mudik Lebaran. Selain menawarkan harga yang relatif terjangkau, kereta api juga menyediakan kenyamanan selama perjalanan, terutama untuk jarak jauh.

Baca juga:

Agar tak Jadi Korban Penipuan, Calon Penumpang Kereta Api untuk Mudik Lebaran Diminta Beli Tiket di Kanal Resmi KAI

Wajar bila akhirnya masyarakat berlomba-lomba memesan tiket jauh-jauh hari agar tidak kehabisan. Apalagi, sekarang tiket kereta sudah bisa dipesan secara online dari jauh hari. Berikut dilansir dari Antara, beberapa cara efektif untuk mendapatkan war tiket kereta api lebaran 2025:

1. Catat jadwal pemesanan tiket KA

Pemesanan tiket kereta api untuk mudik lebaran sudah dapat dilakukan sejak awal Februari 2025. Biasanya, penjualan tiket dibuka mulai H-45 hingga H-7 sebelum Hari Raya Idul Fitri. Oleh karena itu, pastikan Anda mencatat jadwal ini agar tidak ketinggalan.

2. Bersiap di tengah malam atau pukul 00.00 WIB

Banyak orang memilih memesan tiket pada tengah malam karena pada pukul tersebut akses ke website atau aplikasi KAI cenderung lebih lancar. Untuk meningkatkan peluang, pastikan Anda sudah bersiap 10-15 menit sebelum pukul 00.00 WIB agar langsung dapat melakukan pemesanan.

3. Gunakan kuota internet dengan jaringan yang stabil

Koneksi internet yang stabil menjadi kunci sukses dalam berburu tiket kereta api. Sebelum memulai proses pemesanan, pastikan kuota mencukupi dan jaringan tidak bermasalah. Untuk menambah peluang, gunakan lebih dari satu perangkat, misalnya ponsel dan laptop secara bersamaan.

Baca juga:

Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa 1 Maret, Lebaran 31 Maret, dan Iduladha 6 Juni

4. Pesan tiket melalui aplikasi atau website yang resmi

Pemesanan tiket kini lebih mudah dilakukan melalui aplikasi seperti Access by KAI atau situs web resmi seperti kai.id, serta platform lain seperti Traveloka dan Tiket.com. Cara ini jauh lebih praktis dan efektif dibanding membeli langsung di loket yang rawan kehabisan tiket.

5. Cari rute alternatif

Jika tiket dari stasiun keberangkatan utama habis, coba cek keberangkatan dari stasiun lain di sekitar Anda. Misalnya, jika tiket dari Jakarta ke Yogyakarta habis, Anda bisa mencari rute alternatif dari stasiun seperti Bekasi, Cikampek, atau Purwakarta.

6. Manfaatkan kereta tambahan

PT KAI biasanya menyediakan kereta tambahan pada momen mudik lebaran dengan rute tertentu. Jika tiket reguler sudah habis dan Anda memiliki anggaran lebih, manfaatkan opsi ini. Pantau akun resmi PT KAI atau situs web mereka secara berkala untuk mendapatkan informasi tiket tambahan.

Baca juga:

Jangan Sampai Lewat, Tiket Kereta Mudik Lebaran Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang

7. Segera checkout tiket yang dipilih

Dalam situasi berburu tiket, jangan menunda-nunda untuk menyelesaikan pemesanan. Jika sudah menemukan tiket yang sesuai, langsung lakukan proses booking dan pembayaran agar tiket tersebut tidak hilang.

8. Pilih metode pembayaran yang cepat

Setelah memilih tiket, gunakan metode pembayaran yang praktis dan cepat, seperti e-wallet (QRIS, GoPay, atau LinkAja) atau mobile banking. Hal ini akan mempermudah proses transaksi dalam waktu singkat. (*)

#Kereta Api #Lebaran #Mudik
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Indonesia
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Saat ini, pelanggan dapat membeli tiket hingga tanggal keberangkatan 30 November 2025.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Indonesia
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Banyaknya perlintasan sebidang yang masih belum memenuhi standar keamanan menjadi salah satu faktor risiko tingginya angka kecelakaan.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Indonesia
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Prabowo menilai pembangunan jaringan kereta api memiliki peran strategis dalam menurunkan biaya logistik nasional.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Indonesia
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Memperkuat konektivitas antarmoda, serta mendukung pertumbuhan kawasan berorientasi transit.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Indonesia
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Stasiun Tanah Abang Baru sudah beroperasi bertahap sejak Juni 2025 dengan melayani lima rute KRL.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Indonesia
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Transportasi publik yang nyaman dan layak merupakan hak masyarakat dan bagian penting dari pembangunan nasional.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Indonesia
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Kereta khusus ini merupakan hasil karya Balai Yasa Surabaya Gubeng, yang pertama kali diperkenalkan kepada publik pada 15 Agustus 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Indonesia
Simak Sejumlah Perjalanan Kereta Api Tambahan Rute Unggulan di Periode 1-30 November
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan sejumlah perjalanan kereta api tambahan untuk memenuhi tingginya animo masyarakat yang ingin bepergian
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Simak Sejumlah Perjalanan Kereta Api Tambahan Rute Unggulan di Periode 1-30 November
Indonesia
Waktu Tempuh KA Bukit Serelo Lebih Cepat 50 Menit
Selain memberikan manfaat bagi pelanggan, peningkatan kecepatan juga memperkuat konektivitas antardaerah, khususnya antara Palembang dan Lubuk Linggau.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Waktu Tempuh KA Bukit Serelo Lebih Cepat 50 Menit
Indonesia
Banjir di Jawa Tengah, Kecepatan Kereta Api Dibatasi Hanya 20 Kilometer Per Jam
Hingga Kamis (30/10) ini kecepatan KA yang melintas di jalur tersebut masih dibatasi maksimal hanya 20 km per jam. Normalisasi jalur dilakukan setelah PT KAI meninggikan jalur rel yang tergenang banjir itu.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Oktober 2025
Banjir di Jawa Tengah, Kecepatan Kereta Api Dibatasi Hanya 20 Kilometer Per Jam
Bagikan