Selain APBD, Sandiaga Juga Minta Masyarakat Awasi Narkoba

Selasa, 19 Desember 2017 - Noer Ardiansjah

MerahPutih.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno menginginkan masyarakat untuk juga mengawasi peredaran kasus narkoba, selain mengawasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta tahun 2018.

"Sama seperti APBD kemarin, saat itu dibukakan kesempatan untuk melihat terang benderang," kata Sandiaga di Balai Kota DKI, Jakarta, Senin (18/12) malam.

Politisi Partai Gerindra itu juga menyakini bahwa dalam pemberantasan narkoba di tempat hiburan, tidak akan ada aksi persekusi oleh sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas).

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI berjanji pengawasan kejahatan narkoba akan berlangsung tertib. "Kita jaga, kita jaga, kita atur soal persekusi. Namun yang lebih penting sekarang soal narkoba," ujar Sandiaga.

Dalam pemberantasan narkoba di Jakarta, mantan Ketua Hipmi tersebut juga berjanji akan berkerja sama dengan masyarakat berserta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI terkait.

"Kita akan hadir bersama masyarakat bahwa di situ tidak boleh ada lagi soal narkoba, Satpol PP dan Dinas Pariwisata juga," tandasnya. (Asp)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan