7,3 Juta Orang Gunakan Kereta Api Buat Mudik

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Jumat, 05 April 2024
7,3 Juta Orang Gunakan Kereta Api Buat Mudik

Puncak arus mudik kereta api diperkirakan terjadi pada 8-9 April 2024. (Foto: merahputih.com/Kanu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara memerintahkan seluruh jajaran PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk melakukan pemantauan dan pengecekan langsung di lapangan guna memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan mudik.

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo mengatakan, estimasi jumlah penumpang kereta api mencapai 7,3 juta orang pada musim Lebaran 2024.

Baca juga:

Pj Heru Sarankan Warga yang Mudik Titip Rumahnya ke Lurah

"Estimasi jumlah penumpang mencapai 7,3 juta, tentu bukan hal yang mudah, dan untuk itu para peserta posko harus melakukan monitoring, dan pengecekan langsung di lapangan untuk menjamin agar berjalan dengan tertib aman, terkendali dan lancar," kata Kartika dalam kunjungan kesiagaan angkutan Lebaran 2024 di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (5/4).

Kartika menyampaikan, operasi angkutan Lebaran 2024 berlangsung selama 12 hari mulai dari 5-16 April 2024. Pada musim mudik tahun ini, KAI mengoperasikan sebanyak 8.678 kereta api yang terdiri dari kereta api jarak jauh, kereta api PSO, lokal komersial, lokal PSO, lokal feeder dan kereta cepat Whoosh.

"Tahun ini pertama kalinya kereta Whoosh akan melayani arus mudik Lebaran dengan 52 perjalanan per hari dengan kapasitas 31.220 penumpang per hari," ujar Kartika.

Kartika meminta agar KAI selalu siaga pada wilayah-wilayah rawan bencana seperti banjir, longsor dan amblas untuk meminimalisir gangguan yang dapat terjadi saat mudik.

Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo menyampaikan, selama musim Lebaran terdapat penambahan kapasitas penumpang dan perjalanan.

"PT KAI menjalankan 8.274 perjalanan selama Lebaran ini, dengan kapasitas jarak jauh baik yang komersil ataupun PSO sekitar 4.222.000. Kalau total termasuk commuter (kereta commuter) itu sampai 7 juta lebih," ujar Didiek.

Ia memastikan, jika puncak mudik diprediksi akan berlangsung pada Sabtu, 6 April 2024 dengan jumlah penumpang lebih dari 17 ribu orang.

"Semua persiapan sudah kita lakukan, ramp check, infrastruktur dan sarana sudah kita persiapkan bersama DJKA, insya Allah semua berjalan lancar," ungkapnya. (*)

Baca juga:

4 Hal yang Perlu Diperhatikan pada Ban Mobil sebelum Mudik

#Kereta Api #Mudik #Lebaran
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Saat ini, pelanggan dapat membeli tiket hingga tanggal keberangkatan 30 November 2025.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Indonesia
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Banyaknya perlintasan sebidang yang masih belum memenuhi standar keamanan menjadi salah satu faktor risiko tingginya angka kecelakaan.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Indonesia
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Prabowo menilai pembangunan jaringan kereta api memiliki peran strategis dalam menurunkan biaya logistik nasional.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Indonesia
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Memperkuat konektivitas antarmoda, serta mendukung pertumbuhan kawasan berorientasi transit.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Indonesia
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Stasiun Tanah Abang Baru sudah beroperasi bertahap sejak Juni 2025 dengan melayani lima rute KRL.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Indonesia
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Transportasi publik yang nyaman dan layak merupakan hak masyarakat dan bagian penting dari pembangunan nasional.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Indonesia
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Kereta khusus ini merupakan hasil karya Balai Yasa Surabaya Gubeng, yang pertama kali diperkenalkan kepada publik pada 15 Agustus 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Indonesia
Simak Sejumlah Perjalanan Kereta Api Tambahan Rute Unggulan di Periode 1-30 November
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan sejumlah perjalanan kereta api tambahan untuk memenuhi tingginya animo masyarakat yang ingin bepergian
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Simak Sejumlah Perjalanan Kereta Api Tambahan Rute Unggulan di Periode 1-30 November
Indonesia
Waktu Tempuh KA Bukit Serelo Lebih Cepat 50 Menit
Selain memberikan manfaat bagi pelanggan, peningkatan kecepatan juga memperkuat konektivitas antardaerah, khususnya antara Palembang dan Lubuk Linggau.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Waktu Tempuh KA Bukit Serelo Lebih Cepat 50 Menit
Indonesia
Banjir di Jawa Tengah, Kecepatan Kereta Api Dibatasi Hanya 20 Kilometer Per Jam
Hingga Kamis (30/10) ini kecepatan KA yang melintas di jalur tersebut masih dibatasi maksimal hanya 20 km per jam. Normalisasi jalur dilakukan setelah PT KAI meninggikan jalur rel yang tergenang banjir itu.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Oktober 2025
Banjir di Jawa Tengah, Kecepatan Kereta Api Dibatasi Hanya 20 Kilometer Per Jam
Bagikan