5 Makanan ini Bikin Buka Puasa jadi Gembira

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 29 Maret 2023
5 Makanan ini Bikin Buka Puasa jadi Gembira

Ada kuliner khas berbuka puasa yang tak pernah absen dari daftar buka puasa. (Pexels/Umar Ben)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HAMPIR seminggu puasa Ramadan dijalankan oleh umat Islam. Bila sahur harus melawan kantuk yang menggelantung di mata, urusan makanan dan minuman tak terlalu dipedulikan. Yang penting ada untuk sahur.

Hanya saja bila berbuka puasa di waktu maghrib, maka daftar makanan dan minuman seolah tak pernah ada habisnya. Namun ada beberapa makanan yang memang kerap hadir di meja makan.

“Saat buka puasa, sebaiknya konsumsi makanan yang sehat agar kebutuhan nutrisi dalam tubuh dapat terpenuhi dengan baik,” ucap dr. Fadhli Rizal Makarim yang dikutip dari Halodoc. Berikut beberapa rekomendasi makanan khusus berbuka puasa yang membuat kamu gembira.

Baca Juga:

Nasi Goreng Termodifikasi Menjadi Khas Indonesia

makanan
Menu takjil andalan banyak orang Indonesia, gorengan. (Pexels/Chan Walrus)


Kolak pisang


Berbuka puasalah dengan yang manis-manis. Nah, selain iklan sirup, kolak adalah salah satu jenis kuliner buka puasa yang hadir sebagai penanda datangnya bulan Ramadan. Di Indonesia, minuman bersantan ini punya banyak variasi isi. Kolak pisang, singkong, dan nangka juga bisa jadi variasinya lho. Enak disantap ketika hangat maupun dingin.


Gorengan


Nah, yang satu ini memang selalu jadi menu makanan takjil andalan banyak orang Indonesia nih. Selain harganya yang merakyat, rasanya juga beraneka macam. Bisa pilih sesuai dengan selera kamu. Bersanding dengan jajanan pasar lainnya seperti lontong sayur, lemper, dan gorengan sukses menjadi salah satu menu buka puasa populer yang pasti akan habis dalam sekejap.


Bubur candil (bubur biji salak)


Sebelum menyantap menu makanan berat, ketika puasa tentu kamu ingin mencicipi beberapa menu hangat sebagai pembuka. Ada nih bubur candil, bubur yang bahan utamanya bola-bola ketan yang memang mudah sekali dicerna dan menghangatkan perut. Rasa manis dari gula merah, dicampur dengan gurihnya santan hangat.

Baca Juga:

Fakta Unik Seputar Kuliner Sate

makanan
Makanan rumahan yang banyak dijual sebelum berbuka puasa. (Pexels/Keriliwi)


Makanan rumahan


Selalu jadi incaran para sobat merah putih yang sibuk memiliki kegiatan. Ya, aneka sayur matang yang bisa kamu dapatkan dengan mudah di pasar Ramadan di seluruh Indonesia. Ketika bulan puasa tiba, setiap sore menjelang berbuka, tentu kamu akan banyak menemui pedagang dadakan yang menjajakan aneka sayur matang berserta lauknya.


Kurma


Kalau yang satu ini, hampir selalu ada dimanapun kamu berada. Buah yang berasal dari Timur Tengah ini selalu menghiasai di bulan Ramadan. Rasanya yang manis cocok untuk berbuka puasa. Ditemani dengan segelas air putih sudah bisa membuat badan segar kembali. (dkr)

Baca Juga:

Tak cuma Pempek, Taste Atlas Juga Akui Kenikmatan Makanan Indonesia Ini

#Kuliner #Maret Sebangsa Bergembira #Puasa
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Kuliner
Sambut Tahun Baru Imlek 2026, Hennessy Hadirkan Koleksi Tahun Kuda nan Berani
Dalam rangka merayakan Tahun Baru Imlek 2026 dan menyambut Tahun Kuda, Hennessy kembali meluncurkan koleksi edisi terbatas terbaru.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Sambut Tahun Baru Imlek 2026, Hennessy Hadirkan Koleksi Tahun Kuda nan Berani
Lifestyle
Niat Puasa Ayyamul Bidh Bulan Rajab 1447 H: Bacaan, Jadwal, dan Keutamaannya
Niat puasa Ayyamul Bidh bulan Rajab 1447 H lengkap dengan jadwal Januari 2026 serta keutamaan puasa sunnah yang bernilai pahala besar.
ImanK - Minggu, 04 Januari 2026
Niat Puasa Ayyamul Bidh Bulan Rajab 1447 H: Bacaan, Jadwal, dan Keutamaannya
Fun
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Temukan 30 kuliner khas Riau mulai dari gulai patin, mie sagu, bolu kemojo, hingga otak-otak Selatpanjang. Lengkap dengan lokasi hingga harga.
ImanK - Jumat, 12 Desember 2025
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Kuliner
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Seluruh rangkaian ini menjadi cara Sudestada menutup 2025 dengan meriah.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Fun
Babak Baru Restoran Latin: Pembagian Menu Lunch dan Dinner untuk Pengalaman Bersantap Lebih Fokus
CasaLena Jakarta memperkenalkan menu lunch dan dinner terbaru mulai 1 Desember 2025, menghadirkan pengalaman kuliner Latin American Grill yang lebih fokus dan premium.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 28 November 2025
Babak Baru Restoran Latin: Pembagian Menu Lunch dan Dinner untuk Pengalaman Bersantap Lebih Fokus
ShowBiz
Chef Paik Jong-won Balik ke TV, Diam-Diam Hapus Video Pengumuman Hiatus
Video yang dihapus itu berisi permintaan maaf Chef Paik terkait dengan isu pelanggaran label asal produk, iklan menyesatkan, serta tuduhan penyalahgunaan siaran.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Chef Paik Jong-won Balik ke TV, Diam-Diam Hapus Video Pengumuman Hiatus
Indonesia
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
ni merupakan perdana bakso Solo buka setelah tutup sejak Senin (3/11).
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Kuliner
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Gastrodiplomacy merupakan strategi kebudayaan dan ekonomi yang memperkenalkan identitas bangsa melalui cita rasa.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Kuliner
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Hidangan fusion Korea yang disajikan dibuat dari bahan-bahan terbaik dari seluruh Korea
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuliner
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bakso Boedjangan menghadirkan inovasi terbaru kuah keju.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bagikan