2 Pentolan KKB Papua Ditangkap, Pernah Terlibat Penembakan terhadap Anggota TNI hingga Warga Sipil
Kasatgas Ops Damai Cartenz 2024 Brigjen Faizal Ramadhani. (Foto: Dok. Humas Polri)
MerahPutih.com - Penangkapan terhadap anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua terus berlanjut. Satgas Operasi Damai Cartenz 2024 menangkap dua anggota KKB yakni, Alison Wonda alias Kumara dan Yotenus Wonda alias Maleki.
Kasatgas Ops Damai Cartenz 2024 Brigjen Faizal Ramadhani menyebut kedua anggota KKB tersebut ditangkap di Jalan Trans Wamena Puncak Jaya, Kampung Lumbuk, Distrik Tingginambut.
"Kedua pelaku diduga terlibat dalam sejumlah aksi kriminal, termasuk penembakan terhadap aparat TNI di Puncak Jaya pada Maret 2024" ungkap Faizal kepada wartawan di Jayapura, Selasa (8/10).
Baca juga:
Jadi Anggota KKB, Pejabat Desa Ditangkap Terlibat Pembunuhan hingga Penembakan Pesawat
Faizal menjelaskan, Yotenus Wonda alias Maleki terlibat dalam penembakan yang menewaskan Sertu Mar Ismunandar.
“Dia juga melukai Serka Salim Lestaluhu di samping Puskesmas Mulia, Kampung Kulirik," tambah Faizal.
Baca juga:
Identitas 5 Anggota KKB yang Bunuh Pilot Helikopter Asal Selandia Baru di Papua
Sementara itu, untuk Yotenus Wonda alias Maleki mengakui turut serta merencanakan aksi bersama beberapa anggota KKB lainnya, termasuk Ternus Enumbi dan Alison Wonda.
Dalam aksi penembakan tersebut, pelaku menggunakan senjata laras panjang jenis SS1 dan merampas dua senjata api laras pendek milik korban.
Baca juga:
Kapten Philip Dibebaskan dari Tangan KKB Setelah 1,5 Tahun, Kapolri Puji Kerja Keras Anak Buahnya
Maleki juga mengaku terlibat dalam percobaan pembunuhan terhadap seorang warga sipil bernama Aan pada 31 Mei 2024.
“Termasuk penembakan terhadap Serma Anumerta Jefri E May pada 15 Agustus 2024 di Sport Center, Kampung Pagaleme," jelas Faizal.
Saat ini kedua anggota KKB tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka dan sedang menjalani pemeriksaan di Polres Puncak Jaya. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA] : TNI Kini Bisa Audit Penggunaan Dana Desa karena Sering Digunakan Kades untuk Memperkaya Diri
Polri Pastikan Layanan Contact Center 110 Diakses Gratis, Masyarakat Bisa Lapor 24 Jam
Panglima TNI Mau Bentuk Batalyon Olahraga, Atlet Sipil Bakal Direkrut
Nakhoda dan ABK KM Putri Sakinah Ditetapkan Tersangka, Polisi Sebut Ada Unsur Kelalaian
Berprestasi di SEA Games 2025, Atlet dari Unsur TNI Mendapat Kenaikan Pangkat, Rizki Juniansyah Jadi Kapten
Protes Institusi Polri Ditempatkan ‘Setara’ Kementerian, Penasihat Kapolri: Bertentangan dengan UUD 1945!
Polisi Tangkap Jurnalis di Morowali, Tegaskan Bukan Terkait Profesi Pers
Viral Pos Polisi Tulungagung Dipakai Bikin Video Mesum, Identitas Pelaku Masih Dicari
Kehadiran Prajurit TNI di Sidang Nadiem Makarim Tuai Sorotan, Ini Klarifikasinya
Rotasi Jabatan di Polda Metro Jaya, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Diganti