3 Orang Meninggal di Pesta Rakyat Syukuran Pernikahan Putra Dedi Mulyadi dengan Wabup Garut
Ilustrasi. (foto: unsplash/jesica tan)
MerahPutih.com - Momen pernikahan Wakil Bupati Garut Putri Karlina dengan putra Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (KDM), Maula Akbar yang harusnya bahagia berubah menjadi tragedi memilukan.
Dilaporkan syukuran pernikahan Putri dan Maula menyebabkab tiga nyawa melayang akibat kerumuman yang tidak terkontrol dalam acara Panggung Hiburan Rakyat di kawasan Pendopo Garut, Jumat (18/7).
Tiga korban meninggal dunia di antaranya Vania Aprilia (8), warga Sukamentri, Dewi Jubaedah (61), dan anggota Kepolisian Bripka Cecep Saeful Bahri (39).
"Gelaran makan gratis dalam rangkaian kegiatan pernikahan Wakil Bupati Garit Putri Karlina dengan Maula Akbar anak dari Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memakan korban meninggal dunia," tulis akun Instagram @poros.garut Jumat (18/7).
Baca juga:
Dedi Mulyadi Tak Terima Bogor Disalahkan Jadi Biang Kerok Banjir Jakarta
Dedi Mulyadi Disentil Mendagri Soal Pendapatan Daerah, Beda Dengan Pandangan Pengamat
Ribuan warga yang datang memadati lokasi tanpa ada pembatasan atau pengaturan arus massa yang memadai. Kericuhan terjadi saat warga terus berdatangan dan saling dorong untuk mendekat ke panggung utama.
Tak sedikit yang pingsan, bahkan terinjak dalam situasi kacau tersebut. Tim medis yang berjaga sempat memberikan pertolongan, namun tak mampu menyelamatkan tiga korban jiwa.
Ironisnya, kegiatan yang digelar atas nama hiburan rakyat justru tidak disertai sistem pengamanan dan mitigasi risiko yang layak. Apalagi acara ini berkaitan langsung dengan pejabat tinggi di daerah dan provinsi. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Daerah Terdampak Meluas, Banjir Telah Merendam Ribuan Rumah di 26 Desa di Karawang
[HOAKS atau FAKTA]: Dedi Mulyadi Disambut Ribuan Orang saat Tiba di Lokasi Bencana Sumatra
Soroti Dugaan Intimidasi Warga di Garut, Anggota DPR Minta Perangkat Desa Jangan Antikritik
[HOAKS atau FAKTA]: Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Kunjungan Dedi Mulyadi ke Sumatra Hanya Cuma Pencitraan
Kisah Tatar Sunda dalam Pameran Foto ’Sakakala’, Imaji Budaya untuk Edukasi dan Promosi Pariwisata
Utang Motor Berujung Maut, Dua 'Mata Elang' Tewas Dikeroyok di Dekat Makam Pahlawan
[HOAKS ATAU FAKTA]: Dedi Mulyadi Disambut Ribuan Orang saat Kunjungi Korban Banjir Aceh dan Padang
Dedi Mulyadi Kunjungi Gedung KPK, Bahas Penyelamatan Aset Negara di Jawa Barat
Wakil Wali Kota Bandung Jadi Tersangka Kasus Korupsi, KDM: Ikuti Prosedur Hukum!
22 Orang Tewas dalam Kebakaran Gedung Terra Drone, Polisi Periksa Manajemen dan Izin Gedung